in

Review Novel Laut Tengah: Bukan Sekadar Cerita Poligami

Novel Laut Tengah – Halo Grameds, ada satu lagi karya jebolan Wattpad yang bakal jadi bacaan menarik. Novel Laut Tengah adalah buah karya Berliana Kimberly, yang masih menyempatkan waktunya untuk bertutur cerita di tengah kesibukannya sebagai seorang mahasiswa hukum.

Novel Laut Tengah bercerita tentang kisah Haia yang memiliki impian untuk berkuliah di Korea. Dalam perjalanan ceritanya Haia menemukan banyak rintangan, beasiswa yang Ia dapat dengan susah payah malah berujung ditutup oleh pihak pemerintah. Haia mau tak mau terpaksa harus menerima kenyataan pahit tersebut.

Laut Tengah
Laut Tengah

Keinginan kuat Haia untuk berkuliah ke Negeri Ginseng bukanlah tanpa alasan yang kuat. Cita-cita tersebut muncul bukan semata-mata karena Haia jatuh cinta dengan budaya Korea.

Lebih dari itu Haia ingin kabur, menjauhkan kehidupannya dari siksaan sang bibi. Haia juga berharap dengan pergi ke luar negeri – Korea, Ia bisa memulai hidup baru yang lebih baik, melupakan masa lalunya yang kelam, sambil meraih cita-citanya. Oleh karena hal itu Haia cukup terpukul saat keinginannya tersebut nyaris pupus.

Namun kemudian jalan keluar justru terbuka dari pintu lain. Prof. Fatih, dosen di tempatnya berkuliah saat ini malah memberikan tawaran tak terduga. Haia ditawari untuk menikah dengan kerabat sang profesor. Tapi hal tersebut bukanlah tawaran pernikahan biasa.

Profesor Fatih menawari Haia untuk menjadi istri kedua suami dari keponakannya, Aisa. Tidak hanya sampai di situ, jika Haia bersedia maka Aisa juga bersedia membiayai kebutuhan Haia untuk berkuliah di Korea.

Meski sempat heran dan bingung, tapi keinginan untuk menempuh pendidikan dan menggapai impian di Korea terlampau kuat – Haia pun memutuskan menerima tawaran tersebut. Haia pun kemudian menikah dengan Bhumi, suami Aisa sekaligus ayah dari seorang anak perempuan berusia lima tahun, Suria.

Meski sudah berstatus sebagai seorang istri, kehidupan Haia tak jauh berbeda dengan saat dirinya masih melajang. Bhumi, suaminya justru tampak tidak begitu tertarik dengan Haia, Ia justru tampak bersikap dingin. Meski begitu berbagai kebutuhan materi Haia kini terpenuhi oleh sang suami. Beruntungnya lagi, Aisa justru bersikap sangat baik dan penuh kasih, Haia justru diperlakukan selayaknya seorang adik kandung oleh Aisa.

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

Meski tengah menjalani kehidupan pernikahan yang tenang, Haia tetap teguh dengan keinginan dan impiannya. Tak mau menunggu terlalu lama, Haia memutuskan untuk tetap melanjutkan pendidikannya ke surga K-Pop, Korea.

Satu dari banyak impiannya tercapai, Haia kini menginjakkan kakinya di negeri Korea. Kesempatan Haia untuk memulai kehidupan baru kian terbuka lebar. Harapannya untuk menjauh dari bibi yang kejam dan melupakan masa lalu kelamnya nampak akan segera terkabul. Bahkan di Korea ini Haia menutupi statusnya sebagai seorang istri kedua. Di Korea ini Haia betul-betul menjadi sosok yang baru.

Belum lama Haia menikmati kehidupan barunya, kejutan lain kembali menghampirinya. Semusim berselang, Aisa wafat. Haia baru tahu kalau selama ini Aisa menanggung penyakit mematikan. Ada pula kehadiran Tera yang amat membenci Haia.

Haia sekan dihadang cobaan bertubi-tubi. Terlebih, Ia dilanda dilema apakah tetap maju menggapai impian, atau harus kembali mendampingi Suria, dan juga Bhumi yang sudah mulai bersikap penuh kasih padanya.

Meskipun premis dan isu yang coba diangkat oleh Berliana dalam novel Laut Tengah terbilang bukan hal yang baru, tapi nyatanya cerita semacam ini masih sangat disukai banyak pembaca. Buktinya novel Laut Tengah ini sudah dibaca oleh lebih dari 500.000 pembaca di Wattpad. Jika dibanding buku ataupun film dengan cerita serupa, novel Laut Tengah menyuguhkan cerita dengan pendekatan yang cukup berbeda.

Salah satunya adalah pemilihan latar budaya dan negeri Korea yang memang sedang populer di masa sekarang. Hal ini membuat ceritanya jadi lebih menarik bagi khalayak muda yang juga memang banyak yang sedang menggandrungi dunia “per-Korea-an”.

Selain itu juga adalah karakter Haia yang meski jadi istri kedua sebetulnya Ia sama sekali bukan pelakor. Bahkan sedari awal Haia diceritakan tidak memiliki ketertarikan kepada Bhumi. Haia hanya menjadikan pernikahan sebagai batu loncatan untuk menggapai impiannya.

 

Penokohan dalam Novel Laut Tengah

 

Laut Tengah
Laut Tengah

 

1. Tentang Haia

Haia adalah seorang mahasiswa yang bermimpi bisa melanjutkan studinya ke Korea. Dalam novel Laut Tengah Haia diceritakan memiliki masa lalu yang kelam. Ia pun kerap mendapat perlakuan buruk dari bibinya.

2. Tentang Aisa

Dalam nove Laut Tengah, Berliana menggambarkan sosok Aisa sebagai istri yang saleha. Aisa juga merupakan seorang Ibu yang penyayang dan penuh kasih. Sayang, Ia ternyata mengidap penyakit kronis, dan tidak berumur panjang. Karenanya, Aisa menaruh harapan yang sangat besar terhadap Haia agar bisa menjadi Ibu sambung dan istri yang penuh kasih untuk Suria dan Bhumi, suaminya tercinta.

3. Tentang Bhumi

Karakter Bhumi dalam novel Laut Tengah adalah sosok suami yang setia, sekaligus ayah yang penuh kasih dan tanggung jawab. Kalau bukan karena keinginan keras Aisa –istrinya tercinta–, Bhumi tidak akan mau untuk menikah lagi. Hanya saja demi menenangkan hati sang Istri, Ia pun akhirnya bersedia menjalani poligami.

4. Tentang Suria

Suria adalah anak semata wayang kesayangan Aisa dan Bhumi. Bocah lima tahun ini masih sangat polos dan sangat dekat dengan sang Ibu. Sayang, waktu yang bisa Ia habiskan dengan sang Ibu terlampau singkat. Takdir harus memisahkan Suria dengan Aisa – Ibu terkasih.

5. Tentang Tera

Berliana memunculkan karakter Tera dalam novel Laut Tengah sebagai “lawan” untuk karakter Haia. Karakter Tera yang membenci dan kerap menyulitkan Haia, mampu menghadirkan konflik yang membuat cerita dalam novel Laut Tengah lebih dinamis.

6. Tentang Prof. Fatih

Prof. Fatih merupakan sosok yang menjembatani cerita hidup Haia yang sebelumnya hampir terpuruk, sampai bisa menggapai salah satu impiannya. Juga membuat Haia terlibat dalam dilema sebagai istri kedua.

7. Tentang Choi-Haneul

Choi-Haneul, pria berkebangsaan Kore yang merupakan teman Haia. Dalam perkembangan cerita novel Laut Tengah, Choi-Haneul bakal menjadi sosok yang membantu Haia agar bisa sepenuhnya menjalani hidup yang baru di Korea.

Profil Penulis Novel Laut Tengah

Berliana Kimberly atau lebih akrab disapa Bee/Kim adalah seorang muslimah pembelajar, public speaker, dan traveler yang telah menerbitkan artikel ilmiah, baik dalam bentuk jurnal nasional, konferensi internasional, maupun media massa.

Dari akun wattpad @frasaberliana karier kepenulisan fiksinya bermula. Bee memiliki harapan besar bahwa melalui cerita Ia dapat memberi makna kepada pembaca. Novel Laut Tengah yang sedang diulas kali ini adalah karya debutnya sebagai penulis novel.

Sinopsis Novel Laut Tengah

Laut Tengah
Laut Tengah

Haia ingin melanjutkan pendidikannya ke jenjang S2, namun sayang Ia harus menelan pil pahit karena beasiswanya ditutup pemerintah. Belum usai dengan kesedihannya karena gagal mendapat beasiswa, Haia malah mendapat tawaran diluar dugaan dari salah satu dosennya.

Prof. Fatih menawari Haia untuk menjadi istri kedua dari suami keponakannya, Aisa. Tidak hanya sampai di situ, sebagai solusi atas keputusasaan Haia yang gagal mendapat beasiswa, Aisa menjanjikan diri akan membiayai keperluan kuliah Haia jika memang dibutuhkan.

Keinginan Haia untuk melanjutkan pendidikannya terlampau kuat, Ia pun menerima tawaran Prof. Fatih dengan syarat agar dirinya bisa melanjutkan kuliahnya ke Negeri Ginseng. Haia pun amat bahagia saat Ia bisa menginjakkan kaki di Korea untuk mengenyam pendidikan yang jadi impiannya selama ini.

Di Korea, Haia menjalani kehidupan kuliah selayaknya wanita lajang. Haia menyembunyikan statusnya yang sudah menikah. Lagipula, Bhumi – suami Haia – hanya mau meberi nafkah materi, Bhumi tidak menunjukan ketertarikan terhadap Haia. Sementara itu, Aisa (istri pertama Bhumi) sudah menganggap Haia seperti adik kandungnya sendiri.

Baru sebentar Haia menikmati kebahagiaan dari impiannya, muncul Tera dalam kehidupannya. Tera amat membenci dan kerap menyukitkan Haia. Sementara Haia sendiri tidak tahu kenapa Tera begitu membencinya.

Beberapa waktu berselang Haia bertekad untuk mendaftar program beasiswa yang diselenggarakan oleh perusahaan keluarga temannya, Choi Haneul – laki-laki berkebangsaan Korea. Tapi di sisi lain, Haia menemukan fakta yang mengejutkan. Rupanya Aisa tengah mengidap penyakit kanker lambung, dan itu sudah berlangsung selama bertahun-tahun. Aisa berkeinginan kelak Haia bisa menjadi ibu sambung untuk putrinya yang masih berusia 5 tahun, Suriah.

Semusim kemudian, Aisa wafat. Tapi hal ini tidak membuat Haia mengurungkan niatnya untuk meminta cerai. Haia tetep kukuh ingin bercerai karena Ia sudah beasiswa dari perusahaan keluarga temannya. Meski begitu perasaan Haia tetap dirundung dilema. Makin lama, Haia makin menyadari bahwa dirinya sudah memiliki perasaan terhadap Bhumi. Begitupun sebaliknya, Bhumi pun mampu memenuhi permintaan terakhir Aisa – mencintai Haia dengan tulus.

Kelebihan Novel Laut Tengah

Meski tema cerita tentang poligami bukanlah hal yang baru, novel Laut Tengah ini justru menyuguhkan pendekatan cerita yang lebih segar. Karakter utamanya adalah seorang gadis muda, mahasiswi penuh impian yang justru tidak menginginkan poligami. Kemudian latar budaya dan negara Korea mampu membuat Grameds yang juga penyuka Korea akan merasa lebih dekat dengan cerita dalam novel Laut Tengah.

Banyak pelajaran berharga yang Grameds bisa petik dari novel Laut Tengah ini. Salah satunya adalah tentang sikap Aisa dalam menghadapi cobaan hidup yang melandanya.

Cerita dalam novel Laut Tengah berjalan dinamis. Grameds bakal dibuat penasaran dan ketagihan untuk mengikuti ceritanya halaman demi halaman.

Laut Tengah
Laut Tengah

Kekurangan Novel Laut Tengah

Tema cerita tentang poligami bukanlah hal baru dalam dunia literasi Indonesia. Buat sebagian Grameds mungkin tema ini bakal terasa cukup membosankan.

Pesan Moral Novel Laut Tengah

Beberapa pesan moral bisa Grameds petik dari novel Laut Tengah. Salah satunya adalah sikap tulus, ikhlas, dan saleha karakter Aisa. Demi kebahagiaan anak dan suaminya di masa depan, Aisa betul-betul berusaha mencari sosok pengganti yang “sempurna” untuk anak dan suaminya kelak.

Kemudian soal kesetiaan Bhumi. Meski Ia akhirnya mau menjalani poligami, Bhumi sama sekali enggan membagi cintanya. Poligami buatnya hanya sebatas untuk menenangkan hati Aisa. Bagi Bhumi, Aisa tetap satu-satunya istri yang pantas mendapat cintanya. Meskipun pada perkembangan ceritanya kelak ada sedikit perubahan dalam karakter Bhumi ini.

Lalu juga soal keteguhan hati Haia. Meskipun harus melewati berbagai rintangan, Haia tetap teguh untuk menggapai impiannya satu demi satu. Haia juga merupakan orang yang fokus dalam menjalani sesuatu. Haia tahu betul apa yang ingin dan harus Ia lakukan.

Rekomendasi Novel yang Serupa dengan Novel Laut Tengah

Sebagai tambahan referensi sekaligus rekomendasi, berikut ada beberapa buku lainnya yang memiliki tema serupa dengan novel Laut Tengah.

1. Novel Jodoh dari Allah

Jodoh Dari Allah
Jodoh Dari Allah

Sejak pertemuan tak sengaja kala itu, Genna Hisana Maulida sudah menetapkan pilihan hatinya pada satu pria, ialah Gevanno Fahreza Amir. Genna Hisana Maulida memiliki paras yang cantik, gadis yang sangat menyukai donat ini sehari-harinya selalu berpenampilan syar’i.

Untuk urusan hati Genna memiliki harapan yang amat tinggi agar perasaannya terhadap Gevan dapat berbalas. Namun sayang, Gevan saat ini sudah menjadi dosen pengajarnya. Mau tak mau Genna tak bisa secara terang-terangan menunjukkan rasa sukanya. Genna hanya mampu mengagumi dalam diam–menjadi secret admire.

Satu ketika harapan cinta Genna terhadap Gevan nyaris pupus. Orang tua Genna memutuskan untuk menjodohkannya dengan seorang pria. Sebagai wujud bakti seorang anak, Genna hanya bisa pasrah dan berusaha ikhlas mengikuti kehendak orangtuanya.

Namun siapa sangka, takdir Allah memang indah–betapa terkejutnya Genna saat tahu bahwa orang yang akan dijodohkan dengannya adalah pria yang justru selama ini Ia idamkan. Mendapati kenyataan menakjubkan ini Genna bahagia bukan kepalang.

Lantas, bagaimanakah kelanjutan hubungan dua sejoli ini? Garmeds bisa melanjutkan membaca novel setebal 280 halaman karya Raysa Nawzaa ini di Gramedia.com.

2. Novel Ganti Suami

Ganti Suami
Ganti Suami

Buah karya penulis Puspa Kirana ini mengisahkan tentang turun naiknya kehidupan Saras. Bisnis keluarganya dilanda bencana, terlilit utang dan tak mampu membayar. Ayah Saras bahkan jatuh sakit dan terancam masuk penjara.

Dalam batinnya Saras merasa harus memikul tanggung jawab, menyelamatkan keluarganya. Saras yang selama ini lebih banyak di rumah mau tak mau harus terjun ke dunia bisnis yang sangat terasa asing baginya.

Secercah harapan pun mulai nampak manakala bantuan datang dari Erlangga, rekan kerja Saras yang rupawan dan penuh perhatian. Di sisi lain, Dewa (suami Saras) masih saja bersikap dingin dan tak acuh kepadanya.

Seakan belum cukup, nasib buruk kembali merundung hidup Saras — keharmonisan keluarganya terancam dan semua orang menyudutkannya. Akankah Saras mampu melewati berbagai cobaan hidupnya? Lantas, siapa pula pria yang selayaknya Ia jadikan tempat bersandar?

3. Sinopsis Novel Santri Pilihan Bunda

Santri Pilihan Bunda
Santri Pilihan Bunda

Perjodohan yang tidak pernah ada dalam buku rencana Aliza. Yaitu harus menikah dengan seorang santri pilihan Bundanya.

Kinaan Ozama El Fatih. Seorang santri salah satu pondok pesantren terkenal di kotanya. Pria tinggi, dengan alis tebal. Pahatan wajah yang terbilang sempurna. Serta sedikit rahasia dalam dirinya. Sikapnya yang dingin tak berlaku saat bersama Aliza yang sekarang berstatus istrinya. Entah kenapa sikap manja itu selalu muncul ketika sedang bersama Aliza.

Aliza Shaqueena Iqala. Gadis pecinta batu es. Dengan bulu mata lentik serta badannya yang terbilang mungil membuatnya terlihat begitu imut. Sikapnya yang cuek rupanya mengharuskan Kinaan untuk mencair jika bersama Aliza. Karena jika keduanya sama-sama cuek, maka bisa dipastikan hubungannya akan terlihat seperti apa.

Bagi Kinaan, walaupun dirinya dan Aliza dijodohkan, Aliza tetaplah istrinya–tanggung jawabnya. Ia harus membimbing Aliza dengan baik, dan membuat bahagia gadis itu.

Novel Santri Pilihan Bunda juga merupakan salah satu cerita adaptasi Wattpad. Buku ini merupakan buah karya Salsyabila Falensia Agustia (@secretwriter).

Grameds, demikian review novel Laut Tengah dan beberapa rekomendasi novel dengan tema serupa yang semuanya bisa kamu dapatkan di Gramedia.com. Sebagai #SahabatTanpaBatas Gramedia memberikan produk-produk terbaik agar kamu memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: M. Hardi

Written by Ananda