in

Daftar Nama Hewan dari G Beserta Fakta dan Keunikannya

Daftar nama hewan dari G – Grameds banyak cara untuk bisa memberi pengetahuan yang baru bagi si buah hati salah satunya adalah dengan mempelajari nama nama hewan. Banyak sekali hewan yang ada di dunia ini terutama hewan yang berawal dari G. Kamu juga bisa menyebutkan ciri-ciri fisik dan kebiasaan apa yang dilakukan hewan itu dibandingkan hanya menyebutkan nama namanya. Selain itu, kamu juga bisa memperlihatkan bentuk dari hewan itu.

Dengan mengajarkan dan mengenalkan hewan kepada buah hati maka ia akan lebih banyak memiliki empati terhadap hewan dan meningkatkan kecerdasan anak baik berupa emosi dan sosial.

Dikarenakan ada banyak sekali hewan di bumi ini. Kamu bisa memilih salah satu huruf seperti nama hewan dari huruf G. Berikut ini adalah daftar nama hewan dari huruf G.

Daftar Nama Hewan dari G

  • Gajah

sumber : laurentmarx/Pixabay.com

Gajah merupakan hewan terbesar yang ada di bumi. Grameds pasti sudah pernah melihat gajah ya. Gajah adalah hewan yang mudah ditemukan, gajah ada di Indonesia, India hingga Afrika.

Tidak hanya memiliki tubuh yang besar, gajah juga merupakan hewan paling pintar hal ini karena gajah memiliki otak sebesar 5,4 kg. Ia pintar mengenali gajah lain atau manusia lain meski sudah lama tidak bertemu ia juga bisa mengenali pantulan wajahnya sendiri di cermin.

Gajah menghabiskan waktunya selama 4 jam untuk tidur, bagi seorang gajah tidur nyenyak adalah hal yang sulit untuk dilakukan, mereka biasanya tidur sambil berdiri. Gajah afrika memiliki berat badan antara 4.000 hingga 7.000 kg sedangkan gajah asia memiliki berat hingga 3.000 sampai 5.000 kg. Dengan berat badan yang begitu fantastis gajah bisa menghabiskan waktunya selama 16 jam hanya untuk makan.

Fakta unik mengenai gajah adalah ternyata dalam sekelompok keluarga gajah dipimpin oleh sang betina, gajah betina juga bisa hamil selama 22 bulan hingga akhirnya bisa melahirkan bayi gajah. Mungkin kita akan berpikir gajah akan tenggelam jika masuk ke dalam air namun nyatanya gajah adalah hewan yang jago berenang loh. Belalai gajah biasanya mereka gunakan untuk bersalaman antar sesama gajah.

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

  • Gagak

sumber : connie_sf/Pixabay.com

Gagak merupakan burung yang bisa ditemukan di Indonesia. Burung gagak memiliki warna bulu yang hitam pekat dari ujung kepala hingga ujung kakinya. Biasanya, di Indonesia burung gagak berjenis Corvus brachyrhynchos atau dalam bahasa Inggris disebut Crow. Burung gagak biasanya hidup berkelompok yang berjumlah 10 atau bahkan lebih.

Burung gagak juga ternyata adalah hewan yang termasuk cerdas loh, dia memiliki ukuran rasio massa otak dan tubuhnya mencapai 2,7% yang ternyata lebih besar dari manusia yang  hanya 1,9%. Gagak bisa hidup cukup lama yaitu mencapai 14 tahun.

Yang membuat hewan ini unik adalah ternyata burung gagak memiliki logat berbeda-beda setiap daerahnya. Jadi tidak hanya manusia yang memiliki logat yang berbeda untuk berkomunikasi namun burung gagak juga. Ketika gagak pindah ke lokasi tertentu maka suaranya bisa menyesuaikan dengan lingkungan ditempatinya.

  • Gorilla

sumber : pexels

Jika tadi adalah hewan terbesar di darat yang ada di bumi, kali ini adalah jenis kera yang paling besar yang ada di bumi. Gorilla memiliki tubuh yang kuat bahkan bisa membengkokan batangan besi besar hal ini karena gorilla memiliki kekuatan empat kali lipat dari manusia. Gorilla biasanya memakan tumbuhan dan sesekali juga memakan serangga.

Perlu kamu ketahui bahwa gorilla bukan hewan yang buas loh malah dia adalah hewan pemalu yang akan berlari jika merasa terancam. Saat ini, populasi gorila terancam punah diakibatkan adanya penebangan di tempat tinggalnya.

Fakta unik mengenai gorilla yang perlu kalian ketahui adalah ternyata gorilla memiliki DNA yang identik dengan DNA Manusia. Tidak hanya DNA, gorilla juga memiliki hidung yang unik setiap ekornya hal ini hampir serupa dengan manusia yang memiliki sidik jari dan gorilla memiliki panca indra yang hampir serupa dengan manusia.

Bicara tentang hewan, memang pastinya akan banyak fakta  uniknya. Nah, bagi para orang tua yang ingin memperkenalkan fakta-fakta dari beberapa hewan, maka bisa mencari tahunya pada buku 101+ Fakta Aneh tentang Hewan-Hewan. 

 

  • Gelatik

sumber : KnipsKaline/Pixabay.com

Gelatik merupakan jenis burung pengicau hal ini karena burung gelatik bisa memberikan kicauan yang merdu dan juga unik. Burung gelatik memiliki paruh kemerahan dengan pipi berwarna putih. Kepala burung gelatik berwarna hitam dan seluruh badannya memiliki warna abu-abu. Burung ini biasanya makan biji-bijian dan juga padi. Burung gelatik sendiri memiliki ukuran badan yang cukup kecil yaitu kurang dari 15 cm.

Indonesia sendiri burung gelatik endemik yaitu gelatik jawa dan gelatik timor. Biasanya gelatik jawa hidup di pulau jawa dan bali dan gelatik timor hidup di nusa tenggara. Biasanya burung gelatik bisa dijumpai di area persawahan namun saat ini sudah semakin terancam karena lahan persawahan yang semakin sedikit.

  • Gurame

Grameds pasti tahu dengan ikan yang satu ini. Gurami atau gurame adalah salah satu jenis ikan air tawar yang sering dihidangkan di berbagai restoran di Indonesia. Ikan ini hanya bisa dijumpai di Asia Tenggara termasuk di Malaysia, Thailand, Kamboja dan Vietnam.

Fakta unik dari ikan ini adalah ikan gurame ternyata bisa hidup di tempat yang memiliki oksigen yang minim. Di alam bebas sendiri, gurame dewasa biasanya memakan tumbuh-tumbuhan seperti kangkung air dan genjer. Namun, jika ada di kolam budidaya, gurame diberi makan seperti daun singkong, daun pepaya bahkan pelet.

Gurame sering dihidangkan di beberapa restoran di Indonesia hal ini karena gurame memiliki kandungan protein, vitamin A dan B serta asam amino yang baik untuk tubuh. Bentuk tubuh gurami jantan akan lebih ramping dibandingkan gurame betina.

  • Gerbil

sumber : Shutterbug75/Pixabay

Gerbil merupakan salah satu jenis tikus yang lebih mirip dengan hamster namun yang membuatnya berbeda adalah gerbil liar memiliki ekor dan kaki yang lebih panjang dibandingkan hamster. Hewan ini biasanya ada di Benua Asia dan Afrika termasuk di Indonesia.

Hewan ini termasuk nokturnal dimana gerbil biasanya lebih aktif di malam hari namun beberapa spesies juga aktif di siang dan pagi hari. Gerbil memakan biji-bijian, kacang-kacangan, tumbuhan hijau dan serangga. Fakta Unik gerbil jika kamu ingin memelihara hewan ini maka tidak salah loh dia adalah termasuk hewan yang jinak dan juga ramah.

  • Gurita

sumber: edmondlafoto/Pixabay.com

Gurita merupakan hewan yang tinggal di laut yang bisa ditemukan di berbagai benua. Hewan ini memiliki delapan tentakel yang menempel di berbagai permukaan dan dia tidak memiliki tulang punggung atau invertebrata.

Gurita ternyata merupakan hewan invertebrata yang paling pintar loh. Ia bisa mengecoh lawannya bahwa manusia sekalipun. Selain mengeluarkan tinta gurita bisa berkamuflase untuk mengelabui lawannya bahkan menjadi pesan peringatan untuk menarik perhatian pasangannya.

Fakta unik lainnya dari gurita adalah ternyata dia memiliki tiga jantung loh. 2 jantung berfungsi untuk memompa darah ke paru-paru dan 1 jantung berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

Gurita hanya bisa hidup hingga lima tahun saja loh. Gurita diperkirakan sudah ada semenjak 296 juta tahun lalu semenja periode karbon dengan fakta ini berarti gurita lebih tua dibandingkan dinosaurus.

Habitat dari setiap hewan tak selalu sama, salah satu habitat dari hewan adalah gurun. Namun, apakah Grameds sudah mengetahui daftar hewan yang habitatnya di gurun? Jika belum, maka kamu bisa mencari tahunya melalui buku Mengenal Hewan Liar bersama Sam: Hewan di Gurun.

 

  • Guppy

Guppy merupakan salah satu jenis ikan hias air tawar yang sangat populer di dunia bahkan di Indonesia. Ikan ini adalah ikan yang berasal dari Benua Amerika. Biasanya, ikan guppy akan memakan jentik nyamuk atau larva maka dari itu ikan ini sangat berguna bagi kamu yang tidak ingin ada nyamuk di rumah

Fakta unik mengenai ikan guppy adalah meski memiliki badan yang kecil ikan ini bisa hidup di lingkungan yang ekstrim loh bahkan di lingkungan yang oksigennya rendah dan kadar garam tinggi bahkan ia mampu hidup di selokan yang kotor dan mengandung banyak limbah.

Meski memiliki badan kecil, tetapi ternyata ikan guppy sanggu memakan 225 jentik nyamuk dalam satu jam atau memakan jentik nyamuk sebanyak 150% dari berat tubuhnya.

  • Gereja (Burung)

Burung gereja merupakan burung yang bisa ditemukan hampir seluruh belahan dunia kecuali antartika. Burung ini biasanya bisa beradaptasi dengan baik di segala kondisi termasuk hidup berdekatan dengan manusia.

Burung ini memiliki tubuh yang sangat kecil hanya mencapai 14-16 cm dengan berat 0,8-1,4 ons. Burung gereja biasanya memiliki warna garis mata hitam dan pipi berwarna putih dengan bercak hitam. Sisi bawah atau perut burung gereja berwarna abu-abu dan sisinya berwarna coklat

Burung jenis ini memiliki kebiasaan untuk hidup berkelompok, mereka hidup berkelompok karena burung gereja merupakan salah satu hewan yang hidup berkoloni. Jadi, jangan heran jika kamu menemukan burung gereja akan selalu bergerombol.

Fakta unik dari burung ini adalah meski memiliki tubuh yang kecil burung gereja mampu terbang mencapai 24 mil per jam atau sekitar 38.000 km per jam loh grameds.

  • Gibbon

Gibbon atau yang biasa kita kenal dengan owa terdiri dari famili Hylobatidae yang dikenal juga sebagai ‘kera kecil’.

Gibbon adalah hewan yang sangat ahli dalam bergerak di pepohonan bahkan memiliki kemampuan memanjat, berayun dan lompatan yang luar biasa. Gibbon memiliki 18 spesies yang tersebar di seluruh Asia Tenggara. Spesies gibbon yang terkenal bernama siamang dan owa lar yang saat ini keduanya terancam punah.

Fakta unik tentang owa atau gibbon adalah mereka memiliki wajah yang datar, sendi bahu dengan rotasi penuh, dada lebar, lengan yang lebih panjang dari kaki, tangan dan kaki yang bisa menggenggam, otak yang besar, dan tidak memiliki ekor.

gibbon memiliki makanan favorit berupa buah-buahan dan juga mengkonsumsi tunas muda, daun, biji, kulit, dan bunga-bungaan. Telur dan serangga juga merupakan bagian dari diet mereka. meski dikatakan monyet kecil namun gerakan ayunan ini memungkinkan mereka untuk berayun sejauh 15 meter di atas pohon dengan kecepatan sekitar 35 mil per jam.

  • Great White Shark 

Great White Shark atau yang biasa kita kenal dengan Hiu Putih merupakan ikan predator yang terbesar di dunia. Hiu ini bisa ditemukan dimana saja bahkan dia menempati puncak rantai makanan dimanapun ia berada.

Fakta Unik dari hewan ini adalah Hiu putih memiliki gigi hingga 300 gigi di dalam mulutnya, gigi-giginya berbentuk segitiga lancip dan bergerigi. Dia juga bahkan bisa mendeteksi setetes darah dalam 100 liter air dan bisa mencium sedikit darah dari jarak 5 km loh grameds tidak hanya itu hiu putih juga memiliki kemampuan  elektro resepsi yaitu untuk mendeteksi tegangan listrik di air akibat gerakan dalam air.

Habitat hewan ada yang di hutan. Namun, terkadang bagi sebagian anak-anak belum mengetahui daftar hewan yang habitatnya di hutan. Nah, di dalam buku Mengenal Hewan Liar Bersama Sam : Hewan Di Hutan, pembaca akan mengetahui lebih banyak informasi tentang hewan yang hidup di hutan.

 

  • Grizzly

sumber : Pexels/Pixabay.com

Grizzly biasa kita kenal dengan sebutan beruang grizzly. Beruang ini memiliki nama latin ursus arctos horribilis yang merupakan subspesies beruang coklat Amerika Utara. Beruang grizzly ini juga dikenal sebagai predator puncak dimana ia sangat dikenal dengan kemampuan berburunya dan juga memiliki temperamen yang buruk.

Beruang ini merupakan omnivora dimana ia bisa memakan ikan-ikan yang ada di sungai atau danau yang bisa mereka temukan atau memakan rusa besar, buah, kacang-kacangan, beri, dan lain-lain.

Beruang grizzly memiliki bobot mencapai 363 kilogram dan tinggi mencapai 2,4 meter bila berdiri. Bahkan hewan ini memiliki cakar yang sangat panjang dan bisa mencapai 5 inci atau kurang lebih 12 sentimeter.

Fakta unik beruang ini adalah meski terlihat malas malasan dan tidak bisa bergerak cepat namun beruang ini bisa lari secepat 35 mil per jam atau 56 kilometer per jam. Ini lebih cepat dari atlet lari Usain Bolt yang punya rekor 100 meter dengan kecepatan 44,72 kilometer per jam.

  • Gaur

sumber : softhunterdevil/Pixabay.com

Gaur atau biasa dikenal dengan seladang atau bison india merupakan hewan ungulata atau mamalia berkuku yang besar yang memiliki nama latin Bos Gaurus. Gaur biasanya ditemukan di daerah Asia Selatan. Hewan ini merupakan jenis sapi liar yang memiliki penampilan tinggi yang masih hidup hingga saat ini.

Gaur jantan dewasa memiliki bulu pendek, berkilau, dan berwarna hitam. Sedangkan yang betina berwarna coklat. Hewan ini juga sering dijuluki hercules karena memiliki tubuh yang berotot. Seekor gaur bisa memiliki berat antara 650 kg hingga 1,5 ton. Panjangnya bisa mencapai 165 hingga 220 centimeter

Fakta unik tentang hewan ini adalah memiliki indera penciuman yang sangat tajam. Meskipun ukurannya sangat besar, gaur merupakan hewan yang jinak, kecuali jika diprovokasi. Pada saat terdesak dalam ancaman, gaur bisa mengeluarkan lengkingan suara yang tinggi untuk memberi peringatan kawanannya.

Nah grameds itu dia adalah daftar nama hewan dari G yang bisa kamu jadikan bahan pembelajaran bagi si kecil. Semoga semua pembahasan di atas juga bermanfaat untuk kamu, Grameds.

Jika grameds ingin membaca mengenai buku hewan-hewan atau buku lainnya, maka grameds bisa membaca dan membeli bukunya di Gramedia.com.

Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Christin Devina

Rujukan:

  • https://www.popmama.com/amp/kid/4-5-years-old/anindya-miriati-hasanah/hewan-dari-huruf-g-yang-ada-di-dunia-untuk-dikenalkan-pada-anak 
  • https://starfarm.co.id/fakta-menarik-burung-gagak/
  • https://www.idntimes.com/science/discovery/lia-89/9-fakta-unik-tentang-gajah-hewan-raksasa-yang-perasa-exp-c1c2?page=all
  • https://www.fimela.com/lifestyle/read/2523148/10-fakta-mengagumkan-tentang-gorila
  • https://www.jalaksuren.net/fakta-unik-burung-gelatik-alasan-disukai-pecinta-burung-kicauan/
  • https://www.popmama.com/community/groups/life/random-chat/15-fakta-menarik-tentang-gurita
  • https://www.minapoli.com/info/7-fakta-unik-ikan-gurame-yang-perlu-anda-tahu
  • https://kids.grid.id/amp/473130296/6-fakta-unik-burung-gereja-salah-satunya-mampu-terbang-dengan-sangat-cepat?page=3
  • https://primata.ipb.ac.id/hewan-primata-6-fakta-menarik-tentang-owa-gibbon/#:~:text=Owa%20(gibbon)%20tidak%20memiliki%20ekor,bisa%20berputar%20ke%20segala%20arah.&text=Owa%20memiliki%20wajah%20datar%2C%20sendi,besar%2C%20serta%20tidak%20memiliki%20ekor.
  • https://www.idntimes.com/science/discovery/amp/peter-eduard/6-fakta-hiu-putih-besar-predator-ganas-dengan-ratusan-gigi-c1c2?page=all#page-2
  • https://m.caping.co.id/news/detail/9943999


ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Novi Veronika

Saya semakin mencintai dunia menulis ini karena membuat saya semakin bisa mengembangkan ide dan kreativitas, serta menyalurkan hobi saya ini. Selain hal umum, saya juga menyukai tulisan tentang pendidikan dan juga administrasi perkantoran.