in

16 Tempat Wisata di Solo yang Wajib Kalian Kunjungi!

Sumber: Pexels

Tempat Wisata di Solo – Indonesia adalah salah satu negara yang memiliki beragam destinasi wisata di setiap daerahnya. Salah satunya adalah destinasi tempat wisata di Solo.

Jika kalian ingin bepergian ke daerah tersebut, tetapi belum tahu tempat wisata di Solo yang memiliki suguhan menarik. Bisa banget nih baca ulasan yang ada di sini.

Sebab, dalam artikel ini tersedia rekomendasi tempat wisata di Solo yang tentunya wajib banget kalian kunjungi. Beberapa rekomendasi tempat wisata di Solo adalah sebagai berikut.

 

16 Tempat Wisata di Solo yang Pas Buat Liburan

The Lawu Park

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

The Lawu Park adalah salah satu destinasi wisata yang ada di daerah sekitaran Solo. Lebih tepatnya, The Lawu Park ini terletak di kaki Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar.

Bagi kalian yang ingin banget berwisata ke tempat dengan tema alam, maka The Lawu Park adalah salah satu rekomendasinya. Banyak fasilitas yang ditawarkan oleh The Lawu Park, mulai dari hiking, forest walk, flying fox dan juga sky walk.

Tak hanya itu saja, pasalnya kalian juga bisa secara langsung melihat keindahan gunung Lawu melalui The Lawu Park. Tentunya kalian juga bisa secara langsung mengabadikan momen dengan background pemandangan yang begitu eksotis.

Harga tiket masuk yang ditawarkan oleh The Lawu Park terbilang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp15 ribuan saja. Namun, untuk aktivitas outdoor yang ada di dalamnya harus membayar secara terpisah dari harga tiket masuk.

Sedangkan untuk jam operasional The Lawu Park adalah sekitar pukul 09.00 hingga 18.00 WIB. Jadi, jika ingin pergi ke tempat wisata ini, maka kamu perlu memperhatikan jarak dan waktunya agar bisa berlama-lama di dalam tempat wisata ini.

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

The Heritage Palace

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Bisa dibilang jika The Heritage Palace adalah salah satu tempat wisata di Solo yang memiliki desain arsitektur menarik. Lokasi dari The Heritage Palace adalah di Honggobayan, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo.

The Heritage Palace sudah mulai buka sejak 9 Juni 2018. Sedangkan destinasi yang ditawarkan oleh The Heritage Palace adalah seperti beberapa bangunan bersejarah, mobil antik. Museum 3D hingga wahana Omah Walik.

Tentunya The Heritage Palace tak hanya dikunjungi secara pribadi, tetapi kalian juga bisa berwisata bersama dengan keluarga. Harga tiket masuk yang ditawarkan oleh The Heritage Palace adalah berkisar Rp 55 ribu saja.

Sedangkan untuk jam operasionalnya dibagi menjadi dua. Hari Senin sampai Kamis, The Heritage Palace akan buka mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB. Sedangkan untuk hari Jumat hingga Minggu akan buka dari pukul 09.00 hingga 21.00 WIB. Pastikan kamu tidak salah jam masuk ketika ingin berwisata ke The Heritage Palace.

Pandawa Water World

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Solo tak hanya memiliki wisata alam dan wisata bersejarah saja. Namun, Solo juga memiliki destinasi wisata bertema air seperti Pandawa Water World. Lokasi dari Pandawa Water World adalah berada di sekitar Solo Baru.

Selain itu, Pandawa Water World juga menjadi salah satu tempat wisata air terbesar di Indonesia. Pandawa Water World menawarkan 27 wahana air yang bisa kalian gunakan bersama dengan seluruh keluarga maupun orang tercinta.

Jadwal operasional dari Pandawa Water World adalah buka setiap hari kecuali hari Selasa. Sedangkan untuk jam operasional hari biasa adalah pukul 12.00 hingga 18.00 WIB. Lalu, untuk weekend atau hari libur, Pandawa Water World akan buka mulai jam 08.00 hingga 18.00 WIB.

Museum Batik Danar Hadi

Tempat Wisata di Solo

Rasanya kita sudah tidak asing dengan batik Danar Hadi. Ketika kalian berada di Solo bisa juga lho mengunjungi Museum Batik Danar Hadi dengan lebih mudah.

Museum Batik Danar Hadi berlokasi di Jalan Brigjen Slamet Riyadi, Sriwedari No. 261, Laweyan, Surakarta. Seperti dengan namanya, museum ini akan menawarkan berbagai macam koleksi batik dengan corak khas Indonesia.

Mulai dari batik klasik hingga batik kontemporer juga sudah ada di dalam Museum Batik Danar Hadi. Tentunya, Museum Batik Danar Hadi bisa jadi rekomendasi tempat wisata di Solo yang memberikan keindahan, keberagaman, kemegahan serta ilmu pengetahuan.

Keraton Surakarta Hadiningrat

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Jika ingin berwisata ke Solo dengan tema sejarah, maka Keraton Surakarta Hadiningrat adalah salah satu rekomendasinya. Saat ini, keberadaan Keraton Surakarta Hadiningrat tak hanya populer di dalam negeri saja.

Namun, Keraton Surakarta Hadiningrat juga sudah mulai banyak dikenal hingga luar negeri. Karena itulah Keraton Surakarta Hadiningrat selalu menjadi salah satu wisata wajib dikunjungi ketika di Solo.

Keraton Surakarta Hadiningrat dibagi menjadi beberapa daerah, muali dari Alun-alun Lor, Alun-Alun Kidul, Sasana Sumewa, Siti Hinggil Lor dan Kidul, Kemandungan Lor dan Kidul, Sri Manganti Lord an Kidul, Kedaton, serta Kamagangan.

Selain itu, Keraton Surakarta Hadiningrat juga memiliki museum di dalamnya. Dimana museum tersebut menyimpan banyak benda peninggalan kerajaan.

Taman Balekambang

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Taman Balekambang merupakan salah satu taman publik di Solo. Letak dari taman Balekambang adalah di Jalan Balekambang Nomor 1 Surakarta.

Perlu diketahui juga apabila keberadaan taman Balekambang sudah ada sejak tahun 1921 lho. Tak heran jika taman tersebut adalah salah satu taman bersejarah yang dibangun secara langsung oleh Mangkunegoro VII.

Nuansa yang ditawarkan oleh taman Balekambang begitu asri serta memiliki banyak pohon rimbun. Suasana nyaman dan sejuk selalu ditawarkan oleh taman Balekambang untuk para pengunjung.
Apalagi taman Balekambang memiliki sebuah danau yang bisa dinikmati dengan menggunakan kapal kayu. Selain itu, taman tersebut juga memiliki beberapa spot foto yang tentunya bisa kalian jadikan lokasi mengabadikan setiap momen indah.

Lalu, untuk jam operasional dari taman Balekambang adalah pukul 06.00 hingga pukul 17.00 WIB. Tertarik untuk berkunjung ke taman ini, Grameds?

Grojogan Sewu

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Grojogan Sewu merupakan salah satu tempat wisata di Solo yang sampai saat ini masih selalu ramai pengunjung. Grojogan Sewu adalah salah satu air terjun yang berada di Jl. Raya Tawangmangu, Beji, Tawangmangu Kab. Karanganyar, Jawa Tengah.

Kalian akan ditawarkan sebuah pemandangan alam yang begitu menakjubkan ketika mengunjungi air terjun Grojogan Sewu. Untuk bisa menuju air terjun tersebut sebenarnya terbilang cukup mudah karena akses jalan sudah bisa dilalui oleh motor maupun mobil.

Sedangkan dari segi harga tiket juga terbilang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 18 ribuan. Bagi kalian yang ingin berwisata ke Solo dengan tema alam, maka Grojogan Sewu adalah salah satu rekomendasi destinasi wisata yang wajib kalian kunjungi.

Pabrik Gula De Tjolomadoe

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Dilihat sekilas, Pabrik Gula De Tjolomadoe yang ada di Solo ini seperti yang ada di luar negeri. Lokasi tepat dari Pabrik Gula De Tjolomadoe adalah di Jl Adi Sucipto No.1, Paulan Wetan, Malangjiwan, Kec. Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Pabrik Gula De Tjolomadoe sudah berdiri sejak tahun 1861 dan mulai berhenti beroperasi sekitar 20 tahun lalu. Meskipun begitu, keberadaan Pabrik Gula De Tjolomadoe masih terus dimanfaatkan sebagai tempat wisata di Solo sekaligus merupakan bangunan bersejarah dalam segi tempat pembuatan gula pada masanya.

Menariknya, ketika kalian mengunjungi Pabrik Gula De Tjolomadoe, ada ada daya tarik tersendiri. Dimana bagunan yang dimiliki oleh Pabrik Gula De Tjolomadoe terlihat seperti bangunan dengan gaya Eropa kala itu.

Bahkan, ketika kalian mengunjungi Pabrik Gula De Tjolomadoe juga terdapat hal lain di dalamnya seperti berbagai macam arsip pabrik, mesin pengolahan tebu terbesar, hingga café dan lain sebagainya.

https://www.gramedia.com/products/solo-kota-kelahiranku-yang-indah?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

 

Taman Sriwedari

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Ketika kalian mengunjungi daerah Solo dan Surakarta, bisa banget nih untuk menyempatkan diri berkunjung ke destinasi wisata Taman Sriwedari. Dimana Taman Sriwedari menjadi salah satu tempat bersejarah yang sudah ada sejak zaman kepemimpinan Pakubuwana X.

Ketika kalian berkunjung ke Taman Sriwedari, pertama kali kalian akan disambut dengan gapura dengan lukisan bertajuk “Kresno Duto” yang memiliki cerita epos Mahabharata. Kebanyakan masyarakat mengenal Taman Sriwedari sebagai tempat budaya dan seni.

Bahkan, saat ini Taman Sriwedari sudah dibuka sebagai tempat wisata umum serta kerap digunakan untuk tempat pertunjukan budaya. Perlu diketahui juga jika pada tahun 1948, Taman Sriwedari pernah digunakan sebagai lokasi penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional atau PON.

Lalu, untuk jam operasional dari Taman Sriwedari adalah sudah mulai buka pada pukul 10.00 hingga 22.00 WIB. Sedangkan untuk harga tiket yang ditawarkan juga begitu terjangkau yaitu sekitar Rp5 ribu.

Pasar Gede

Sumber: id.pinterest.com
Sumber: id.pinterest.com

Pasar Gede menjadi destinasi wisata pusat perbelanjaan tradisional yang ada di Solo. Siapa sangka jika Pasar Gede Harjonagoro ini juga merupakan pasar tertua yang ada di Kota Surakarta.

Menariknya, lokasi dari Pasar Gede begitu strategis hingga akan mempermudahkan kalian untuk mengunjunginya. Dimana lokasi tersebut berada di sekitaran Kantor Bupati Solo dan Keraton Kasunanan Surakarta.

Dilihat dari bentuk desain arsitektur bangunannya, Pasar Gede Solo sudah menggunakan perpaduan arsitektur Belanda dan Jawa. Tak heran jika banyak wisatawan yang suka mengabadikan momen ketika mengunjungi Pasar Gede Solo.

Selain itu kalian juga bisa dengan mudah menikmati berbagai macam hidangan legendaris yang banyak dijajakan di Pasar Gede Solo tentunya dengan harga yang bervariatif. Jika kalian penasaran dengan keunikan dan kelezatan makanannya, maka bisa langsung mengunjungi Pasar Gede ketika berada di Solo.

Ponten Ngebrusan Solo

Tempat Wisata di Solo
Sumber: orami.co.id

Selanjutnya, ada Ponten Ngebrusan yang berada di daerah Solo dan Surakarta. Ponten Ngebrusan dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai tempat mandi cuci kakus atau MCK. Dimana bangunan Ponten Ngebrusan suda ada sejak Raja Mangkunegara VLL.

Bangunan ini diyakini sudah berdiri sejak tahun 1937 dan sampai saat ini masih terlihat kokoh dengan desain nuansa dinding putih. Perlu diketahui juga jika Ponten Ngebrusan didesain khusus oleh arsitektur Belanda pada zaman dahulu.

Saat ini, Ponten Ngebrusan sudah banyak dikunjungi oleh banyak wisatawan da kerap dijadikan sebagai spot foto pre wedding.

Kampung Batik Laweyan

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Solo juga memiliki suatu tempat yang menawarkan batik dengan harga cukup terjangkau. Ya, tempat tersebut adalah Kampung Batik Laweyan yang sampai saat ini menjadi destinasi wajib dikunjungi ketika di Solo.

Kampung Batik Laweyan terkenal karena sejarahnya dan dahulu kala konon katanya ada pengusaha batik yang tinggal di daerah tersebut. Ketika kalian memutuskan untuk mengunjungi Kampung Batik Laweyan.

Oleh sebab itu, ketika berkunjung ke tempat wisata ini, maka secara tak langsung kalian akan diajak berwisata ke masa lalu. Dimana nantinya kalian akan berjalan kaki melewati gang kecil serta akan disuguhkan bangunan tua yang selalu bisa memanjakan mata kita sebagai pengunjung.

Sejumlah butik juga sudah tersedia di sini yang tentunya menjual berbagai macam bentuk batik. Selain itu, kalian juga bisa lho belajar secara langsung cara membuat batik di Kampung Batik Laweyan. Wah, sangat menarik bukan, tak hanya berwisata saja, tetapi kalian juga bisa menambahkan wawasan dan keterampilan dalam membuat batik.

Kereta Api Jaladara

Tempat Wisata di Solo
Sumber: orami.co.id

Berkunjung ke Solo rasanya tak lengkap rasanya jika tidak mencoba untuk naik kereta api Jaladara. Ketika kalian menelusuri sepanjang jalan Slamet Riyadi tentunya akan melihat kereta api Jaladara ini.

Kereta api Jaladara sendiri sudah memiliki usia lebih dari 100 tahun dan masih tetap menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi hingga saat ini. Kereta api Jaladara atau Sepur Kluthuk Jaladara ini secara umum dikenal sebagai kereta uap Jaladara.

Kereta api Jaladara sendiri sudah ada sejak era kolonial dan selalu identik dengan warna hitamnya. Namun, perlu diketahui juga jika ingin menaiki kereta api Jaladara harus melakukan reservasi lebih awal agar bisa lebih mempermudah kalian.

Lalu, untuk rute perjalanan yang ditawarkan oleh kereta api Jaladara adalah mulai dari stasiun Purwosari dan melintasi kota Surakarta berakhir di stasiun Sangkrah.

Solo Serabi Notosuman

Tempat Wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Meski Serabi Notosuman sudah membuka cabang di beberapa daerah Indonesia. Namun, tetap saja tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Solo tak mengunjungi wisata kuliner Serabi Notosuman.
Serabi Notosuman menjadi salah satu jajanan tradisional yang wajib banget kalian coba ketika berada di Solo. Serabi sendiri terbuat dari tepung beras dan santan. Akan tetapi, terkadang juga disajikan dengan kelapa parut dan dibungkus dengan daun kelapa.

Serabi Notosuman dalam proses pembuatannya masih dengan cara dipanggang di atas arang. Selain itu, banyak pilihan topping yang ditawarkan, salah satunya adalah toping coklat dan keju.
Namun, perlu diketahui jika berkunjung ke outlet Serabi Notosuman juga harus bersabar. Hal ini karena memang banyak yang antri untuk dapat mencicipi Serabi Notosuman yang sangat nikmat.

Kerbau Putih Kyai Slamet

Tempat Wisata di Solo
Tempat orami.co.id

Ketika berada di Solo, kalian juga bisa lho berkunjung ke tempat Kerbau Putih Kyai Slamet. Sekilas kerbau ini memang mirip dengan kerbau khas dari Tana Toraja. Namun, perlu diketahui juga jika konon katanya kerbau putih di Solo ini merupakan keturunan kerbau keramat Kyai Slamet.

Kyai Slamet dan keturunannya selalu dianggap istimewa bagi masyarakat yang tinggal di Surakarta dan sekitarnya. Ada beberapa tradisi dan budaya lokal yang mana melibatkan keberadaan Kerbau Putih Kyai Slamet ini.

Salah satunya adalah pada tanggal 1 Suro (dalam kalender Jawa), pada tengah malam akan diadakan parade kerbau putih untuk melakukan perayaan ritual adat tertentu.

Air Terjun Jumog

tempat wisata di Solo
Sumber: id.pinterest.com

Selanjutnya, ada destinasi wisata alam yaitu Air Terjun Jumog. Air Terjun Jumog ini berada di bawah lereng Gunung Lawu dengan ketinggian sekitar 30 M. Selain itu, air terjun ini juga kerap dijuluki dengan istilah surge yang hilang karena lokasi air terjun ini tersembunyi di antara semak belukar dan pepohonan hijau yang begitu rimbun.

Suara gemericik air, pepohonan nan teduh, aliran air yang menyegarkan dan udara sejuk khas pegunungan bisa kalian rasakan ketika berada di Air Terjun Jumog ini. Menariknya, kalian bisa langsung merasakan kesegaran dengan bermain di bawah air terjun atau sungai yang mengalir di bawahnya.

Akan tetapi, kalian juga harus tetap perlu menjaga kebersihan alam di destinasi wisata tersebut agar kelak masih terus bisa dinikmati oleh anak cucu kita.

Pada destinasi wisata air terjun Jumog terdapat sebuah jembatan yang berlatar belakang Air Terjun tersebut. Banyak wisatawan yang memutuskan untuk mengabadikan momen dengan berfoto di jembatan yang berlatar belakang Air Terjun Jumog.

Lokasi tepat dari Air Terjun Jumog adalah di Jl. Plesungan, Gandu, Berjo, Kec. Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793. Lalu untuk jam operasionalnya adalah pukul 08.00 hingga 16.00 WIB dengan harga tiket sekitar Rp 5 ribu saja.

https://www.gramedia.com/products/solo-culinary-nongkromg-recommended?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Solo yang bisa kalian kunjungi. Sebagai catatan, harga tiket yang tertera dalam artikel ini bisa berubah sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Jadi, apakah liburan nanti kamu bersama keluarga akan pergi ke tempat wisata di Solo?

Jika kamu ingin mencari buku-buku tentang pariwisata Indonesia bisa ditemukan di Gramedia.com. Gramedia selalu memberikan produk terbaik, agar kamu memiliki informasi #LebihDenganMembaca. Semoga bermanfaat ya!

Penulis: Hendrik

Baca juga:



ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Arum Rifda

Menulis adalah cara terbaik untuk menyampaikan isi pemikiran, sekalipun dalam bentuk tulisan, bukan verbal.
Ada banyak hal yang bisa disampaikan kepada pembaca, terutama hal-hal yang saya sukai, seperti K-Pop, rekomendasi film, rekomendasi musik sedih mendayu-dayu, dan lain sebagainya.