in

11 Hewan Paling Setia Terhadap Pasangannya

Di dunia ini ada tiga jenis makhluk hidup, yaitu manusia, hewan, dan tumbuhnya. Ketiga makhluk hidup tersebut saling melengkapi. Untuk mempertahankan keturunannya, maka ketiga makhluk hidup itu berkembang biak.

Dalam perkembangbiakan, manusia, hewan, dan tumbuhan harus bersama dengan pasangan, yaitu harus ada jantan dan betina. Dalam perkembangbiakan makhluk hidup, hewan dan manusia hampir memiliki kesamaan terutama dalam memilih pasangan.

 

Namun, tidak semua manusia dan hewan mampu bertahan dengan pasangannya atau bisa dikatakan bahwa hanya beberapa manusia dan hewan saja yang mampu menjaga kesetiaannya dengan pasangan.

Jika membahas kesetiaan pada manusia dan hewan pasti membutuhkan waktu yang sangat lama. Oleh sebab  itu, yang akan dibahas lebih lanjut adalah kesetiaan hewan pada pasangannya. 

 

Mungkin kalian pernah dengar manusia paling setia di dunia. Namun, bagi sebagian orang belum pernah mendengar hewan paling setia di dunia.

 

Ya, memang pada kenyataannya hewan yang setia pada pasangannya tak sebanyak hewan yang tidak setia dengan pasangannya. Hewan-hewan yang setia pada pasangannya ini terkadang membuat beberapa manusia iri, kenapa iri? 

 

Hewan yang tidak memiliki akal saja bisa mempertahankan kesetiaannya pada pasangan, lalu mengapa manusia yang sudah memiliki akal sebagiannya memilih untuk tidak setia dengan pasangannya?

 

Bagi sebagian orang mungkin belum tahu hewan-hewan apa saja yang setia dengan pasangannya. Siapa sangka ada hewan pemakan daging yang ternyata termasuk ke dalam hewan paling setia dengan pasangannya, hewan apakah itu?  Di bawah ini akan dijelaskan lebih lanjut tentang hewan-hewan yang setia pada pasangannya. Baca artikel ini sampai habis ya.

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

 

Hewan Paling Setia

Hewan-hewan apa saja yang memiliki kesetiaan kepada pasangannya? Untuk lebih jelasnya mari kita simak hewan-hewan yang setia pada pasangan di bawah ini.

 

1. Buaya

buaya
Buaya By Nyonyofoto – Own work, CC BY-SA 4.0, https://commons.wikimedia.org/w/index.php?curid=99463588

Di dalam kehidupan manusia ada istilah “buaya darat”, buaya memang bisa hidup sementara di darat. Eits, arti dari istilah “buaya darat” bukan begitu yang benar “buaya darat”  adalah pria hidung belang atau penggemar wanita. Jadi, jangan sampai kamu menyandang istilah “buaya darat” ya.

 

Jika di dalam kehidupan manusia buaya dikaitkan dengan pria hidung belang atau manusia yang tidak setia, maka lain halnya dengan buaya dalam dunia binatang. Buaya dalam dunia binatang sangat dikenal dengan hewan paling setia, bahkan hewan dengan gigi tajam ini hanya melakukan perkawinan satu kali saja dalam hidupnya. 

 

Buaya bisa dibilang sebagai salah satu hewan reptil yang cukup besar dan berbahaya. Bahkan saking besarnya dan giginya yang kuat, ia sanggup memakan hewan yang berukuran cukup besar, seperti zebra, kerbau, rusa, dan lain-lain. Buaya lebih sering menghabiskan hidupnya di dalam air daripada di daratan.

 

Dengan berada di dalam air buaya akan mudah untuk menerkam mangsanya. Buaya akan menerkam mangsanya ketika mangsa tersebut sedang minum di tepi atau di tengah sungai atau rawa. Dalam hitungan detik mangsa tersebut langsung diterkam dengan gigi buaya yang sangat tajam. 

tombol beli buku

2. Serigala 

serigala
serigala Gambar oleh Christel SAGNIEZ dari Pixabay

Setelah biaya ada hewan pemakan daging berikutnya yang termasuk ke dalam hewan yang setia terhadap pasangannya dan hewan itu adalah serigala. Lebih tepatnya serigala yang hidupnya di kawasan atau daerah yang bersalju. Serigala termasuk jenis hewan yang berkelompok dan ketika berburu akan selalu ada pemimpinnya. Dengan adanya pemimpin, maka pemimpin, maka hewan-hewan yang diburu akan mudah untuk diterkam.

 

Serigala memiliki sifat yang sangat menyeramkan, sehingga banyak hewan yang menakutinya. Namun, dibalik sifat menyeramkan itu  ternyata serigala tipe hewan yang penakut serta pemalu. Serigala akan sulit melihat pada siang hari, sehingga kelompok serigala akan melakukan perburuan pada malam hari. Selain dengan mata, ketika berburu kelompok serigala mengandalkan penciumannya yang tajam. 

 

Selain itu, serigala bisa dikatakan sebagai hewan yang hidupnya berkelompok. Meskpiun hidup dengan berkelompok, tetapi serigala memiliki kesetiaan yang cukup tinggi kepada pasangannya. Ketika serigala jantan dan betina sudah memiliki anak, maka serigala tersebut siap merelakan nyawanya jika anaknya sedang terancam.

 

Bukan hanya setia pada pasangan, serigala juga sangat sayang kepada anaknya. Maka dari itu, bisa dibilang serigala adalah hewan penyayang keluarga. 

Serigala di Musim Dingin (The Wolf in Winter)
Serigala di Musim Dingin (The Wolf in Winter)

tombol beli buku

3. Angsa

angsa
Gambar oleh Marcel Langthim dari Pixabay

Angsa adalah hewan yang sangat dikenal dengan tubuhnya yang cantik dengan bulu-bulu putih yang khas berwarna putih. Namun, seekor anak angsa yang baru lahir bulu-bulunya tidak berwarna putih, melainkan berwarna keabu-abuan. Seekor angsa bisa memiliki bulu-bulu yang menutupi tubuhnya berkisar 25.000 bulu. Bulu-bulu cantik angsa bukan hanya menghiasi tubuhnya agar indah, tetapi dapat digunakan sebagai bahan utama kok badminton. 

 

Selain dikenal dengan kecantikannya, angsa juga dikenal sebagai lambang kesetiaan. Sebutan sebagai simbol kesetiaan bukan tanpa alasan karena sepanjang hidupnya angsa hanya memiliki satu pasangan hidup. Oleh sebab itu, tak sedikit juga yang menggunakan simbol angsa saat merayakan hari pernikahan atau pada saat pernikahan berlangsung. 

 

Tahukah kamu kalau angsa itu bisa terbang? Angsa dewasa bisa terbang dengan kecepatan 100 km/jam. Kelebaran sayap angsa sendiri bisa mencapai 2 meter. Siapa sangka hewan yang terlihat kecil itu bisa memiliki lebar sayap 2 meter dan bisa terbang dengan kecepatan 100 km/jam. Bukan hanya itu, hewan dengan bulu putih ini termasuk hewan yang peka karena bisa membedakan orang baik dan orang jahat.

 

4. Penguin

penguin
Gambar oleh Siggy Nowak dari Pixabay

Siapa yang  tak mengenal hewan lucu yang hidup di kawasan bersalju ini, hewan itu adalah penguin. Penguin merupakan jenis burung, tetapi tidak bisa terbang. Penguin memiliki sirip yang merangkap sebagai sayap juga. Meskipun tidak bisa terbang, tetapi jangan pernah meragukan kemampuan berenang dari hewan yang satu ini. Seekor penguin bisa berenang dengan kecepatan 15 mil/jam.

 

Mayoritas jenis penguin yang ada di dunia tinggal atau hidup di kawasan bersalju. Namun, ada jenis penguin yang tidak tinggal di kawasan bersalju melainkan di wilayah dengan suhu yang lebih hangat. Wilayah itu ada di Amerika Selatan atau 600 mil dari lepas pantai Ekuador. 

 

Sepanjang perjalanan hidupnya, penguin hanya hidup dengan satu pasangan atau monogami. Penguin betina dan jantan akan menghabiskan waktunya bersama-sama terutama ketika sudah masuk melahirkan. Telur-telur penguin akan dijaga oleh mereka berdua sampai menetas menjadi anak pengun hingga menjadi pengun dewasa. 

 

Akan tetapi, ada sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa sebagian kecil penguin betina yang ada di dunia mempunyai beberapa pasangan pejantan pada sat masuk musin perkawinan. 

tombol beli buku

5. Kupu-Kupu

kupu - kupu
Gambar oleh congerdesign dari Pixabay

Kupu-kupu merupakan hewan yang memiliki sayap tipis, tetapi indah. Keindahan dari sayap kupu-kupu terlihat dari corak warnanya. Pada dasarnya, tipisnya sayap kupu-kupu karena terbentuk dari lapisan-lapisan chitin. Chitin adalah sebuah protein yang berfungsi untuk membentuk eksoskeleton serangga. 

 

Dalam rantai makanan, kupu-kupu berada di bagian paling rendah, sehingga ia akan menjadi sasaran bagi para predator. Meskipun berada di bagian paling rendah dari rantai makanan, tetapi kupu-kupu selalu punya akal yang cerdas karena kupu-kupu akan menggunakan sayapnya sebagai alat untuk berkamuflase dengan alam atau tumbuhan yang dihinggapi. 

 

Hewan yang sangat dikenal dengan sayapnya yang indah termasuk ke dalam jenis hewan yang setia terhadap pasangannya. Kesetiaan yang dimiliki oleh kupu-kupu disebabkan karena umurnya yang tidak bisa begitu panjang, hanya hidup selama 2-4 minggu. Umur yang singkat inilah membuat kupu-kupu betina hanya satu kali melakukan perkawinan sepanjang hidupnya. 

 

Selain dikenal karena keindahannya, kupu-kupu juga juga dikenal sangat baik karena membantu proses penyerbukan bunga. Kupu-kupu dewasa akan memakan makanan yang bentuknya cair, seperti nektar, mengapa hanya bentuk cair? Karena mulut dari kupu-kupu tidak bisa untuk mengunyah makanan dan hanya sanggup meminum cairan. 

 

6. Merpati

merpati
Gambar oleh michel kwan dari Pixabay

Siapa yang tak kenal dengan burung yang satu ini, burung yang sangat dikenal sebagai simbol kesetiaan dan burung itu bernama burung merpati. Oleh sebab itu, burung merpati sering digunakan pada acara pernikaha, biasanya sepasang kekasih akan melepaskan burung merpati ke udara dan membiarkan terbang bebas. 

 

Pada perang dunia dahulu, burung merpati digunakan sebagai pengirim pesan atau bisa dibilang sebagai “tukang pos”. Dipilihnya burung merpati untuk mengirim pesan karena kemampuan daya ingatnya yang tak bisa dianggap remeh, ia bisa menghapal sebuah rute perjalanan yang cukup jauh, sehingga tidak akan salah jalan dan akan sampai ke tempat tujuan. 

 

Bukan hanya kemampuannya dalam menghapal sebuah rute, burung merpati juga mempunyai kecerdasan yang cukup baik. Ia bisa mengategorikan barang-barang yang ada disekelilingnya dengan cermat dan tepat. Bahkan, burung merpati bisa mengenali wajah manusia. 

 

Di Indonesia, burung merpati sangat populer, bahkan ada perlombaannya juga, seperti burung yang bisa masuk ke dalam kotak setelah dilepaskan, balapan burung merpati, dan lain-lain. Burung merpati yang sering memenangkan perlombaan harganya akan sangat mahal.

 

7. Rayap

rayap
Gambar oleh Roy Buri dari Pixabay

Siapa yang tak kenal dengan hewan yang bisa bikin lemari atau pintu di rumah bolong, rayap menjadi salah satu hewan yang tidak disukai oleh manusia karena dapat merusakan barang-barang yang berbahan dasar kayu. Ketika rayap mulai merusak barang-barang berbahan dasar kayu, maka akan memunculkan butiran-butiran kecil yang bisa membuat rumah kotor dan sulit untuk dibersihkan.

 

Sama dengan semut, rayap adalah hewan yang berkelompok dan dipimpin oleh seorang ratu. Meskipun sama-sama dipimpin ratu, tetapi ratu semut dan ratu sangat berbeda. Ratu semut bisa beberapa kali melakukan perkawinan dengan pejantan. Sedangkan, ratu yang memimpin rayap-rayap lainnya untuk melakukan tugas-tugasnya hanya melakukan perkawinan dengan pejantan yang dipilihnya selama satu kali saja. 

 

Meskipun menjadi salah satu hewan yang tidak disukai oleh manusia, tetapi dalam ekosistemnya, raya termasuk hewan yang sangat membantu dalam pertumbuhan pohon-pohon muda. Hal ini dikarenakan di sekitar sarang rayap tanah-tanahnya memiliki kandungan mineral yang sangat berlimpah. Mineral itulah yang membuat tanaman-tanaman hijau tumbuh. Tanaman-tanaman yang tumbuh menjadi tempat tinggal bagi para hewan, seperti ulat, belalang, dan sejenisnya.

 

8. Siamang

siamang
Gambar oleh jhenning_beauty_of_nature dari Pixabay

Hewan yang paling setia berikutnya adalah siamang. Siamang betina dan siamang pejantan biasanya mendapatkan kesetiaan karena mereka sering hidup bersama, sehingga akan ada banyak pekerjaan yang dilakukan secara bersama-sama. Dengan kesetiaan itu, sepasang siamang akan saling membantu dalam menjalani kehidupannya. Bukan hanya itu, sepasang siamang bisa membangun sebuah kelompok dengan anak-anak yang dilahirkannya.  

 

Siamang sering dijumpai di Indonesia, lebih tepatnya di pulau Sumatera. Biasanya siamang mempunyai bulu dengan warna hitam legam dan masuk ke dalam keluarga gibbon (owa). Karena kesukaannya adalah berpindah dari pohon yang satu ke pohon lainnya, maka hewan ini sering dijumpai di hutan-hutan lebat terutama di Bukit Barisan Sumatera. 

 

Kesenangannya yang suka meloncat-loncat antara pohon satu dengan pohon lainnya menjadikan siamang hewan memanjat terbaik. Berat tubuh siamang berkisar 10-12 kg, sedangkan panjang tubuh siamang berkisar 71-90 cm. Jika kamu ingin melihat siamang di hutan, kamu bisa mendengarkan suara nyaring siamang dari kejauhan. Siamang mampu mengeluarkan suara yang cukup nyaring, sehingga bisa membuat hutan menjadi berisik.

 

9. Burung Hantu

burung hantu
Gambar oleh JL G dari Pixabay

Burung hantu merupakan jenis burung nokturnal atau mencari makan di malam hari. Burung hantu biasanya akan memakan tikus-tikus di sawah atau kebun. Oleh karenanya, tak sedikit juga petani yang memelihara burung hantu untuk membasmi para tikus. Dengan jumlah tikus yang berkurang, maka hasil panen bisa menjadi lebih baik.  

 

Burung hantu memiliki keistimewaan yang terletak di bagian kepalanya. Kepala burung hantu dapat memutar hingga 360 derajat hanyalah sebuah mitos. Pada kenyataan burung hantu hanya mampu memutar kepalanya hanya sampai 270 derajat saja. Kepala yang dapat berputar sebanyak 270 derajat disebabkan karena tulang burung hantu yang sudah lentur, pembuluh darah yang berhubungan dengan reservoir kontraktil, dan jaringan-jaringan pembuluh darah burung hantu.

 

Wajah dari burung hantu memang terlihat sangat menakutkan, seolah-olah tatapan mata burung hantu melihat ke arah kita. Akan tetapi, dibalik wajah yang menyeramkan ternyata burung hantu merupakan hewan yang setia terhadap pasangannya. Setiap pasangan burung hantu akan selalu bersama setiap saat bukan hanya pada saat musim kawin saja serta pasangan burung hantu akan menjaga anak-anaknya hingga tumbuh dewasa. 

Seri I Love : Owls
Seri I Love : Owls

 

10. Burung Parkit

burung parkit
Gambar oleh JamesDeMers dari Pixabay

Hewan yang setia terhadap pasangannya berikutnya adalah burung parkit. Burung jenis ini sangat kesetiaannya jangan diragukan lagi. Ketika burung parkit sudah mengalami jatuh cinta pada pandangan pertama pada lawan jenisnya, maka ia tidak akan meninggalkan pasangannya tersebut.

 

Bahkan, jika salah satu pasangan dari burung parkit mati, maka pasangannya akan merasakan kesedihan yang sangat dalam dan bisa membuat burung parkit menjadi cemas. Kesetiaan pada burung parkit disebabkan karena jenis burung ini merupakan salah satu hewan sosial. 

 

Burung parkit termasuk jenis burung yang berukuran tidak terlalu besar sekitar 18 cm saja. Sedangkan berat dari burung parkit sangat ringan sekali berkisar 30-40 gram. Burung Parkit memiliki warna dasar hijau. Namun, semakin banyak yang mengembangbiakannya, maka burung parkit memiliki berbagai macam warna.

 

11. Berang-Berang

berang berang
Gambar oleh Christel SAGNIEZ dari Pixabay

Berang-berang adalah hewan yang mampu hidup di daratan dan dan air serta termasuk jenis hewan berkelompok terutama dengan keluarga besarnya. Ketika berenang, berang-berang dapat melihat air dengan jelas karena satu set kelopak matanya transparan. Selain itu, hewan yang satu ini mampu bertahan hidup di kolam atau perairan yang tertutup lapisan es.

 

Berang-berang termasuk ke dalam hewan yang setia terhadap pasangannya. Dari kesetiaan itu berang-berang mampu membentuk keluarga yang harmonis, sehingga mereka bisa menjalani hidup bersama. Kebersamaan mereka terlihat dari saat seluruh anggota keluarga tidur siang, setiap anggota keluarga berang-berang akan saling berpegangan tangan dengan tujuan tidak terpisah dari pasangan. 

 

Kesimpulan

Hewan-hewan yang setia terhadap pasangannya ternyata bukan hanya dimiliki oleh hewan-hewan yang terlihat lucu dan pemakan tumbuhan saja. Siapa sangka ternyata hewan pemakan daging seperti buaya dan serigala merupakan hewan yang sangat setia terhadap pasangannya. Setelah mengetahui hewan-hewan yang setia terhadap pasangannya, apakah kamu akan belajar untuk menjadi setia terhadap pasangan? 

Penulis: Restu Nasik Kamaluddin

Sumber: Dari berbagai macam sumber



ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Novi Veronika

Saya semakin mencintai dunia menulis ini karena membuat saya semakin bisa mengembangkan ide dan kreativitas, serta menyalurkan hobi saya ini. Selain hal umum, saya juga menyukai tulisan tentang pendidikan dan juga administrasi perkantoran.