in

4 Foto Orang Paling Setia

Dan harus kau sadari, bila ingin bersamaku. Jangan coba kau ingkari, cobalah untuk setia. 

Sepenggal lirik di atas berasal dari lagu Indonesia populer yang dirilis pada 2004 silam oleh diva terkenal Indonesia yakni Krisdayanti. Namun sebenarnya, konsep setia itu seperti apa, ya?

Kata setia dapat diberikan kepada seseorang yang selalu bersyukur dengan apapun yang sedang terjadi dan tidak berpaling kepada seseorang atau hal lain di luar yang sedang dia hadapi. Umumnya, seseorang yang setia akan sadar betul dan merasa bahwa kejadian dalam hidup yang sedang dihadapinya itu sudah cukup. Oleh karenanya, dia tidak akan berusaha mencari yang lebih dari itu, yang tentu hanya bersifat nafsu sesaat.

Bagaimana Cara Menjadi Setia?

Meski terlihat berat dan penuh tantangan, menjadi seseorang yang setia juga dapat membahagiakan, loh. Mau tahu bagaimana caranya?

Setia sendiri memiliki makna yang begitu beragam. Kunci yang utama untuk menjadi setia adalah menerima dan bersyukur. Menerima dalam konteks hubungan percintaan dapat berarti tidak hanya melihat kelebihan yang pasangan kita miliki. Kekurangan yang dia punya juga harus kita terima dengan penuh ikhlas dan lapang dada. Hal tersebut karena memikirkan kekurangan dan mengungkitnya terus menerus dapat membahayakan hubungan.

Sementara itu, bersyukur merupakan bentuk batin dari rasa terima kasih kepada seseorang atau sesuatu. Ketika kita memiliki pasangan yang kita terima dengan sepenuh hati, kita akan memiliki rasa ikhlas dan bersyukur karena telah diberikan pasangan yang sesuai. 

Ketika kita telah menerapkan dua kunci di atas, kita telah menjadi orang yang setia. Tidak jarang, banyak orang yang setia akan bersikap serius dalam hubungannya dan ingin melanjutkannya ke jenjang yang lebih tinggi yaitu pernikahan. Namun, setia tidak hanya ada dalam hubungan dengan pasangan, tetapi juga terhadap seseorang atau hal lain yang membuat kita menjadi bahagia. Keluarga, sahabat, atau barang sekalipun misalnya.

Ciri-Ciri Orang Setia

Dalam hubungan dengan sesama manusia, kita juga perlu mempelajari dengan betul dan melihat orang-orang yang memang setia di sekitar kita. Begini, loh ciri-ciri dari orang yang setia: 

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

1. Jujur dan Terbuka

Setia dapat berawal dari kejujuran. Kejujuran bukan hanya berarti tidak berbohong kepada orang lain, tetapi juga mengatakan kondisi sebenarnya sesuai yang memang terjadi. Dengan bersikap jujur, hubungan dengan orang lain akan semakin baik karena adanya kepercayaan satu sama lain. Jika seseorang bersikap setia terhadap pasangannya, dia pasti sudah terbiasa untuk mengatakan hal-hal yang sebenarnya kepada rekannya tersebut, tanpa ada yang ditutup-tutupi apalagi bohong. 

Terbuka juga berarti dapat menceritakan kepada orang lain tentang perasaan dan masa lalu yang dimiliki, meski masa lalu tersebut kurang baik sekalipun. Dengan mengatakan masa lalu secara jujur, bukan hanya kesetiaan yang didapat, tetapi juga solusi atas masalah yang terjadi di masa lalu. Bersikap terbuka memang sangat penting dan merupakan salah satu ciri orang tersebut setia. 

2. Selalu Bersyukur dan Mau Menerima

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bersyukur dan mau menerima adalah kunci dari kesetiaan. Ketika seseorang telah menerapkan hal tersebut dalam kehidupannya sehari-hari, dia dapat dikatakan setia. Dengan bersyukur dan menerima, seseorang tidak akan mencari hal lain di luar apa yang telah dia miliki, meski rumput tetangga jauh lebih hijau. Apalagi, biasanya hal tersebut hanya bersifat godaan dan sementara saja.

Manusia adalah makhluk yang tentu tidak sempurna. Ketika seseorang mau menerima kekurangan rekannya dengan ikhlas, dia sudah bersyukur dengan apa yang dia miliki. Menerima kekurangan tersebut berarti berusaha untuk melengkapi rekan atau pasangannya dengan kelebihan yang dia miliki.

3. Pantang Menyerah

Memiliki sikap mau menerima tidak berarti pasrah begitu saja dengan hubungan. Ketika ada hal yang tidak beres, seseorang yang setia akan berusaha membina hubungannya dengan baik. Hal tersebut dilakukan tanpa harus mengubah orang lain sesuai keinginan dan egonya sendiri. 

Mereka memiliki sikap pantang menyerah demi hubungan yang dijalaninya. Segala hal akan diusahakan sebaik mungkin agar hubungan tidak merugikan pihak manapun dan tetap berjalan dengan baik. Sebab pada dasarnya, masalah dalam hubungan adalah musuh bagi mereka yang menjalaninya, bukan merekalah yang saling memusuhi satu sama lain. Oleh sebab itu, masalah harus diselesaikan bersama-sama tanpa melibatkan egoisme sesaat. Tidak heran jika orang yang tidak menyerah begitu saja dengan keadaan adalah orang yang bisa dianggap setia. 

4. Serius dalam Hubungan

Dalam konteks kesetiaan dalam hubungan romantis, seseorang akan berusaha sebaik mungkin untuk mempertahankan hubungannya. Mereka yang setia tidak akan ragu dan takut dalam membicarakan masa depan dan rencana hubungan bersama. Ketika komitmen telah dibuat, mereka akan mengusahakan agar hubungannya tersebut naik level, termasuk ke jenjang lebih tinggi yakni pernikahan.

Begitu pula ketika terdapat masalah dalam hubungan tersebut, seseorang yang setia akan berusaha memperbaiki hubungan tersebut dengan membicarakannya. Membahasnya bersama, mencari solusi, dan berusaha menjadi lebih baik lagi ke depannya. Ini tentu berbeda dengan orang yang kurang setia, dia bisa jadi akan kabur dan menghilang karena takut menghadapi masalah tersebut.

5. Ada di Saat Apapun

Setia juga berarti bersedia menjadi sahabat dan kerabat yang baik terhadap orang lain di sekitarnya yang membutuhkan pertolongan. Orang-orang yang setia adalah mereka yang siap untuk membantu di situasi apapun ketika sedang dibutuhkan. Ketika sedang dalam keadaan yang membahagiakan, situasi tersebut tampak mudah karena isinya hanya hal-hal yang membuat hati kita menjadi riang dan gembira. 

Namun, saat kita di titik terendah, seorang yang setia akan tetap menemani dan mendukung kita. Ketika sedih melanda misalnya, dia bisa jadi orang yang menghibur kita dan rela mendengarkan segala isi hati kita. Dia tidak akan meninggalkan kita dan selalu setia menjadi orang yang tetap bersama kita di semua saat. Karena itulah, mereka yang setia adalah mereka yang bisa diandalkan.

Tokoh Terkenal yang Setia

Di tengah banyaknya isu miring seperti perpisahan dari beberapa tokoh atau selebriti terkenal yang kita ketahui selama ini, nyatanya banyak juga orang-orang yang begitu terkenal dengan kesetiaannya. Beberapa di antara mereka bertahan di antara terpaan isu orang ketiga, hubungan jarak jauh, sampai masalah ekonomi. Selain itu, ada juga yang dikenal setia terhadap pekerjaannya, loh. Mau tahu siapa saja? Simak berikut ini, ya!

1. BJ Habibie

See the source image

Sumber: Tirto.id

Bacharuddin Jusuf Habibie (BJ Habibie) adalah mantan presiden Republik Indonesia ke-3 yang dikenal dengan kesetiaannya terhadap pasangan. Habibie menikahi pujaan hatinya yakni Ainun pada tahun 1962 dan memboyongnya ke Jerman. Habibie begitu mencintai Ainun sepenuh hati meski banyak tantangan yang mereka hadapi. Godaan kuasa dan harta adalah salah satunya. 

Meski demikian, Habibie dan Ainun tetap setia untuk menemani satu sama lain hingga akhirnya ajal menjemput Ainun terlebih dahulu, yakni pada 22 Mei 2010. Sembilan tahun kemudian, Habibie telah menyusul istri yang dicintainya tersebut untuk menghadap Sang Pencipta. 

2. Susilo Bambang Yudhoyono

See the source image

Sumber: haibunda.com

Masih dari kalangan tokoh negara Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono atau yang kerap disapa SBY adalah seseorang yang juga pantas mendapat gelar salah satu tokoh yang setia. Ani Yudhoyono adalah pasangan dari SBY. Istri yang sempat menjadi ibu negara selama 10 tahun karena masa kepemimpinan SBY sebagai presiden tersebut begitu setia menemani suaminya. 

Sejak masa muda mereka, jarak sudah menjadi tantangan bagi hubungan mereka karena Ani yang harus menempuh pendidikan selama tiga tahun di Jakarta. Namun hubungan mereka tidak bisa diragukan kembali karena telah terbukti dari kesetiaan mereka selama puluhan tahun. SBY dan Ani dianggap sebagai pasangan dengan cinta sejati karena SBY sangat setia menemani Ani hingga akhir hayatnya pada 2019 silam. Nama mereka juga akan diabadikan menjadi nama sebuah museum yang dibuka di Pacitan, Jawa Timur sebagai tanah kelahiran SBY.

3. Indro Warkop

See the source image

Sumber: Pos Kupang

Indro Warkop, seorang pelawak Indonesia juga termasuk jajaran orang yang dapat dikatakan setia terhadap pasangan hidupnya. Pria yang memiliki nama lengkap Mahatkarta Indrodjojo Kusumonegoro ini terus setia mendampingi sang istri, Nita Octobijanthy hingga dipanggil Yang Maha Esa pada Oktober 2018 lalu. Sebelumnya, sang istri menderita kanker paru-paru sehingga Indro harus menemaninya menjalani pengobatan di rumah sakit selama setahun. Keduanya menikah pada tahun 1981 dan dikaruniai tiga orang anak.

Indro juga pernah menderita sakit jantung sebelum Nita sakit dan ia selalu didampingi dan dirawat oleh istri tercintanya tersebut. Oleh karena itu, tidak heran jika kisah cinta Indro Warkop dan istrinya yang begitu setia satu sama lain dijadikan inspirasi bagi anak-anaknya dan kita semua.

4. Walter Orthmann

See the source image

Sumber: ndmais.com.br

Bukan hanya soal pasangan, seorang pria asal Brasil juga membuktikan bahwa orang yang benar-benar setia itu memang ada di dunia ini. Biasanya, seseorang yang dianggap setia dalam pekerjaan adalah mereka yang bekerja di suatu perusahaan yang sama selama belasan atau puluhan tahun. Namun berbeda dengan  Walter Orthmann yang tahun ini menginjak usia 100 tahun. Dia dapat dibilang setia karena telah bekerja di perusahaan yang sama sejak tahun 1938. Kesetiaannya yang luar biasa ini sampai dicatat di Guinness Book of Records, loh!

Bekerja dalam sebuah perusahan tekstil yang sama selama lebih dari 80 tahun sejak masih berusia 15 tahun membuat dirinya memang layak mendapat rekor dunia. Dia juga memberikan tips agar bekerja sesuai kemauan, bersemangat untuk terus berjuang, dan melakukannya semuanya dengan sepenuh hati. Keren banget, kan?

Zodiak Paling Setia

Selain berusaha keras untuk menjadi setia, kita juga perlu menemukan aspek loyalitas atau kesetiaan itu sendiri pada rekan hidup kita sehari-hari. Kesetiaan harus senantiasa kita cari dalam hubungan dengan sesama karena kesetiaan di sana berperan sebagai pendukung yang berharga dari hubungan itu sendiri. Dengan begitu, hidup ini tidak akan terasa sia-sia karena kita mengetahui betul bahwa ada banyak orang yang mendukung dan berkomitmen dengan kita dalam jangka panjang, apapun yang terjadi.

Ketika kita telah menemukan orang-orang yang setia sama kita, ada baiknya kita selalu menjaga hubungan yang telah terjalin tersebut dengan baik dan bersikap setia juga terhadap mereka. Terdapat beberapa zodiak yang dianggap paling setia menurut astrologi, nih:

1. Aquarius

Aquarius adalah seseorang yang butuh waktu tidak sebentar untuk berkomitmen dengan orang lain. Tapi jangan takut! Ketika Aquarius sudah memilih untuk berkomitmen, mereka akan menepatinya sampai waktu yang tidak bisa ditentukan alias sangat lama. Jadi untuk kamu yang memiliki sahabat seorang Aquarius, kamu beruntung sekali karena mereka akan begitu menghargai dan mengutamakan hubungan persahabatan kalian di atas segala hal.

Kesetiaan seorang Aquarius juga muncul ketika mereka diajak untuk mendengarkan curahan hati. Mereka akan mendengarkan dengan sungguh-sungguh dan menawarkan bantuan, bahkan saat tidak diminta sekalipun. Begitu pula ketika kamu melakukan suatu kesalahan, Aquarius akan memberimu teguran versi dirinya sendiri untuk membuat kamu menjadi lebih baik lagi.

2. Leo

Hampir sama dengan Taurus, pemilik zodiak bersimbol singa ini juga akan berjuang keras siang malam untuk memperjuangkan seseorang yang juga mau diajak berjuang bersama mereka. Dedikasi dan pengorbanannya patut diacungi jempol, sebab membiarkan hal kesayangannya pergi tidak ada dalam kamus mereka. Dengan catatan, saat hal tersebut memang telah menjadi pilihannya sejak awal.

Leo adalah seseorang yang akan menjaga orang terdekatnya sebaik mungkin. Meski terkenal dengan zodiak yang sangat berani dan memiliki prinsip sekeras batu karang, mereka akan sangat loyal dan menyayangi apa yang telah menjadi komitmen mereka sejak awal. Seorang Leo akan terus membela kita dengan setia dengan ketertarikan, loyalitas, pujian, dan cinta yang sama.

3. Scorpio

Scorpio mungkin terkenal dengan sikap dinginnya yang susah melupakan kesalahan seseorang. Meski begitu, tahukah kamu bahwa Scorpio juga salah satu zodiak yang nomor satu masalah kesetiaan. Memang tidak mudah bagi Scorpio untuk menceritakan semua hal kepada orang yang baru mereka temui. Namun, ketika kamu telah dipercayai, Scorpio akan menceritakan segalanya untukmu tanpa diminta. Itu semua karena Scorpio butuh untuk merasa nyaman dan aman terlebih dahulu.

Kepercayaan bagi Scorpio adalah hal yang sangat berharga. Awalnya, mereka akan cenderung mempertanyakan segala sesuatu dan bersikap curiga terhadap sesuatu. Namun percayalah, ketika kamu telah menjadi orang yang dipilih oleh Scorpio, mereka akan sangat percaya dan setia sama kamu. Walaupun memakan waktu yang tidak sebentar, waktulah yang justru akan menjawabnya sendiri.

4. Taurus

Mereka yang memiliki zodiak Taurus adalah mereka yang akan terus berjuang untuk mendapatkan yang terbaik. Meski sering jatuh pada pikiran yang terlalu berlebihan, mereka tidak akan pernah kenal yang namanya menyerah ketika sudah menentukan pilihan terhadap sesuatu. Mereka tahu betul apa yang mereka inginkan dalam kehidupannya.

Taurus adalah orang-orang yang sangat peduli dengan sesamanya. Seseorang atau sesuatu yang telah mereka pilih adalah yang paling berharga untuk mereka. Selama kamu juga mau berjuang bersama Taurus, mereka akan selalu memprioritaskan kamu dan berjuang bersama kamu dengan setia. Karena itulah, ketika kamu coba-coba mengkhianati kepercayaan mereka, jangan heran kalau mereka juga akan menjauh perlahan-lahan. 

Yang jelas, menjadi setia berarti harus memiliki sikap penuh syukur terhadap sesuatu. Pada dasarnya, bersyukur, berkomitmen, dan berpegang teguh adalah kunci dari menjadi seseorang yang setia. Dengan begitu, kenyamanan dapat ditemukan dan kesetiaan dapat dicapai. 

Bagaimana, Grameds? Sudahkah kamu menjadi orang yang setia atau menjalin hubungan dengan orang yang setia?



ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Veronika N

Ketika bicara tentang hubungan, pastinya akan selalu menarik untuk dibahas. Saya pun juga senang membuat tulisan dengan tema relationship.