Kamar mandi dan WC merupakan salah satu bagian rumah yang tak boleh tertinggal. Bahkan untuk mendapatkan kenyamanan ketika berada di dalam kamar mandi atau WC. Beberapa pemilik rumah menentukan desain WC sesuai dengan keinginannya.
Salah satunya adalah menggunakan kloset tipe jongkok. Ya seiring berjalannya waktu jenis kloset dibagi menjadi dua yaitu jongkok dan duduk. Namun jika dilihat dari tingkat kepopulerannya ternyata banyak juga lho yang memiliki kloset jongkok.
Meski menggunakan kloset jongkok, namun untuk keperluan interior banyak yang membuat WC dengan desain yang berbeda-beda. Kesan WC jongkok yang biasa bisa jadi lebih cantik ketika interior dalam kamar mandi diolah dengan lebih baik.
Table of Contents
Rekomendasi Desain Kamar Mandi WC Jongkok
Seperti yang dijelaskan jika kloset jongkok memang sampai saat ini menjadi salah satu pilihan yang banyak digunakan oleh semua orang. Namun akan lebih nyaman ketika kalian membuat sebuah kamar mandi disesuaikan dengan desain yang diinginkan.
Meski kalian hanya menggunakan kloset jongkok sebenarnya masih bisa lho melakukan pengaturan desain interior agar kenyamanan tetap bisa didapatkan. Mungkin kalian bingung bagaimana sih tips dalam melakukan desain kamar mandi dengan kloset jongkok.
Nah tak perlu khawatir, sebab pada poin ini kalian bisa mendapatkan informasi rekomendasi atau tips terkait dengan kamar mandi kloset jongkok. Langsung saja, berikut merupakan beberapa penjelasan terkait dengan hal tersebut.
1. Kamar Mandi WC Jongkok Dengan Tema Senada
Membuat kamar mandi terlihat lebih cantik tidak selalu memerlukan dana yang cukup besar lho. Bahkan ketika kalian memiliki dana yang tergolong mepet bisa menggunakan desain kamar mandi tema senada.
Maksud tema senada ini adalah keramik bagian dinding dan lantai dibuat senada. Contohnya jika kalian suka motif bunga. Maka keramik yang digunakan pada bagian dinding dan lantai adalah motif lantai.
Selain terlihat senada, hal ini juga akan lebih menghemat pengeluaran. Lalu untuk pilihan kloset sebaiknya gunakan tipe jongkok. Sedangkan untuk pengganti bak mandi bisa gunakan ember dan sebuah shower.
Tentunya alternatif desain ini bisa berguna sekali bagi kalian yang ingin melakukan perombakan kamar mandi namun hanya dengan dana terbatas.
2. Kamar Mandi WC Jongkok Dengan Nuansa Netral
Siapa bilang kamar mandi dengan kloset jongkok tak bisa berikan kesan elegant. Padahal kalian bisa lho memadu padankan interior modern dengan kloset jenis jongkok. Mulai dari perubahan bak mandi yang diganti dengan sebuah gentong dari bahan batu alam.
Belajar Sains Sulit dan Membosankan? Kamu Bisa Belajar Sains dengan Seru dan Menyenangkan Disini!
Lalu untuk pilihan warna keramik sebaiknya dibuat selaras antara bagian dinding dan lantai. Contohnya adalah warna abu-abu agar terkesan lebih netral. Berikan aksesoris tambahan seperti shower agar bisa tetap terlihat elegan meski menggunakan kloset jongkok.
Mungkin pengeluaran kalian akan sedikit besar, namun untuk hasil yang diberikan tetap tak mengecewakan lho.
3. Kamar Mandi Minimalis WC Jongkok
Tak semua kamar mandi memiliki ukuran ruangan cukup lebar. Beberapa kamar mandi memiliki ukuran yang terbilang sempit atau sekitar 2×2. Meski begitu tetap saja kalian masih bisa kok jika ingin melakukan sentuhan interior agar tetap terlihat lebih cantik.
Mulai dari pemilihan kloset, di mana untuk lebih menghemat ruangan pakai. Maka kalian bisa menggunakan pilihan kloset jongkok. Sedangkan untuk kesan mewah kalian bisa tambahan sebuah gentong dengan ukuran tak terlalu besar maupun terlalu kecil. Namun gentong ini akan lebih baik jika terbuat dari batu alami.
Berikutnya pada bagian dinding kalian bisa gunakan keramik tipe granit. Sedangkan untuk bagian lantai kalian bisa gunakan keramik dengan desain kotak-kotak kecil. Tambahkan juga sentuhan tanaman kecil dalam ruangan kamar mandi agar terlihat lebih segar.
4. Kamar Mandi WC Jongkok Kombinasi Modern
Berikutnya adalah kamar mandi dengan tema alam. Maksud tema alam ini adalah kalian bisa menambahkan sentuhan keramik dengan warna alam. Sedangkan kloset yang digunakan masih tetap memilih jenis jongkok. Namun kalian juga bisa menggunakan kloset jongkok dengan sistem siram otomatis.
Menariknya kalian juga bisa menambahkan sentuhan modern lainnya pada kamar mandi ini lho. Mulai dari penambahan wastafel dalam kamar mandi sekaligus sebuah shower. Dengan begini meskipun memiliki kloset jongkok, nuansa modern tetap bisa kalian dapatkan.
5. Kamar Mandi WC Jongkok Kesan Mewah
Meski menggunakan kloset jongkok, namun kesan mewah tetap bisa kalian berikan pada kamar mandi lho. Dimulai dari dinding yang semuanya menggunakan keramik jenis granit nuansa alam. Lalu berikan sentuhan beberapa batu alam ukuran kecil agar bisa lebih mendukung nuansa alam.
Tak cuma itu saja lho, kalian bisa menambahkan shower, bak mandi hingga wastafel dalam kamar mandi. Akan tetapi untuk mendapatkan nuansa mewah ini sebaiknya perhatikan juga ukuran luas kamar mandi.
Sebab adanya wastafel dan bak mandi saja sudah memakan banyak ruang. Maka dari itu konsep kamar mandi kesan mewah ini hanya bisa diaplikasikan pada ruangan dengan luas yang cukup besar.
6. Kamar Mandi WC Jongkok Tema Berani
Tak selamanya kamar mandi selalu terlihat elegan. Kalian juga bisa menggunakan pengaplikasian kamar mandi dengan tema berani. Mulai dari dinding dengan pilihan pilihan keramik warna berani. Bisa dengan perpaduan warna merah dan hitam.
Lalu agar terlihat ada pemisahnya, sebaiknya gunakan keramik lantai dengan motif bergaris. Akan lebih baik jika pilihan warna yang digunakan pada konsep ini lebih menekankan pada warna mencolok atau berani.
Dengan beberapa pilihan konsep kamar mandi di atas. Kalian bisa dengan mudah mencobanya di rumah. Sekali lagi pilihlah desain atau konsep yang memang sesuai dengan selera kalian. Sebab kenyamanan adalah salah satu hal yang harus kalian dapatkan dari penggunaan kamar mandi. Grameds bisa mendapatkan inspirasi melalui buku “ Seri Gambar 3 – 22 Desain Kamar Mandi Mungil” yang bisa Grameds dapatkan di gramedia.com
Tips Memilih Kloset Jongkok
Saat ini sudah banyak sekali merek dari kloset jongkok yang bisa kalian beli di pasaran. Menariknya untuk mendapatkan kenyamanan dalam penggunaannya. Kalian juga perlu tahu apa saja tips yang diperlukan dalam pemilihan kloset jongkok ini.
Sebab meski sudah banyak digunakan, namun tak semua orang tahu lho bagaimana cara untuk memilih kloset jongkok dengan baik baik dan benar. Berikut ini merupakan beberapa tips yang bisa kalian gunakan ketika akan memilih kloset jongkok.
1. Ukuran
Hal pertama yang harus kalian perhatikan adalah pada bagian ukuran. Untuk kloset jongkok sendiri sebenarnya memiliki ukuran yang hampir seragam. Jika ada yang berbeda ukuran, paling hanya berkisar beberapa CM saja. Tidak akan sampai memiliki ukuran yang berbeda terlalu besar.
Hal ini juga menjadi salah satu kelebihan yang ditawarkan oleh kloset jongkok dalam pemilihan. Pasalnya dengan ukuran yang hampir sama kalian tak perlu bingung dalam memilihnya. Berbeda dengan kloset duduk yang memiliki berbagai macam ukuran.
2. Warna
Berikutnya adalah pada bagian warna. Pada tahap ini kalian bisa menyesuaikan dengan selera masing-masing. Saat ini sudah banyak sekali pilihan warna untuk kloset jongkok. Namun meskipun sudah banyak, kalian tetap harus mempertimbangkan perpaduan warna.
Maksudnya adalah perpaduan warna kloset jongkok dengan warna keramik lantai. Atau bisa juga sesuaikan dengan warna keramik bagian dinding. Sebab keselarasan warna ini bisa memberikan kesan kenyamanan penggunanya.
Jangan sampai kalian memilih warna kloset yang bertolak dengan warna sekitarnya. Tentunya jika hal tersebut benar-benar terjadi. Maka kenyamanan kalian akan sedikit terganggu ketika berada di dalam kamar mandi.
3. Fitur
Mungkin kalian berpikir jika kloset jongkok hanya bisa sebatas biasa saja. Namun seiring berjalannya waktu para produsen kloset jongkok mulai melakukan perkembangan lho. Beberapa kloset jongkok bahkan sudah dilengkapi dengan fitur penyiraman otomatis.
Akan tetapi setiap fitur yang ditawarkan ini juga akan memakan biaya lebih. Maka dari itu pintar-pintarlah memilih.
4. Ketersediaan Budget
Terakhir adalah pada bagian ketersediaan budget. Sebab seberapa besarnya keinginan kalian untuk mendapatkan kualitas terbaik kloset jongkok. Tetap saja harus disesuaikan dengan ketersediaan budget.
Saat ini sudah banyak pilihan merek kloset jongkok dengan besaran harga penawaran yang berbeda-beda. Nah kalian bisa membandingkan dahulu satu merek kloset jongkok dengan merek lainnya.
Mungkin terkesan lama, namun hal ini bisa mempermudah kalian mendapatkan harga yang sesuai dengan ketersediaan budget.
Itulah beberapa tips mudah yang bisa kalian terapkan dalam memilih kloset jongkok. Gunakan tips di atas agar kalian lebih mudah dalam memilih kloset jongkok dengan kualitas terbaik sekaligus kenyamanan ketika digunakan. Seperti desain kamar mandi modern yang terangkum di buku “Seri Gambar Ruang 3D-Kamar Mandi Modern, Natural, Minimalis” yang menyajikan ide kamar mandi basah tak biasa, seperti kamar mandi tertutup hingga ruangan terbuka.
Kelebihan Kloset Jongkok
Tahukah kalian jika penggunaan kloset jongkok juga bisa memberikan banyak kelebihan lho. Bahkan untuk kesehatan pun kloset jongkok lebih baik dibandingkan dengan kloset duduk. Nah beberapa kelebihan dari kloset jongkok ini bisa kalian baca pada penjelasan di bawah ini.
1. Lebih Sehat
Dibandingkan dengan kloset duduk, ternyata kloset jongkok lebih sehat lho. Bahkan beberapa penelitian juga memberikan hasil jika kloset jongkok mampu memberikan efek lebih sehat terhadap tubuh manusia.
Ketika seseorang memutuskan menggunakan kloset jongkok akan menurunkan seseorang terserang kondisi wasir. Selain itu kloset jongkok juga lebih aman dalam proses penutupan katup ileocecal yang terletak antara usus besar dan usus kecil.
Menariknya menggunakan kloset jongkok juga menjadi salah satu alternatif pengobatan alami dan non invasif untuk penyakit wasir maupun ambeien.
2. Lebih Higienis
Sebenarnya untuk kehigienisan suatu kloset tergantung dari pengguna. Namun beberapa pendapat mengungkapkan jika kloset jongkok lebih higienis dibandingkan dengan kloset duduk. Sebab kloset duduk memiliki kemungkinan adanya kontak kulit antara pengguna.
Sedangkan untuk kloset jongkok lebih mudah dibersihkan sekaligus lebih higienis. Akan tetapi pada poin ini kembali lagi pada individu yang menggunakannya. Sebab saat ini juga sudah banyak sekali metode pembersihan antara kedua jenis kloset ini.
Mau itu jongkok maupun duduk semuanya memberikan fungsi untuk mempermudah manusia untuk buang air.
3. Proses Buang Air yang Lebih Sempurna
Tahukah kalian jika proses buang air besar dengan menggunakan posisi jongkok ternyata lebih sempurna daripada dengan kondisi duduk lho. Ketika proses jongkok ternyata paha yang dalam kondisi ditekuk mampu memberikan penekanan yang lebih baik pada bagian perut.
Selain itu proses ini juga akan mampu lebih mudah mengurangi kapasitas perut dan memperlancar keluarnya sisa kotoran manusia. Tak hanya itu saja, pengguna kloset jongkok juga akan lebih kecil kemungkinannya untuk terkena infeksi kandung kemih.
4. Harga Lebih Terjangkau
Tak bisa dipungkiri jika harga yang ditawarkan oleh kloset jongkok lebih terjangkau daripada kloset duduk. Hal ini karena fitur yang diberikan dari kloset jongkok lebih minim dibandingkan kloset duduk.
Dengan beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh kloset jongkok tersebut. Kalian sebagai pemilik bisa menerapkan kloset jongkok seperti yang tera pada buku yang berjudul “Seri Rumah Ide – 62 Desain Kamar Mandi,”
Tips Merawat Kloset Jongkok Dari Kerak
Baik itu kloset jongkok maupun duduk, keduanya membutuhkan perawatan. Selain membuat kloset lebih awet dan bersih. Melakukan perawatan pada kloset juga akan lebih memungkinkan meminimalkan tertularnya suatu penyakit.
Salah satu masalah yang kerap ditemui dalam kloset jongkok adalah adanya kerak. Maka dari itu diperlukan beberapa tips yang dilakukan agar bisa dengan mudah menghilangkan kerak tersebut. Jika kalian tak begitu tahu apa saja tips membersihkan kerap yang bisa dilakukan.
Berikut merupakan beberapa tips mudah dalam membersihkan kerak kloset jongkok.
1. Gunakan Minuman Bersoda
Salah satu metode yang bisa kalian terapkan ketika akan membersihkan kerak pada kloset jongkok adalah menggunakan minuman bersoda. Pasalnya pada minuman bersoda mengandung asam karbonat dan fosforik.
Di mana kandungan tersebut dipercaya mampu menghilangkan kerak pada bagian kloset jongkok. Cara yang digunakan pun begitu mudah. Kalian hanya perlu menyiramkan minuman bersoda tersebut pada area kerak.
Lalu tunggu satu jam dan bilas dengan air bersih. Namun jika ingin lebih cepat bilas sekaligus gosok dengan sikat kamar mandi.
2. Gunakan Campuran Air Lemon dan Boraks
Bukan hanya minuman bersoda saja, namun kalian juga bisa menggunakan campuran air lemon dan borak. Air lemon sendiri sudah begitu populer sebagai salah satu media yang digunakan untuk membersihkan berbagai macam benda seperti halnya kerak pada kloset jongkok.
Hal pertama yang bisa kalian lakukan adalah taburkan serbuk boraks pada bagian kerak kloset jongkok. Lanjutkan dengan menambahkan air lemon yang sudah disiapkan sebelumnya. Tunggu hingga 30 menit lamanya dan bilas dengan air bersih.
3. Gunakan Pemutih Pakaian
Berikutnya kalian bisa menggunakan pemutih pakaian. Di mana kalian hanya perlu menuangkan pemutih pakaian pada bagian kloset jongkok yang berkerak. Berikutnya kalian bisa menunggu hingga 30 menit lamanya.
Jika sudah, kalian bisa melanjutkan dengan menggosok area kerak hingga bersih dan bilas dengan air.
4. Gunakan Cuka
Tak hanya pemutih pakaian, namun cuka makanan juga terbukti mampu membersihkan kerak pada bagian kloset jongkok. Hal pertama yang bisa kalian lakukan adalah dengan menuangkan cuka makanan secukupnya pada bagian kerak yang terdapat pada kloset jongkok.
Tunggu dengan durasi waktu 10 hingga 20 menit lamanya. Jika sudah lakukan penyikatan pada kerak tersebut hingga bersih dan bilas dengan air bersih. Cukup mudah dan tentunya tak butuh waktu lama agar kerak mudah hilang.
5. Gunakan Cairan Pembersih Lantai
Menggunakan cairan pembersih lantai ternyata juga bisa lho untuk membersihkan kerak yang terdapat pada kloset jongkok. Bahkan cara yang digunakan juga terbilang cukup mudah. Kalian hanya perlu menuangkan cairan pembersih lantai pada bagian berkerak.
Tunggu hingga 30 menit lamanya. Jika sudah gosok dengan sikat kamar mandi. Terakhir kalian hanya perlu membilasnya dengan air bersih dan kerak akan ikut hilang dengan sendirinya.
Gunakan lima cara di atas untuk membersihkan kerak pada bagian kloset jongkok. Pilih cara paling mudah menurut kalian.
- Alasan Mengapa Rumah Sulit untuk Dijual
- Bahan MDF
- Cara Menghadapi Istri yang Selalu Merasa Benar
- Contoh Jendela Minimalis
- Contoh Sekat Ruang Tamu Kecil
- Contoh Desain Rumah Sederhana di Desa
- Daftar Warna Earth Tone
- Desain Kamar Mandi WC Jongkok
- Desain Kamar Tidur Remaja
- Desain Mini Bar Dapur Minimalis
- Desain Rumah Sederhana tapi Mewahr
- Denah Rumah Minimalis 3 Kamar
- Desain Rumah 2 Lantai Mungil Cantik
- Desain Renovasi Rumah Subsidi Bagian Depan
- Desain Warna Cat Rumah Bagian Depan
- Harga Kitchen Set Per Meter
- Inspirasi Desain Kamar Mandi Kecil
- Kamar Aesthetic Korean
- Kelebihan Kayu Jati
- Kitchen Set Minimalis
- Kitchen Set Modern
- Kolam Ikan Kecil Depan Rumah Minimalis
- Kombinasi Ruang Tamu Warna Hijau Sederhana
- Mezzanine
- Perbedaan Jacuzzi dan Hot Tub
- Pintu Aluminium Mewah
- Rumah Klasik Sederhana Sederhana
- Rumah Idaman Minimalis Sederhana
- Tipe Rumah
- Warna Cat Rumah Bagian Dalam yang Cerah
- Warna Keramik Kamar Mandi Yang Bagus
- Warna Cat Ruang Tamu Cream Minimalis
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien