Daftar nama hewan dari K – Membahas tentang dunia hewan memang tidak akan pernah ada habisnya, dan tentunya di dunia ini terdapat jutaan spesies binatang, beberapa harus kita ketahui baik untuk kebutuhan tugas, penelitian, maupun untuk edukasi kepada anak.
Karena jumlahnya yang sangat banyak, maka untuk mempermudah kamu yang ingin mempelajari nama-nama hewan bisa melakukannya dengan mengelompokkan hewan berdasarkan nama-namanya.
Bagi anak yang menyukai hewan, biasanya akan sering bertanya tentang nama-nama hewan, yang tentunya kita harus bisa menjelaskan kepada anak, dan metode pengelompokan hewan dengan menggunakan huruf depan, bisa menjadi metode yang dapat mempermudah kita dalam menjelaskan kepada anak.
Nah kali ini, Gramedia akan membahas tentang beberapa nama hewan yang memiliki awalan huruf K. beberapa nama-nama hewan yang berawalan dengan huruf ‘K’. Hewan apa sajakah itu?
Kamu bisa temukan beberapa hewan yang diawali dengan huruf K, di bawah ini. Jadi, tetap simak artikel ini sampai habis, Grameds.
Table of Contents
Hewan Peliharaan Huruf K
1. Kelinci
pixabay
Hewan pertama dengan awalan K adalah Kelinci. Kelinci biasanya dijadikan hewan peliharaan karena lucu. Kelinci merupakan binatang mamalia.
Kelinci mempunyai ciri khas seperti daun telinga yang panjang dan kelinci juga mempunyai bulu yang beragam sesuai jenis dan rasnya. Biasanya, bulu kelinci berwarna putih, abu-abu, kuning kecokelatan, putih dengan corak hitam, dan masih banyak lagi.
Untuk pengenalan hewan ini kepada anak, bunda dapat mengenalkan dari membaca buku dengan gambar-gambar yang lucu.
2. Kucing
pixabay
Hewan selanjutnya yang berawalan huruf K adalah kucing. Siapa yang tidak kenal hewan yang satu ini, binatang karnivora ini banyak peminatnya untuk dijadikan hewan peliharaan. Biasanya, anak kecil juga suka dengan hewan kucing ini, karena gayanya yang lucu dan bisa diajak bermain bersama.
Belajar Sains Sulit dan Membosankan? Kamu Bisa Belajar Sains dengan Seru dan Menyenangkan Disini!
Seperti kelinci, kucing juga mempunyai ciri khas, yaitu mempunyai kumis panjang mata yang tajam dan warna bulu yang beragam, ada warna putih, coklat, hitam, abu-abu, dan lain lain. Kucing juga banyak jenisnya, yang paling terkenal adalah jenis anggora.
Bagi pecinta kucing atau binatang peliharaan lainnya, bisa baca buku cara memelihara hewan peliharaan ini.
Hewan Ternak dari Huruf K
1. Kambing
pixabay
Hewan berikutnya adalah kambing. Kambing ini termasuk binatang herbivora, yaitu pemakan tumbuh-tumbuhan, kambing umumnya dijadikan sebagai hewan ternak.
Ciri khas kambing biasanya mempunyai dua tanduk dan janggut di bawah dagunya. Namun, untuk ukuran tubuhnya biasanya cenderung lebih kecil dibanding hewan ternak lain seperti Sapi atau Kerbau.
2. Kerbau
pixabay
Selanjutnya, ada Kerbau. Kerbau salah satu binatang yang juga dijadikan sebagai hewan ternak, karena badannya yang terkenal kekar dan besar, kerbau biasanya digunakan untuk membajak sawah.
Hewan ini hidup di sebagian besar negara di wilayah Asia seperti Indonesia ini, yang terkenal negara agraris.
Kerbau juga termasuk binatang mamalia, ciri khasnya mempunyai dua tanduk besar di kepalanya, biasanya tanduk kerbau dimanfaatkan manusia sebagai bahan baku kerajinan.
3. Kuda
pixabay
Kuda termasuk golongan herbivora, yaitu pemakan tumbuh-tumbuhan dan buah-buah. Kuda juga dan dikenal sebagai hewan yang kuat dan berlari cepat, maka tak heran sejak dulu kuda digunakan untuk tunggangan dikarenakan belum ada transportasi mesin, dan juga untuk mengangkut barang.
Seiring perkembangan zaman, dan transportasi sudah semakin modern, kini kuda sudah tak lagi digunakan, tetapi kita masih bisa menjumpainya di kebun binatang ataupun tempat wisata khusus yang menyediakan kuda untuk tujuan wisata, misalnya untuk berjalan-jalan mengelilingi taman dengan naik kuda.
Hewan dari Huruf K Lainnya
1. Kura-Kura
pixabay
Kura-kura merupakan binatang jenis reptil yang memiliki cangkang atau batok keras dan mempunyai empat kaki. Untuk ukurannya, kura-kura mempunyai ukuran sedang, ada yang besar, ada pula yang kecil.
Kura-kura termasuk hewan ovipar yaitu berkembang biak dengan bertelur. Kura-kura bisa kita jumpai di tepi sungai atau pantai.
2. Kepiting
pixabay
Selanjutnya ada kepiting yang merupakan binatang yang umumnya hidup di wilayah perairan seperti laut, ada juga yang di darat. Kepiting umumnya mempunyai cangkang keras dan sepasang capit.
Hewan yang tergolong dalam kelompok krustasea ini sebenarnya mempunyai banyak jenis. Ada jenis kepiting untuk hiasan, ada juga kepiting yang dapat diolah menjadi makanan atau dapat dikonsumsi.
3. Kupu-Kupu
pixabay
Berikutnya, ada kupu-kupu. Kupu-kupu masuk dalam kategori serangga. Kupu-kupu ini memiliki sepasang sayap dengan warna dan corak yang indah serta beragam.
Kupu-kupu dikenal juga karena hasil metamorfosis dari ulat menjadi kupu-kupu. Kupu-kupu harus melewati proses dari telur, lalu menjadi ulat, kemudian mengganti kulitnya dan membuat kepompong, hingga akhirnya menjadi seekor kupu-kupu. Kupu-kupu dapat kita jumpai dimana saja.
4. Katak
pixabay
Katak termasuk hewan amfibi, yakni binatang yang dapat hidup di daratan maupun di perairan. Katak juga mempunyai berbagai corak.
Katak berkembang biak dengan cara ovipar atau dengan bertelur, kemudian telur itu akan berubah menjadi yang kita kenal dengan nama kecebong, kemudian menjadi katak dewasa.
5. Komodo
Selanjutnya ada komodo. Di Indonesia sendiri identik dengan hewan komodo ini, karena memang komodo ini hanya bisa ditemukan di Indonesia, khususnya di Nusa Tenggara Timur, yaitu di pulau Komodo.
Komodo merupakan spesies biawak besar. Selain itu, komodo umumnya hidup di padang rumput terbuka, tetapi terkadang di pesisir pantai. Habitatnya kini semakin menipis karena kegiatan manusia, dan diketahui hewan komodo ini sebagai spesies yang mulai terancam punah.
6. Kuda Laut
Selain kuda yang hidup di darat, ada juga kuda yang hidup di laut, maka dikenal dengan nama kuda laut. Kuda laut merupakan spesies atau jenis ikan dari genus Hippocampus dan famili Syngnathidae.
Hewan ini dapat ditemukan di perairan tropis di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Kuda laut merupakan satu-satunya spesies yang jantannya dapat hamil.
7. Kakak Tua
pixabay
Kakak Tua masuk dalam jenis burung hias, dan mempunyai bulu yang indah dan suara yang cukup melengking. Kakak tua juga banyak jenisnya, seperti kakak tua putih, kakak tua galah, dan lainnya. Kakak tua juga ditercatat dengan lama hidup dari 40 sampai 60 tahun.
Kakak tua dikenal sebagai salah satu burung dengan kecerdasan yang cukup bagus, sehingga sering digunakan untuk acara-acara hiburan di kebun binatang atau tempat wisata lainnya.
8. Kelelawar
pixabay
Hewan selanjutnya ada kelelawar. Kelelawar dikenal dengan hewan malam atau nokturnal, karena lebih sering beraktivitas atau mencari makan dimalam hari.
Kelelawar juga menjadi satu-satunya mamalia yang dapat terbang, dan berasal dari ordo Chiroptera dengan kedua kaki depan yang berkembang menjadi sayap.
9. Kera
Kera merupakan hewan yang masuk spesies primata, dan banyak dijumpai di Afrika maupun Asia Tenggara.
Kera biasanya juga hidup berkelompok. Kera termasuk dalam kelompok saudara Cercopithecidae, seperti monyet, gorila, simpanse, dan orang utan.
10. Kasuari
Berikutnya ada Kasuari. Kasuari termasuk dalam jenis burung. Dan jenis ini terdiri dari tiga spesies kasuari yang berukuran sangat besar dan tidak dapat terbang. Kasuari berasal dari hutan tropis Australia dan Asia Tenggara.
11. Kalkun
Kalkun merupakan jenis unggas atau ayam, kalkun sendiri untuk sebutan dua spesies burung berukuran besar dari ordo Galliformes genus Meleagris.
Ukuran kalkun betina lebih kecil, dan mempunyai warna bulu rata dibandingkan kalkun jantan. Diketahui bahwa kalkun liar mempunyai rentang hidup 3 sampai 5 tahun, dan kalkun domestik bisa sampai 10 tahun.
12. Kerang
Kerang termasuk hewan yang hidup di air, dan tergolong hewan bertubuh lunak. Secara biologi, kerang tidak mempunyai nama khusus, namun dikenal dalam kehidupan sehari-hari.
Kerang mempunyai sepasang cangkang yang menutup, dan ukurannya berkisar antara 8 sampai 15 cm, kerang juga ada yang dapat diolah atau dikonsumsi manusia.
13. Kunang-Kunang
Kunang-kunang adalah hewan malam, karena hanya muncul pada malam hari dan dalam kondisi tertentu kunang-kunang akan muncul. Kunang-kunang termasuk hewan serangga.
Ciri khas dari kunang-kunang yang sering orang tahu adalah tubuhnya dapat mengeluarkan cahaya atau seperti lampu.
14. Kukang
Selanjutnya ada Kukang. Kukang adalah hewan dalam jenis primata, seperti monyet. Namun, kukang dikenal lebih malu-malu, dan gerakannya pun lebih lambat.
Kukang mempunyai warna rambut yang beragam, ada yang abu-abu, coklat, putih kecoklatan atau kehitam-hitaman. Kukang banyak dijumpai di wilayah Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Kukang diketahui mempunyai rentang waktu hidup hingga 20 tahun.
15. Kuda Nil
pixabay
Selanjutnya ada kuda nil, kuda nil termasuk binatang mamalia yang hidup didarat, atau umumnya di tepi danau dan sungai.
Diketahui bahwa kuda nil memiliki ukuran tubuh yang sangat besar dan bobot yang sangat berat. Selain tubuhnya yang besar, hewan ini juga mempunyai mulut serta gigi yang berukuran besar dan tajam.
16. Kancil
Hewan yang satu ini identik dengan film kartun kancil. Kancil termasuk kedalam golongan hewan mamalia. Hewan ini menyebar di Asia Tenggara hingga ke Sumatera dan Kalimantan.
Spesies ini juga disebut pelanduk kancil, juga dikenal sebagai kancil atau pelanduk, dari anggota suku Tragulidae. Hewan ini mempunyai tubuh yang relatif kecil hingga sedang.
17. Kaki Seribu
Selanjutnya ada kaki seribu. Kaki seribu sering disebut luwing oleh sebagian orang, hewan ini masuk kedalam golongan arthropoda yang memiliki dua pasang kaki per ruasnya.
Hewan ini tidak mempunyai tulang belakang, atau golongan arthropoda dan habitatnya bisa kita jumpai di lubang-lubang dekat tanaman.
18. Kalajengking
Berikutnya ada kalajengking. Kalajengking biasanya dikenal dengan tubuhnya yang beruas-ruas dan mempunyai sepasang capit. Dan mempunyai kulit seperti cangkang yang keras pada bagian atasnya.
Seperti yang kita tahu, kalajengking dikenal dengan ujung ekornya yang memiliki sengat dan berbisa, untuk itu kita harus berhati-hati.
19. Kanguru
pixabay
Kanguru adalah hewan mamalia yang memiliki kantung di bagian depannya. Hewan ini terkenal hewan khas Australia. Kanguru mempunyai keunikan, yaitu menjadi satu-satunya hewan besar yang bergerak dengan cara melompat.
Habitat kanguru biasanya di hutan-hutan eukaliptus yang terbuka dan didaerah yang berumput, karena mereka memakan rumput.
20. Koala
Koala merupakan salah satu binatang yang asalnya dari negara Australia. Koala merupakan mamalia yang juga termasuk kelompok binatang marsupial seperti halnya kanguru, karena mempunyai kantung, dan dapat ditemukan pula di Australia.
Salah satu keunikan yang dimiliki koala ialah jari-jarinya yang mempunyai sidik jari seperti manusia. Hewan ini juga dapat tidur selama 18 jam dalam sehari. Koala juga dapat menghabiskan daun eucalyptus setidaknya 1 kilogram dalam sehari.
21. Kumbang
Kumbang masuk dalam kelompok serangga. sebagian besar kumbang memiliki dua pasang sayap. Pasangan sayap yang berada didepan disebut dengan elytra.
Kumbang juga mengalami metamorfosis sempurna karena siklus hidupnya dimulai dari telur, menjadi larva, larva menjadi pupa dan akhirnya berkembang menjadi kumbang dewasa.
Hewan ini juga terdapat beberapa spesies, ada yang memakan bangkai jenis-jenis tertentu, ada yang memakan sampah, ada yang memakan jamur, dan sebagian spesies lain memakan bunga dan buah.
22. Kadal
Kadal termasuk dalam kelompok reptilia yang bersisik dan berkaki empat. Secara ilmiah, kelompok besar ini dikenal sebagai subordo atau anak bangsa Lacertilia yang bersisik sama seperti ular.
Kadal merupakan hewan reptil yang berkembang biak dengan cara bertelur dan beranak atau ovovivipar.
Kadal adalah reptil omnivor. Kadal itu sendiri biasanya memakan hewan-hewan, seperti larva, nyamuk, cacing, dan sejenis serangga lainnya.
Bentuk adaptasi pada kadal yakni adaptasi tingkah laku, seperti cicak dapat memutuskan ekornya (autotomi) sebagai alat pengalih perhatian pengganggu, kalau kadal akan melarikan diri secepat mungkin dan bersembunyi.
23. Kecoa
Selanjutnya adalah kecoa. Siapa yang tidak kenal kecoa, hampir di seluruh belahan dunia dapat ditemukan hewan ini. Kecoa juga disebut lipas ini masuk dalam golongan serangga. Dan dalam jumlah yang banyak, dapat menjadi serangga yang sangat mengganggu.
Kecoa memang jarang menggigit tubuh manusia, tetapi kamu tetap harus waspada. Jika kecoa menggigit, luka akibat gigitan kecoa jika tidak segera dibersihkan, luka tersebut bisa rentan mengalami infeksi, karena kecoa sendiri jenis serangga yang jorok atau suka tempat-tempat yang kotor, yang tentunya banyak kuman dan bakteri.
24. Kijang
Kijang merupakan kelompok rusa yang tergabung dalam genus Muntiacus, dan dianggap sebagai jenis rusa tertua, yang telah ada sejak 15-35 juta tahun yang lalu.
Kijang biasa juga disebut dengan nama kijang atau muncak, hewan ini merupakan mamalia asli Indonesia, dengan ciri-ciri ukuran tubuh sedang, berkaki empat dengan kaki depan sedikit lebih kecil daripada kaki belakang, kulit bagian atas berwarna coklat emas dan berambut licin seperti berminyak.
Kijang jantan juga mempunyai tanduk yang apabila patah bisa tumbuh kembali.
25. Kelabang
Kelabang yang disebut dengan lipan ini adalah jenis hewan arthropoda atau hewan tak bertulang belakang. Ciri-ciri umum kelabang bertubuh pipih, bersegmen seperti cacing, berkaki banyak, bersendi, dan bagian depannya beracun.
Kelabang menyukai tempat yang gelap dan lembab, area tempat berlindungnya seperti di bawah batu, kayu busuk, serasah dedaunan, dan kulit kayu. Kelabang merupakan hewan nokturnal atau hewan yang aktif dimalam hari.
Nah itulah beberapa daftar nama hewan dari K beserta penjelasannya, yang mungkin perlu Gramedia ketahui terutama bagi para orang tua yang ingin memperkenalkan nama-nama hewan.
Semoga semua penjelasan di atas bermanfaat untuk kamu. Jika ingin mencari berbagai macam buku tentang hewan, maka kamu bisa mendapatkannya di gramedia.com.
Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.
Penulis: Veronika Novi
- Cara Agar Tidak Digigit Kutu Busuk
- Cara Budidaya Kutu Air
- Nama Hewan Di Darat
- Nama Hewan dari Z
- Dinosaurus Air
- Hewan Terpintar di Dunia
- Hewan Yang Bernafas Menggunakan Trakea
- Hewan Langka di Indonesia Yang Dilindungi
- Hewan Paling Setia
- Hewan Termahal Di Dunia
- jenis Kelinci Hias dan Pedaging
- Cara Mengusir Nyamuk
- Cara Merawat Kelinci
- Contoh Usaha Peternakan
- Budidaya Cacing Sutra
- Budidaya Lebah Madu
- Budidaya Belut
- Budidaya Maggot
- Budidaya Sidat
- Cara Merawat hamster
- Cara Membasmi Kecoa
- Cara Mudah Mengusir Tikus dari Rumah
- Daftar Nama Hewan dari A
- Daftar Nama Hewan dari B
- Daftar Nama Hewan dari C
- Daftar Nama Hewan dari D
- Daftar Nama Hewan dari G
- Daftar Nama Hewan dari H
- Daftar Nama Hewan dari I
- Daftar Nama Hewan dari J
- Daftar Nama Hewan dari K
- Daftar Nama Hewan dari L
- Daftar Nama Hewan dari M
- Daftar Nama Hewan dari O
- jenis Usaha Peternakan
- jenis Sapi
- Jenis Semut
- Jenis Kambing
- Katak Beracun
- Mengapa Gajah Tidak Memiliki Predator Alami
- Makanan Hamster Kecil
- Pakan Fermentasi
- Pengusir Tikus Alami
- Satwa Harapan
- Daftar Ular Berbisa
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien