in

Harga Kalkulator Casio di Gramedia yang Sesuai Kebutuhanmu

Pixabay.com

Harga Kalkulator Casio – Penggunaan kalkulator bukan lagi hal asing di masa ini. Kebutuhan manusia akan perhitungan angka yang cepat, akurat, dan teliti semakin tinggi mengingat semakin banyaknya tuntutan di zaman yang segala sesuatunya semakin cepat.

Dalam kesempatan kali ini, kita akan mengulas kalkulator secara mendalam mulai dari sejarah, perkembangan, teknologi, dan kalkulator yang kami rekomendasikan sesuai dengan kebutuhanmu, lengkap dengan harga kalkulator Casio yang tersedia di gramedia.com.

Sejarah Perkembangan Kalkulator

Kalkulator merupakan sebuah alat untuk menghitung sebuah perhitungan yang sederhana. Kalkulator besar dari kalkulasi yang ditambahkan kata “or” yang berfungsi menunjukkan “orang atau benda yang melakukan pekerjaan”. Berarti kalkulator dapat diartikan sebagai sebuah alat yang dapat digunakan untuk melakukan pekerjaan kalkulasi.

Pada umumnya, kalkulator dapat digunakan untuk menghitung penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Namun, perkembangan dan kemajuan teknologi telah memunculkan inovasi kalkulator modern hingga dapat membantu perhitungan sains seperti logaritma, pangkat, akar, ln, dan fungsi lainnya. Bahkan ada kalkulator yang dapat menyelesaikan rumus matematika tertentu.

Salah satu penanda kemajuan suatu zaman memang dapat dilihat dari kemajuan teknologi yang digunakan. Seperti halnya peralatan teknologi lainnya, kalkulator juga mengalami perkembangan dari masa ke masa. Menurut catatan sejarah, alat hitung pertama kali yang ada bukanlah berbentuk kalkulator yang canggih seperti jaman kita saat ini.

Kamu penasaran bukan bagaimana kalkulator yang pertama itu? Di bawah ini kita akan mengulas sejarah dan perkembangan kalkulator sejak catatan sejarah dapat melacak hingga zaman kita saat ini.

1. Sempoa

bobo.grid.id

Sejarah meyakini bahwa sempoa sudah digunakan oleh masyarakat Babilonia, Mesir kuno, untuk melakukan perhitungan. Ditengarai alat ini digunakan sejak 2400 tahun sebelum Masehi. Dalam Bahasa Inggris, sempoa disebut sebagai abacus. Sempoa pada waktu itu berupa papan yang ditaburi pasir di atasnya sehingga dapat digunakan untuk menghitung dan menulis.

Kemudian bangsa Cina mengembangkan sempoa menjadi sebuah papan yang di atasnya terdapat beberapa batang yang berjejer membentuk shaf secara rapi. Masing-masing batang terdapat empat manik-manik geser di bagian bawah dan satu manik geser di bagian atas. Setiap manik bawah bernilai satu. Sementara manik atas masing-masing mewakili angka lima. Batang berikutnya menunjukkan bilangan puluhan. Berikutnya lagi menunjukkan bilangan ratusan dan seterusnya.

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

Penggunaan sempoa cukup marak sebelum meluasnya kalkulator modern dengan harga terjangkau. Di Asia, sempoa sempat menjadi primadona, terutama di Cina, Jepang, Korea Selatan, dan Taiwan. Sekarang anak-anak Australia tidak sedikit juga yang mempelajari penggunaan sempoa ini. Cina menjadi negara yang dikenal paling banyak melestarikan sempoa, maka tidak heran jika kita sering menemukan pedagang-pedagang yang memiliki darah keturunan dari negeri tirai bambu tersebut banyak menggunakan sempoa.

2. Kalkulator Mekanis Pertama

https://www.etsworlds.id/

Pada tahun 1642, seorang ahli matematika yang bernama Blaise Pascal ingin membantu ayahnya dalam melakukan perhitungan pajak. Kemampuannya di bidang matematika yang mumpuni, mendorong ia untuk menemukan alat hitung. Pada usianya yang ke-18, ia berhasil menemukan kalkulator mekanis pertama dalam sejarah.

Pria berkebangsaan Perancis tersebut merancang kalkulator mekanisnya sedemikian rupa hingga memiliki empat operasi aritmatika pertama tanpa adanya keterlibatan campur tangan manusia. Mesin ini kemudian dinamai mesin hitung Pascal atau Pascalin.

Pada tahun 1694, mesin ini diperbarui oleh Gottfred Wilhem von Leibniz, seorang matematikawan asal Jerman. Dengan memperhatikan gambar-gambar yang dibuat oleh Pascal, Leibniz menyempurnakannya. Cara kerjanya adalah berpusat pada roda yang diarahkan serta dapat ditambah dan dikurangi dengan dua digit angka secara langsung. Untuk melakukan perkalian dan pembagian, dapat dilakukan dengan pengulangan.

3. Arithmometer

https://www.etsworlds.id/

Terinspirasi untuk mengembangkan penemuan terbaru tentang mekanisme drum langkah yang dilakukan oleh Leibniz, Charles Xavier Thomas de Colmar menemukan arithmometer ada tahun 1820. Penemu sekaligus entrepreneur asal Perancis tersebut sukses memproduksi secara massal mesin hitung yang dapat digunakan untuk menyelesaikan operasi dasar matematika seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian,dan pembagian.

Berkat penemuan arithmometer ini, nama Charles Xavier Thomas de Colmar mulai dikenal luas. Produksi massal mulai dilakukan pada tahun 1851. Setelah itu, ia berhasil mengomersialkan kalkulator ini untuk dijual secara luas dan menjadi satu-satunya kalkulator mekanik pada tahun 1878 hingga 1887 di seluruh dunia. Pada jaman perang Dunia I, arithmometer masih digunakan.

4. Kalkulator Transistor (IBM 608)

https://www.etsworlds.id/

Pada tahun 1954, sebuah perusahaan ternama IBM dari Amerika Serikat menemukan kalkulator pertama yang menggunakan transistor. Kalkulator ini terdiri dari 3.000 transistor germanium . IBM 608 ini memiliki ukuran yang besar dan ditempatkan di dalam lemari yang besar pula. IBM 608 dapat melakukan 4500 operasi penambahan per detik dan memori utamanya memiliki kemampuan untuk empat puluh angka dan sembilan digit.

 

Mengenal Kalkulator Casio

Begitu mendengar Casio, ingatan pertama kali yang muncul adalah kalkulator Casio yang banyak digunakan oleh masyarakat di dunia, termasuk Indonesia. Casio memang dikenal sebagai salah satu perusahaan produsen alat-alat elektronik terbesar yang berasal dari Jepang dan kalkulator memang yang paling dikenal dari perusahaan yang berdiri pada tahun 1946. Pada tahun tersebut, perusahaan ini masih bernama Kashio Seisakujo, sesuai dengan nama pendirinya Kashio.

Di awal berdirinya, Casio merupakan perusahaan kecil sebagai sub-kontraktor yang memproduksi suku cadang dan roda gerigi mikroskop. Pada tahun 1949, Kashio dan saudara-saudaranya melihat kalkulator listrik buatan luar negeri pada acara Business Show yang diadakan di Ginza, Tokyo. Pada zaman itu, kalkulator kebanyakan masih menggunakan roda gigi sebagai penggerak mekanis.

Pada akhir tahun 1956, keempat bersaudara Kashio memutuskan untuk memperkenalkan kalkulator elektrik mereka di Sapporo. Namun hambatan muncul di Bandara Haneda ketika kalkulator tersebut tidak diperkenankan untuk dimuat ke dalam pesawat. Petugas yang bertanggung jawab di bandara mengatakan bahwa ukuran kalkulator melebihi ukuran yang diijinkan.

Petugas tersebut menanyakan apa memungkinkan mereka melepas bagian atas kalkulator. Kashio bersaudara menjadi pucat sebab yang termasuk bagian atas kalkulator adalah layar dan tombol-tombol. Tentu saja itu adalah bagian yang sangat penting untuk mengoperasikan kalkulator.

Mereka mencoba untuk melobi karena melepas bagian atas dapat merusak kalkulator. Singkat cerita, bagian atas kalkulator dilepas dan begitu tiba di Sapporo, kekuatiran mereka benar-benar terjadi. Kalkulator tersebut tidak bisa digunakan.

Mereka berusaha memperbaiki sebaik mungkin namun nampaknya sia-sia. Lalu mereka melanjutkan presentasi dengan slide tanpa disertai kalkulator yang berfungsi. Saat itu mereka dipenuhi oleh rasa kegagalan.

Saat mereka pulang dan dipenuhi dengan putus asa, seorang perwakilan Uchida Yoko, Co. Ltd datang mengunjungi mereka. Dia ingin melihat kalkulator tersebut. Manajer cabang menginstruksikan timnya agar menyelidiki penemuan tersebut lebih dalam.

Perlu diketahui, Uchida Yoko, Co. Ltd. Merupakan perusahaan yang menunjuk Kashio bersaudara sebagai subkontraktor pekerjaan mereka di masa lalu. Kabar baiknya, Kashio bersaudara memiliki rekam jejak yang bagus di mata Uchida Yoko, Co. Ltd.

Kerja keras selama tujuh tahun (1949-1956) tersebut akhirnya terbayar lunas. Sebuah kontrak dari Uchida Yoko sebagai dealer eksklusif berhasil mencapai kesepakatan kerja sama antara kedua pihak tersebut. Pada 1957, perusahaan Casio Computer, Co. Ltd. Didirikan sebagai perusahaan produksi dan pengembangan kalkulator relai. Keempat bersaudara tersebut menunjuk ayahnya, Shigeru, sebagai presiden perusahaan.

 

Harga Kalkulator Casio di Gramedia

Sebagai salah satu perusahaan produsen kalkulator terbesar, Casio tentu memiliki banyak ide dan eksekusi dalam pengembangan alat hitung ini. Ada banyak jenis kalkulator yang telah dirilis oleh Casio dan tentunya mereka juga tidak henti melakukan rencana-rencana baru untuk produk selanjutnya.

Grameds, mungkin saja di antara kamu ada yang sedang memerlukan kalkulator dan mencari referensi kalkulator seperti apa sih yang paling cocok buat kamu, kamu perlu baca ulasan kami di bawah ini. Kami harap kamu memilih kalkulator yang tepat untuk kebutuhanmu supaya tidak menyesal nantinya. Yuk langsung kita cek di bawah ini harga kalkulator Casio yang tersedia di Gramedia.

1. Kalkulator Casio SL-310UC

Harga: Rp100.000,00

 

Jika kamu memerlukan kalkulator yang hanya digunakan untuk melakukan perhitungan dasar dan terapan sederhana, kalkulator ini bisa jadi pilihan kamu. Perhitungan dasar biasanya meliputi pertambahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Oleh karena itu, kalkulator ini juga biasa disebut dengan kalkulator empat fungsi.

Kalkulator jenis ini dapat kamu gunakan juga untuk menghitung persentase regular, persentase margin keuntungan, akar kuadrat, penghitungan pajak, dan penghitungan waktu. Kalkulator Casio SL-310UC ini bersifat portable, artinya bisa kamu bawa kemana-mana. Sumber energinya berasal dari baterai dan tenaga surya yang ditangkap dari sel surya pada badannya.

Jumlah digit yang dapat ditampilkan oleh kalkulator ini adalah sepuluh digit. Dengan tampilan layar yang ekstra besar, kalkulator ini menampilkan angka yang cukup besar. Hasilnya, kalkulator jenis ini banyak disukai oleh berbagai rentang usia, termasuk para lansia.

Terdapat penanda koma di setiap tiga digit angka yang tertulis pada layar. Ukuran kalkulator jenis ini 118 × 70 × 8.4 mm dengan massa sekitar 50 gram. Kamu juga bisa menghitung dalam nilai positif (+) atau negatif (-).

Tertarik dengan kalkulator ini? Pastikan kalkulator ini sudah mencukupi kebutuhanmu dalam beraktivitas. Kalkulator ini tersedia dalam beberapa warna, yakni hitam, putih, merah muda atau pink, hijau, ungu, biru muda, orange, biru, kuning, dan merah. Banyak pilihan warnanya, bukan?

2. Kalkulator Casio JW-200SC

Harga: Rp302.000,00

 

Kalkulator ini dikatakan sebagai kalkulator yang stylish karena terlihat bergaya, keren, tampak cerdas, namun tetap efektif dan efisien. Produk ini termasuk produk yang menjadikan kalangan pebisnis dan menengah ke atas karena pada umumnya mereka suka bekerja secara rapi, efektif, dan efisien. Kemiringan layar dapat disetel sesuai dengan kebutuhanmu.

Kalkulator ini didesain dengan satu warna yang bergaya memikat. Teksturnya yang bervariasi membangkitkan kesan berselera tinggi yang menggoda untuk digunakan. Sentuhan berkelas yang berasal dari lingkungan bisnis manapun sangat cocok untuk menggunakan kalkulator ini.

Bodi kalkulator ini didesain ramping dengan bagian tepinya tajam namun agak tumpul. Pemandangan tersebut memberikan kesan aktif bagi pemakainya. Tombol bagian atas diatur melengkung sehingga lebih mudah untuk mendaratkan jari kamu di atasnya.

Kalkulator ini melalui proses finishing dengan diberi sentuhan lapisan film aluminate. Lapisan ini dapat memberikan tekstur yang indah pada lapisan logam, tahan terhadap goresan, dan memberikan kestabilan yang baik terhadap warna kalkulator. Lapisan ini diterakan pada semua warna, kecuali warna putih.

Kalkulator stylish ini dilengkapi dengan fungsi penukaran mata uang, perhitungan pajak, plat logam, dan layar miring yang mudah untuk diatur sesuai dengan keinginanmu. Kalkulator termasuk tipe meja ringkas dan dapat menampilkan angka hingga 12 digit.

Kalkulator ini berdimensi 183.5 × 109 × 10.8 mm dengan massa sebesar kurang lebih 150 gr. Dengan dukungan energi dari baterai dan sel surya, kalkulator ini siap kamu operasikan.

Kalkulator Casio JW-200SC tersedia dalam beberapa warna. Kamu dapat memilikinya sesuai warna kesukaanmu. Ada warna navy atau biru tua, abu-abu, emas, merah muda, putih, hitam, dan biru.

3. Kalkulator Ilmiah Standar X-Com -Casio Cal Fx 991 Ex

Harga: Rp480.000,00

 

Sama halnya dengan teknologi, kebutuhan manusia akan kecepatan dalam hitung-menghitung sepertinya juga terus berkembang. Salah satu contohnya adalah kebutuhan akan perhitungan matematika tingkat lanjut, tidak hanya sebatas empat fungsi (pertambahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian). Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, diciptakanlah kalkulator ilmiah.

Kalkulator ilmiah atau scientific dapat digunakan untuk keperluan yang lebih luas dibanding dengan kalkulator dasar. Jika kamu menggunakan kalkulator ini untuk keperluan matematika fungsi sederhana, bisa saja. Namun kebanyakan penggunanya memanfaatkan kalkulator ini juga untuk keperluan analisa, numerik, statistic, plot data ilmiah, konversi, logaritma, dan ln.

Oh, ada satu fungsi lagi yang mampu dikerjakan oleh kalkulator ini, yakni fungsi trigonometri berupa sin, cos, dan tan. Oleh karena itu, mayoritas pengguna kalkulator ini adalah pelajar, mahasiswa, insinyur, guru, ilmuwan, dan peneliti.

4. Kalkulator Cetak (Casio Printing FR-2650RC)

Harga: Rp1.200.000,00

Beberapa perusahaan memerlukan kalkulator yang tidak hanya digunakan untuk menghitung transaksi atau harga, namun juga dapat mencetak hasil perhitungan tersebut. Tidak hanya itu, beberapa kasir di toko juga ingin memberikan harga total sekaligus memberikan nota untuk dibawa pulang konsumen. Untuk keperluan-keperluan tersebut, kalkulator printing dibuat.

Casio memproduksi kalkulator ini dengan desain yang menarik, minimalis, dan kekinian. Meski kalkulator ini dapat digunakan untuk banyak fungsi, penggunaannya cukup mudah. Kamu dapat mengerjakan beberapa tugas sekaligus dalam sekali langkah. Sudah barang tentu, kamu bisa lebih hemat waktu dan juga mengurangi pengeluaran untuk mencetak nota di device lainnya.

Jika kamu ingin salinan nota atau struk yang sudah berlalu, tenang saja, Kalkulator ini dapat menyimpan riwayat perhitungan di masa lalu. Kamu tidak perlu memasukkan ulang data-data di masa lalu. Berikut ini hasil cetakan kalkulator Casio Printing FR-2650RC.

Kalkulator ini disertai fitur yang cukup lengkap. Di antara yang ada di dalam kalkulator ini adalah sebagai berikut:

  1. Mampu menghitung biaya/penjualan/margin.
  2. Jam dan kalender.
    Jam dan kalender sangat penting digunakan untuk menunjukan waktu kapan perhitungan harga tersebut dilakukan. Saat kamu belanja di minimarket, kamu bisa menemukan jam dan tanggal belanja di struk belanja.
  3. Penghitung item dan rata-rata
    Untuk mencatat belanja dan transaksi banyaknya item adalah salah satu data wajib yang harus disertakan.
  4. Mark up atau mark down
  5. Perhitungan total dan total keseluruhan
  6. Fungsi cetak ulang
    Ada tombol reprint yang bisa kamu gunakan untuk mencetak ulang operasi dan hasil perhitungan.
  7. Periksa dan koreksi
    Ada tombol ? dan v yang dapat kamu gunakan untuk melakukan scroll hingga 150 langkah perhitungan terakhir.
  8. Memori independen sebanyak 4 tombol

 

Grameds, itulah harga kalkulator Casio yang kami rekomendasikan buat kamu dan tersedia di Gramedia. Kalkulator mana yang paling cocok dengan kebutuhanmu? Sebagai #SahabatTanpaBatas Gramedia menyediakan kalkulator terbaik buat kamu. Dapatkan juga buku-buku terkait di gramedia.com, agar kamu memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Mutiani Eka Astutik

BACA JUGA:

Written by Ananda