Bahasa Indonesia

 Contoh Artikel Populer dan 4 Trik Membuatnya

Contoh Artikel Populer dan 4 Trik Membuatnya
Written by Siti Badriyah

Bagaimana contoh artikel populer? Artikel populer adalah salah satu bacaan yang sering kita temui, meskipun tidak disadar. Ada beragam artikel populer yang tersebar di internat. Bagaimana cara membedakannya? Simak penjelasan berikut ini.

Apa Itu Artikel Populer?

Apa Itu Artikel PopulerSebelum melihat bagaimana contoh artikel populer, mari kita pahami terlebih dahulu terkait apa itu artikel populer. Artikel populer pada dasarnya sama seperti artikel pada umumnya. Di dalamnya berupa tulisan yang mengandung isi, pandangan atau opini yang disertai dengan argumentasi secara ilmiah.

Kemudian, di dalam penyajiannya artikel populer akan menggunakan bahasa yang populer. Adapun bahasa populer adalah bahasa yang mudah dipahami oleh orang awam, pada sekali membaca. Teknik dari menulis artikel populer ini lebih banyak dipakai orang dalam menghadirkan sebuah tulisan di dalam suatu situs atau media yang lain.

Pada prinsipnya, cara penulisannya sama seperti artikel biasa. Hanya saja, proses saat pembuatan artikel tersebut memerlukan kemampuan seperti teknik penulisan, daya nalar, wawasan, kejelian, juga etika penulisan yang tepat.

BACA JUGA: Pengertian Resume: Unsur, Jenis, dan Cara Menyusunnya

Artikel populer adalah sebuah tulisan yang berisi rangkuman dari artikel ilmiah. Disampaikan menggunakan bahasa yang ringan. Tujuan dari hal tersebut adalah untuk menambah jumlah pengunjung atau pembaca.

Perubahan model penulisan ini tentu sangat bermanfaat dalam menambah wawasan pembaca, tidak sedikit pula yang mencakup orang awam. Sebab, tidak semua pembaca artikel adalah kalangan akademisi.

Trik Membuat Artikel Populer

Trik Membuat Artikel PopulerBagaimana cara membuat artikel populer? Sebelum menuju contoh artikel populer, mari kita lihat beberapa tips dan trik singkat yang bisa digunakan untuk membuat artikel populer:

  1. Buatlah judul yang sangat menarik
  2. Perhatikanlah panjang tulisan. Baik setiap kalimat, paragraf, maupun keseluruhan.
  3. Tulislah pembuka tulisan secara singkat dan tidak bertele-tele.
  4. Perhatikan aktualitas.

Contoh Artikel Populer 1

Berikut ini adalah contoh artikel populer yang bisa kamu jadikan referensi untuk menulis:

Jangan Takut Untuk Meditasi

Oleh: Wida Kurniasih

Meditasi adalah cara untuk melatih dan memahami pikiran, perasaan, dan sensasi fisik sehingga kita bisa memahaminya lebih baik. Meditasi bukanlah ritual agama ataupun ibadah, bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. Meditasi melatih untuk fokus kepada satu titik, di sana kita akan mendapatkan petunjuk atau jawaban-jawaban dari apa yang kita pertanyakan, selain itu kita akan mendapat energi positif yang dapat membantu kontrol emosi.

Tujuan dari meditasi adalah menghubungkan pikiran sadar dan pikiran alam bawah sadar, meningkatkan kesadaran, mengendalikan pernapasan, mengakibatkan terjadinya relaksasi yang menenangkan, membebaskan pikiran sambil memfokuskan kesadaran pada sesuatu yang sedang dilakukan, melepas semua beban atau pikiran negatif, dan paling utama adalah menjadi rileks.

Dilansir dari alodokter.com ada banyak manfaat meditasi yang perlu kamu ketahui, antara lain adalah:

1. Mengelola stres

Saat keadaan menjadi sulit pasti pikiran menjadi terganggu, meskipun bukan karena hal yang besar. Saat pikiran terganggu dan tidak segera diatasi, tidak menutup kemungkinan kamu akan stres karena terus-menerus memikirkannya tanpa menghadapinya. Kemudian jika sudah stress, tanpa kamu sadari maka aktivitas lainnya akan terganggu.

Maka dari itu stres perlu dikelola, nah meditasi ini adalah salah satu cara yang tepat untuk mengelola stress kita lho. Salah satu teknik yang bisa dicoba yaitu meditasi kesadaran (mindfulness meditation) karena dipercaya dapat menurunkan kadar hormon kortisol yang tinggi ketika merasa tertekan atau stres. Selain itu, kamu dapat mendampingi meditasi dengan olahraga karena aktivitas fisik dapat menghasilkan hormon endorfin yang berperan penting dalam mengelola stress.

2. Mengatasi gangguan kecemasan dan depresi

Coba sekarang renungkan baik-baik, bagaimana kesehatan mentalmu? Apakah mentalmu sehat? Rutin melakukan meditasi dipercaya dapat mengurangi kadar sitokin yang dilepaskan sebagai respons terhadap stress, yang dapat mempengaruhi suasana hati dan lama kelamaan menjadi gangguan mental seperti depresi. Sehingga kamu dapat mengatasi masalah pada kesehatan mentalmu.

3. Mengendalikan emosi

Jika merasa tidak bisa mengerjakan tugas atau pekerjaan kantormu di tempat yang ramai, itu bisa menjadi tanda bahwa kamu tidak memiliki kontrol emosi yang baik lho. Salah satu cara mengendalikan emosi adalah dengan melakukan meditasi. Selain meredakan gangguan kecemasan, menjadi lebih tenang, merasa bahagia, dan berpikir positif, meditasi ternyata bisa meningkatkan kinerja otak yang berperan proses belajar, mengingat, dan berkonsentrasi.

4. Menjaga kesehatan jantung

Ternyata stres yang berlebihan bisa membahayakan tubuhmu lho, karena jika berlebihan maka tekanan darah akan meningkat sehingga menyebabkan kerja jantung meningkat. Kondisi seperti itu bisa menyebabkan terjadinya bermacam masalah pada jantung dan pembuluh darah, seperti stroke atau serangan jantung. Hal tersebut dapat diatasi dengan melakukan meditasi, karena membuatmu lebih rileks dan tidak mudah stres sehingga tekanan darah akan tetap stabil.

5. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Selain menjalani gaya hidup sehat dan rutin olahraga, beberapa penelitian menunjukan bahwa orang yang rutin melakukan meditasi dipercaya dapat mengalami peningkatan antibodi atau zat pembentuk kekebalan tubuh. Rutin melakukan meditasi juga dapat menangkal penyakit dan infeksi.

6. Mengurangi rasa nyeri

Ada banyak jenis nyeri yang dirasakan manusia, yang paling umum ditemui adalah nyeri pada tubuh. Contohnya nyeri saat ada penyakit seperti kanker yang muncul akibat berbagai hal. Dalam hal ini, meditasi berperan untuk meredakan nyeri yang dirasakan. Hal tersebut dibuktikan oleh suatu penelitian yang menunjukan bahwa metode mindfulness meditation dapat meringankan nyeri pada penderita kanker.

Sebenarnya meditasi bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja, dilakukan sendiri maupun dengan psikolog. Contohnya saat kamu berada dikantor, cobalah gunakan waktu istirahatmu untuk melakukan meditasi dengan duduk dengan nyaman lalu mengatur pernafasan, berusaha fokus pada pikiranmu atau hal-hal disekitar, lakukan selama 3-5 menit secara rutin.

Contoh lain ketika hendak tidur, kamu bisa melakukannya dengan berbaring. Kosongkan pikiran dan berusaha rileks, waktu yang tepat untuk berkomunikasi dengan alam bawah sadar adalah ketika hampir terlelap tetapi masih terjaga biasanya alam bawah sadar akan memberi sebuah gambaran sekitar 15-30 detik. Selain untuk kesehatan mental meditasi juga berdampak pada kesehatan fisik, maka dari itu yuk lakukan meditasi secara rutin.

Contoh Artikel Populer 2

Berikut ini adalah contoh artikel populer yang bisa kamu jadikan referensi untuk menulis:

Makan Sehat untuk Jiwa yang Kuat

Oleh: Wida Kurniasih

Apa itu makanan sehat? Makanan sehat adalah makanan yang bebas dari bahan-bahan berbahaya seperti pengawet, pewarna msi, pemanis buatan dan lain-lain. Selain terbebas dari bahan-bahan berbahaya, makanan sehat juga seharusnya mengandung nutrisi dan gizi yang baik untuk tubuh kita. Karena setiap tubuh memiliki kebutuhan tersendiri dan setiap zat makanan memiliki fungsinya sendiri.

Seperti karbohidrat yang menjadi sumber energi, protein berperan sebagai zat pembangun dan memperbaiki jaringan yang rusak, lemak sebagai cadangan energi dan pelarut para vitamin, mineral dan vitamin berfungsi menjaga daya tahan tubuh, dan serat yang bermanfaat untuk menjaga pencernaan.

Dilansir dari halodoc.com terdapat banyak jenis makanan sehat yang bisa kita konsumsi setiap hari. Diantaranya adalah sayur-sayuran terutama sayuran hijau seperti brokoli, karena memiliki senyawa yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, dan beberapa jenis kanker. Kemudian ada sayur kale yang di dalamnya mengandung vitamin C dan vitamin K, dan sayuran yang memiliki daun hijau seperti bayam dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2 dan sumber vitamin A, B6, C, E, dan K yang baik.

Selain sayuran ada buah-buahan yang tidak kalah penting manfaatnya. Banyak sekali jenis buah beserta manfaatnya yang dapat dikonsumsi sehari-hari. Makanan sehat selanjutnya yang juga perlu dikonsumsi antara lain seperti daging dan telur, biji-bijian, kacang-kacangan, ikan dan makanan laut, susu, dan lain-lain. Namun, sebelum mengonsumsi makanan sehat kita perlu pintar memilih bahan makanan yang sehat dan baik saat membelinya.

Contohnya ketika membeli daging sapi, pertama perhatikan warnanya, pilihlan daging sapi yang berwarna merah segar (tidak pucat dan kotor). Kedua, carilah tekstur yang masih kenyal, caranya dengan menekan bagian daging, jika kembali seperti semula maka daging tersebut masih segar. Ketiga, terpatikan bau dagingnya, daging yang masih segar tentu memiliki bau khas daging sapi dan tidak berbau asam. Terakhir, pilihlah daging sapi yang tidak berair.

Sama seperti daging sapi, ada beberapa cara yang bisa digunakan saat membeli buah dan sayuran sehat. Pertama, pilih buah dan sayuran yang memiliki warna cerah dan terlihat segar. Kedua, pilihlah yang tidak menggunakan pestisida, ditandai dengan tidak ada bercak putih di bagian luarnya atau untuk memudahkan daun sayuran yang berlubang karena ulat, berarti tumbuh tanpa menggunakan pestisida.

Kenali juga tekstur buah atau sayuran yang akan dibeli, khususnya pada buah karena setiap buah. Buah memiliki tekstur yang berbeda terutama jika sudang matang. Cara terakhir adalah membeli bahan di pasar pagi atau langsung ke petani.

Manfaat mengonsumsi makanan sehat tentu tidak diragukan lagi, yaitu bagus untuk tubuh kita. Seperti banyak mengonsumsi tomat akan membuat mata sehat tetapi jika berlebihan akan menyebabkan rambut rontok. Mengonsumsi alpukat dapat melindungi kulit dari sinar UV dan dapat mempercepat penyembuhan luka. Mengonsumsi jeruk yang dapat mencegah flu, dan masih banyak lagi.

Selalu ingat, jika kita mengonsumsi makanan sehat maka kulit kita juga akan sehat juga termasuk kulit wajah, wah menyenangkan sekali bukan!

Untuk menjaga tubuh tetap sehat dan kuat kita perlu mengonsumsi makanan yang sehat yang sesuai porsinya, terutama untuk yang sedang menjalani diet tetap harus dilakukan dengan cara yang sehat juga ya! Ada beberapa diet yang terkenal dikalangan masyarakat, tetapi ternyata cara diet tersebut hanya bertahan sementara untuk penurunan berat badan.

Diet yang dianjurkan adalah penurunan berat badan secara bertahap seperti 0,5 kg-1 kg per minggu dinilai aman untuk diet. Cara memulainya adalah dengan mengonsumsi buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan dan biji-bijian sebagai menu pengganti makanan berkalori. Namun, yang tidak kalah penting untuk pendamping diet sehat adalah banyak bergerak atau olahraga, supaya hasilnya maksimal ya!

BACA JUGA:

Itulah penjelasan singkat mengenai pengertian artikel populer, trik membuatnya serta contoh artikel populer. Temukan beragam artikel populer di www.gramedia.com, yang bisa kamu jadikan referensi untuk menulis.

Gramedia sebagai #SahabatTanpaBatas akan selalu menampilkan informasi menarik dan rekomendasi buku-buku terbaik untuk para Grameds.

Penulis: Wida Kurniasih

Sumber: dari berbagai sumber

Menulis Artikel Ilmiah Dan Esai

Menulis Artikel Ilmiah Dan Esai

Beli Buku di GramediaBuku Menulis Artikel Ilmiah dan Esai ini menyajikan beragam tips untuk menyajikan artikel dan esai terbaik. Tak hanya itu, beragam contoh disajikan disertai dengan pranala (link) daring kompetisi penulisan artikel dan esai untuk menguji kepekaan meuliskan isu-isu terkini di media. Dengan adanya hal tersebut, produktivitas Anda menulis, khususnya artikel dan esai ilmiah, akan semakin terasah.

Lincah Menulis Artikel Ilmiah Populer & Jurnal

Lincah Menulis Artikel Ilmiah Populer & Jurnal

Beli Buku di GramediaBuku yang ada di tangan pembaca ini berusaha mengajak pembaca untuk mulai menulis. Buku ini berisi pengalaman penulis selama bertahun-tahun menggeluti profesi sebagai penulis; entah penulis artikel, jurnal, maupun buku. Selepas membaca buku ini, Anda diharapkan tergerak untuk menulis, dan menjadi barisan orang-orang yang mencerahkan masyarakat melalui pena.

Menulis Artikel&Tajuk Rencana Edisi Revisi

Menulis Artikel&Tajuk Rencana Edisi Revisi

Beli Buku di GramediaKenapa menulis itu penting? Menulis berkaitan erat dengan peradaban. Bahasa membedakan manusia dari binatang, sedangkan tulisan membedakan orang beradab. Menulis itu sangat penting, paling tidak untuk mencapai tiga hal. Pertama, sebagai wahana diskusi dan sosialisasi gagasan. Kedua, memberi kontribusi pemikiran dalam kerangka mencari solusi suatu masalah. Ketiga, sebagai sarana proses aktualisasi dan eksistensi diri. Buku ini akan memberikan sebuah panduan yang praktis untuk para penulis, jurnalis, serta pengiat media sosial.

About the author

Siti Badriyah

Tulis menulis menjadi salah satu hobi saya. Dengan menulis, saya menyebarkan beragam informasi untuk orang lain. Tak hanya itu, menulis juga menggugah daya berpikir saya, sehingga lebih banyak informasi yang dapat saya tampung.

Kontak media sosial Instagram saya Siti Badriyah