Technology

Memahami Apa Itu Streaming Hingga Contoh Aplikasi Streaming

Written by Amira K

Apa itu streaming – Apa kamu pernah melakukan streaming? Pasti sebagian dari kamu sudah pernah melakukannya, entah itu streaming musik, film, atau lainnya. Di era teknologi yang canggih dan modern seperti sekarang ini, streaming sudah menjadi suatu kegiatan yang menyenangkan dan dekat dengan sehari hari kita.

Namun, apa kamu sudah tahu apa itu streaming? Nah, dalam artikel kali ini Gramedia akan sedikit mengulas tentang streaming agar kamu mengetahui lebih dalam apa itu streaming. Yuk, mari kita simak penjelasan di bawah ini!

Pengertian Streaming

Streaming memiliki arti sebuah teknologi pengiriman data, baik audio maupun video dalam bentuk sudah dikompresikan melalui jaringan internet. Kemudian, data tersebut ditampilkan di aplikasi pemutar atau player secara real-time.

Kamu sebagai pengguna memerlukan aplikasi yang dapat melakukan dekompresi, supaya data yang sudah kamu kirim bisa tampil ke layar monitor atau perangkat kamu. Aplikasi tersebut bisa berupa software maupun bagian dari browser. Sebab, dilakukan secara langsung dan real-time saat itu juga, sehingga pengguna tidak perlu mengunduh yang harus disimpan di PC atau ponsel.

Kamu bisa menonton musik atau video secara terus menerus tanpa harus melakukan pengunduhan atau unduh terlebih dahulu. Dengan begitu, tidak akan membuat memori perangkat kamu penuh.

Umumnya, audio atau video sudah dibuat lebih dulu, baru kemudian di upload ke aplikasi atau website streaming tersebut. Namun ada beberapa situs dan aplikasi yang menyediakan fitur atau layanan untuk bisa mengunduh video tersebut, supaya bisa ditonton secara offline.

 

Macam-Macam Streaming

pixabay

Streaming yang kita ketahui ada dua macam, yakni live streaming & prerecord streaming. Apa itu live streaming? Dan apa itu prerecord streaming? Simak penjelasannya sebagai berikut.

Live Streaming

Jenis streaming yang pertama ialah live streaming, mungkin sebagian dari kamu sudah tidak asing lagi dengan nama ini. Streaming jenis ini memang sudah banyak dilakukan. Live Streaming merupakan kegiatan siaran langsung, yang artinya para content creator atau pemilik konten melakukan kegiatan dengan merekamnya secara langsung dan disiarkan melalui media yang digunakan.

Pada kegiatan live streaming, tiap detiknya penonton bisa melihat apa saja yang kamu lakukan pada konten tersebut. Jadi, penonton juga dapat memberi respon dan berinteraksi langsung, dan hal ini juga dapat membantu media sosial menjadi ramai dan engagement yang semakin naik.

Prerecord Streaming

Selain live streaming ada juga prerecord streaming. Berbeda dengan live streaming, kalau live streaming dilakukan dan direkam secara langsung, maka untuk prerecord streaming merupakan siaran yang dilakukan setelah pemilik konten membuat videonya lebih dulu.

Jadi, pemilik konten lebih dulu membuat audio atau video yang kemudian disimpan lebih dulu, setelah itu baru diunggah di media sosial yang ia gunakan. Setelah diunggah barulah pengguna lain bisa mulai menonton kontennya.

Aplikasi Streaming Legal

Buat kamu yang selalu nonton streaming, berikut ada beberapa aplikasi streaming legal yang bisa kamu gunakan.

Aplikasi YouTube 

Aplikasi pertama ada YouTube. Sepertinya hampir semua orang sudah pernah menggunakan aplikasi ini, bahkan dari anak-anak hingga dewasa. Dalam aplikasi YouTube, kamu dapat menonton dan mendengar musik, menonton berbagai video disini. Kamu juga bisa mengunduhnya agar bisa diton secara offline.

Kini, situs YouTube sudah memiliki jutaan pengguna, dan saat ini Youtube telah melengkapinya dengan fitur live streaming. Jadi, kamu dapat melihat live YouTubers favoritmu, baik live streaming musik, podcast, video game, dan lain sebagainya.

Jadi, siapa yang tak kenal situs YouTube ini? Untuk kamu yang ingin mencari konten kreator Youtube, maka bisa membaca buku Berlomba Jadi Populer di YouTube. Dalam buku ini, pembaca akan mengetahui kiat-kita agar bisa menjadi konten Youtube yang dikenal oleh banyak orang. Dapatkan segera buku ini, dengan klik gambar di bawah ini.

Vidio

Kemudian aplikasi berikutnya ada Vidio. Awal mula konten ini muncul hanya menyiarkan konten dari televisi seperti Indosiar, SCTV, dan pengguna Vidio saja. Namun, sejak tahun 2015 lalu, aplikasi ini bisa digunakan sebagai live streaming, dan juga streaming berbagai macam film.

Kamu juga dapat mengaksesnya dengan gratis maupun yang premium. Jika memakai yang premium tentunya harus berlangganan, tetapi akan mendapat lebih banyak fitur dan fasilitas. Akan ada berbagai live streaming yang bisa kamu lihat, mulai dari konser, berita, radio local bahkan luar negeri. Menarik sekali bukan?

Netflix

Selanjutnya, ada juga aplikasi streaming namanya Netflix, yang mana aplikasi ini menyediakan berbagai layanan streaming yang original dan tentunya legal. Di sini banyak film yang dapat kamu tonton, mulai dari film-film lokal, film series, hingga film luar negeri seperti film Asia dan drama Korea, dan sebagainya.

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk bisa mengunduh film lebih dulu, dan bisa ditonton secara offline nantinya. Jadi, jika ingin mendapatkan semua akses tersebut, dan film-film favoritmu, maka kamu harus punya akun dan berlangganan tiap bulannya.

Jadi, apa kamu penggemar film-film yang penuh teka-teki? Atau Drama? Semuanya tersedia di Netflix. Buat kamu penggemar film yang penuh teka-teki, buku Tak Bersalah (The Innocent Man).

 

Viu

Aplikasi streaming legal yang terakhir adalah Viu. Aplikasi Viu juga tak kalah keren dan populer seperti Netflix, sebab, Viu juga menayangkan berbagai macam film, acara reality show, serta drama dari berbagai negara yang tidak ada disiarkan di Indonesia.

Jadi, kamu bisa mengaksesnya melalui situs maupun langsung mengunduhnya via App Store atau Play store. Aplikasi Viu juga sama seperti live streaming lainnya, yaitu menyediakan layanan gratis dan berbayar.

Penerapan Streaming di Era Modern

pixabay

Di era modern yang serba digital ini, dan adanya teknologi streaming sangat membantu banyak orang. Dengan streaming, dapat membantu proses penyiaran yang lebih efektif dan membantu proses publikasi yang berkepentingan. Selain menghemat waktu, hal ini membuat para pembuat konten juga bisa lebih dekat dengan penontonnya.

Meskipun kadang dianggap boros karena menghabiskan banyak kuota, tapi cara ini tetap masih banyak dipilih, sebab para penonton juga tidak perlu repot mengunduhnya lebih dulu, yang mana nantinya justru membuat memori perangkat kamu penuh.

Layanan streaming ini sudah banyak membantu pengguna dan banyak pihak. Di antaranya yang sering kita ketahui, misalnya pada industri eSports yang menyiarkan langsung turnamen mereka. Dengan siaran langsung seperti ini, otomatis akan mendapat penonton dalam jumlah banyak dan dalam waktu yang cepat.

Aplikasi Video selain YouTube yang Tak Kalah Keren

Siapa yang tidak kenal situs YouTube? Situs streaming video yang paling populer, didirikan pada tahun 2005. Kini, YouTube tidak pernah sepi pengunjung. Hampir setiap hari orang-orang menggunakan aplikasi YouTube ini, untuk menonton berbagai tayangan video, baik untuk keperluan edukasi maupun untuk sekadar mencari hiburan. Namun, apa kamu tahu, ada juga aplikasi streaming alternatif selain YouTube yang tak kalah keren?

Untuk kamu yang belum mengetahuinya, di sini Gramedia akan memberikan daftar aplikasi streaming keren selain YouTube, yang mungkin ingin kamu ketahui. Aplikasi apa saja? Berikut daftarnya!

1. Vidio

Yang pertama, ada Vidio. Vidio ini bisa menjadi alternatif aplikasi selain YouTube, yang bisa juga untuk menonton video. Situs web ini cukup populer digunakan, apalagi Vidio adalah karya anak bangsa yang cukup membanggakan.

Selain menyediakan siaran atau layanan hiburan seperti sinetron, film nasional, dan tayangan olahraga, aplikasi Vidio juga bisa digunakan untuk melihat siaran live streaming televisi nasional. Bagi penggemar drama Korea pun tak perlu khawatir! Di aplikasi Vidio ini kamu juga bisa menonton film drama Korea favoritmu. Namun sayangnya, ada beberapa tayangan pilihan atau eksklusif hanya bisa kamu nikmati jika berlangganan akun premium.

2. TED

Kamu butuh tayangan yang inspiratif untuk mengisi waktu luang? Mungkin aplikasi TED cocok buat kamu! Di Apps TED, kamu bisa menyaksikan video talk show, seminar, presentasi live streaming, hingga podcast dengan moderator yang hebat. Sebut saja seperti Michelle Obama, Jeff Bezos, dan Bill Gates pernah muncul sebagai pembicara di siaran TED.

TED merupakan singkatan dari Technology, Entertainment, and Design yang merupakan organisasi non-profit yang mulanya hanya menyelenggarakan konferensi yang mengacu pada bidang desain dan teknologi saja, yang dikenal TED Talk.

Kini, seiring berkembangnya teknologi, TED melebarkan topik acara hingga ke personal growth, bidang bisnis, aktivis, lingkungan, budaya, kesehatan, dan masih banyak yang lainnya. Jadi, tayangan-tayangan TED menjadi tontonan yang dapat mengisi waktu luangmu sekaligus menambah pengetahuan.

3. Dailymotion

Situs selain YouTube lainnya yaitu Dailymotion yang merupakan salah satu situs web dengan banyak video, yang sudah banyak dikunjungi, dan mungkin kamu ingin mencobanya? Dailymotion memiliki beberapa kategori tayangan sebagai koleksi videonya, diantaranya yaitu sport, entertainment, news, dan musik.

Hampir sama seperti YouTube, situs streaming ini menyediakan berbagai jenis konten, mulai dari entertainment, olahraga, hingga politik. Dailymotion juga ada fitur berbagi video yang bisa kamu gunakan, tampilan antarmukanya pun cukup bagus dibanding kompetitor lain.

4. Plex

Layanan streaming ini juga menyediakan berbagai siaran hiburan yang bisa kamu lihat untuk mengisi waktu luangmu. Di sini lebih dari 20.000 film tersedia, dan juga show Live TV hingga 130 channel yang bisa kamu nikmati secara gratis hanya di Plex. Selain itu, ada koleksi podcast yang menarik yang mereka sediakan.

Baik pengguna iOS maupun android, Plex dapat kamu unduh di PC maupun HP. Jadi, kamu bisa menonton siaran Plex yang sudah kamu unduh di device yang kamu punya. Seperti yang lain, Plex juga menyediakan akun premium atau berbayar. Fasilitas yang bisa kamu dapatkan antara lain menonton tayangan 4K, dapat mengunduh video, record live TV, dan lainnya.

5. iQIYI

Selanjutnya ada iQIYI. iQIYI juga layanan streaming yang bisa jadi alternatif selain YouTube, yang mungkin bisa kamu coba. Di iQIYI kamu bisa menonton beragam serial, seperti drama Korea, China, dan Jepang.

Lebih dari itu, kamu juga bisa menonton koleksi serial anime terkenal seperti Attack on Titan, Sailormoon, One Piece, Naruto, dan masih banyak lagi lainnya, jika kamu penggemar film anime, kamu harus mencobanya.

iQIYI tersedia gratis, tetapi jika ingin mendapat fasilitas yang lebih dan pengalaman menonton yang nyaman, kamu bisa mendaftar di akun berbayar atau premium. Dengan akun berbayar, pengguna dapat menonton tayangan dengan kualitas 1080P, dan tanpa ada jeda iklan.

6. Twitch

Bagi kamu penggemar gaming, situs Twitch sepertinya cocok menjadi alternatif buatmu. Twitch adalah platform populer bagi pencinta video game, untuk bisa saling membagikan konten mereka secara langsung, khususnya video gaming.

Bagi penggunanya, Twitch juga sering dimanfaatkan untuk mempelajari tutorial video game, pengembangan software, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan teknologi. Di Twitch kamu juga bisa melakukan chatting dengan orang lain untuk mencari referensi dan informasi mengenai game yang sedang trend.

7. Nimo TV

Situs lainnya ada Nimo TV. Selain Twitch, Nimo TV juga merupakan situs penyedia game bagi penggemar gaming. Platform video streaming pada Nimo TV cukup populer untuk kalangan gamers.

Pengguna Nimo TV dapat menonton video rekaman live streaming atau siaran langsung pertandingan game yang sedang update. Pilihan gamenya mulai dari PUBG, Free Fire, Mobile Legends, hingga GTA5, dan tentu masih banyak lagi.

Kamu hanya perlu pilih di kategori game favoritmu, baik di PC game maupun mobile game, lalu pilih tayangan sesi game dari gamers terkenal yang ingin kamu lihat. Tak hanya itu, di sini kamu juga bisa menyaksikan pertandingan E-sport yang disediakan di Nimo TV ini. Jadi, Nimo TV sudah menjadi paket komplit bagi para gamers untuk mengisi waktu luang mereka.

8. 9Gag

Ada lagi situs 9Gag. Mungkin namanya kurang sedikit terkenal, tapi situs ini bisa menjadi pilihan platform selain YouTube untuk menonton video. Terutama konten-konten yang lucu atau jenaka. Meskipun lebih terbatas daripada yang lainnya, tetapi klip-klip pendek di 9Gag ini cukup menghibur penontonnya.

Platform video alternatif satu ini juga bisa dimanfaatkan mengisi waktu luang dan mengusir rasa bosan. Selain video, 9Gag juga tersedia konten GIF dan meme lucu yang menghibur.

9. Metacafe

Masih ada lagi nih, situs video yang tak kalah serunya, yaitu Metacafe. Kamu bisa mencoba aplikasi ini sebagai alternatif streaming selain YouTube. Sebab, Metacafe juga hampir mirip dengan YouTube, kamu bisa menonton berbagai macam konten, mulai dari game, hiburan, sport, dan lainnya.

Tampilan antarmukanya juga cukup bagus, walaupun secara kualitas, video-video di YouTube lebih bagus dan masih menjadi juara di hati banyak penggunanya. Walaupun begitu, Metacafe dapat dijadikan pilihan situs web menonton dan berbagi video selain YouTube.

10. Imgur

Pilihan terakhir ada Imgur. Kedengarannya masih asing untuk tontonan lokal, tapi situs web ini juga merupakan situs untuk berbagi konten berupa video, gambar, dan meme yang sudah dikenal di berbagai penjuru dunia. Di sini, kamu bisa menemukan konten-konten variatif, mulai dari hiburan hingga yang mengedukasi.

Desain tampilan situs ini sedikit berbeda dengan yang lainnya, jika belum terbiasa mungkin akan sedikit sulit. Akan tetapi, jika sudah terbiasa kamu akan bisa beradaptasi.

Demikian pembahasan tentang apa itu streaming hingga contoh aplikasi streaming. Semoga semua pembahasan di atas bermanfaat untuk kamu Grameds.

Jika kamu ingin mencari buku-buku seputar informasi streaming atau media sosial lainnya, maka kamu bisa mendapatkannya di gramedia.com. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis : Veronika Novi 

Rujukan:

  • https://hipoin.com/artikel/pengertian-streaming-dan-live-streaming/
  • https://www.baktikominfo.id/id/informasi/pengetahuan/pengertian_streaming_serta_jenis_dan_penerapannya-1065
  • https://kumparan.com/berita-update/pengertian-dari-streaming-dalam-dunia-internet-1xZb3W327pw
  • https://www.dewaweb.com/blog/apa-itu-streaming/

About the author

Amira K

Khansa adalah seorang Content Writer yang telah berkarir sejak tahun 2021 dan dunia kepenulisan selalu menarik baginya. Dengan menulis Khansa dapat membuka wawasan dan pandangan baru tentang topik-topik menarik.