in

Rekomendasi Nama Orang Jepang yang Cocok Buat Anak

pixabay.com

Nama Orang Jepang – Nama merupakan sebuah anugerah yang dipercaya bisa menjadikan anak menjadi baik sesuai dengan nama yang diberikan. Untuk itu, pemberian nama kepada anak tidak boleh sembarangan. Berikut referensi nama anak orang Jepang yang bisa Grameds baca sebagai referensi.

Pengertian Nama

Nama Orang Jepang
pixabay.com

Nama adalah sebutan atau label yang diberikan kepada orang, tempat, produk bahkan suatu gagasan atau konsep yang biasanya digunakan untuk membedakan satu sama lain. Nama dapat dipakai untuk mengenali sekelompok atau hanya sebuah benda dalam konteks yang unik maupun yang diberikan.

Nama manusia umumnya terbagi kepada nama pemberian (nama depan) dan nama keluarga (marga). Meskipun begitu, ada juga budaya-budaya yang tidak mengenal konsep tersebut. Ada juga nama julukan (nama panggilan) yang merupakan nama khusus yang digunakan dalam bersosialisasi.

Sebuah nama dapat memiliki banyak variasi dalam berbagai bahasa, biasanya untuk membuat suatu nama menjadi unik, orang juga membuat variasi mereka sendiri terhadap suatu nama yang telah ada.

Nama-nama yang umum dipakai biasanya diturunkan dari nama orang-orang terkenal pada zaman dahulu, atau nama yang memiliki makna khusus (kata-kata yang indah, profesi orang tua, nama bunga, dan lain-lain). Nama yang diturunkan dari nama orang-orang pada zaman dahulu biasanya bersumber dari ajaran agama ataupun sejarah dari suatu daerah.

Mengapa Sebuah Nama Penting?

Nama Orang Jepang
pixabay.com

Pernahkah Grameds berpikir mengapa bayi yang baru lahir harus diberi sebuah nama? Nah, sebelum mengetahui nama-nama orang Jepang, berikut alasan mengapa sebuah nama penting:

1. Sebagai penunjuk asal usul

Dengan memberi sebuah nama, amak akan lebih banyak informasi mengenai asal-usul kelahiran dan garis keturunan. Dari nama asal kita bisa banyak yang tahu, perihal di mana tempat orang tua melahirkan hingga lingkungan apa yang memengaruhi kehidupan.

2. Arti dari nama sebagai simbol ungkapan kepribadian

Biasanya, orang-orang akan melihat kepribadian seseorang dilihat berdasarkan gaya bicara, perilaku, tulisan hingga perkataannya. Namun, pada kenyataanya kepribadian juga dapat kita lihat melalui arti nama.

Beberapa orang mengatakan arti nama mampu mempengaruhi kepribadian seseorang. Sebab, kita semua tahu bahwa nama merupakan bagian dari harapan atau doa orang tua pada buah hati tercintanya.

3. Sebagai informasi tentang kelahiran

Berbeda dengan asal-usul, arti nama bisa menjadi informasi terkait kelahiran seseorang seperti dari kondisi sebelum persalinan atau saat hari apa orang itu lahir.

Biasanya, orang tua akan menyelipkan sedikit nama yang memberikan informasi terkait hal yang terjadi. Adapun juga pasangan suami istri yang memberi nama anaknya dengan gambaran kaitan perjuangan saat melahirkan.

Hal ini karena tidak semua orang yang akan melahirkan mempunyai kondisi sosial yang sama. Ini menjadi pelajaran bagi anak bahwasannya kelahirannya penuh makna perjuangan orang tuanya.

4. Dapat berkaitan dengan orang tertentu

Di Indonesia, hal seperti ini normal dan banyak terjadi pada beberapa keluarga. Inilah yang dinamakan arti nama dapat berkaitan dengan orang tertentu. Biasanya, orang tua akan memberikan nama dari sang ayah untuk anaknya.

Hal ini berguna agar anak mempunyai identitas yang berhubungan langsung dengan salah satu orang tua. Beberapa keluarga bahkan menjadikan ini sebagai tradisi turun temurun.

5. Merupakan ungkapan hormat pada alam

Terdapat juga orang tua yang sengaja memberikan nama dewa-dewi dengan harapan kelak nantinya anak bisa mempunyai kemampuan hebat seperti dewa-dewi tersebut.

Nama Orang Jepang Laki-laki

Nama Orang Jepang
popmama.com

Nama Jepang Laki-Laki dari A-D

  1. Akemi = Senja hari.
  2. Akeno = Bersinar cerah.
  3. Akihiko = Pangeran yang cerah ceria.
  4. Akihiro = Kemuliaan besar.
  5. Akio = Pahlawan mulia atau orang mulia.
  6. Akira = Cerdas.
  7. Arata = Baru.
  8. Atsushi = Rajin.
  9. Aoi = bunga hollyhock
  10. Arata = segar atau baru
  11. Asuka = wangi, burung, terbang
  12. Akira = kebijaksanaan
  13. Aoki = pohon hijau
  14. Asa = pagi
  15. Ayaka = warna
  16. Asuga = besok
  17. Asahi = matahari pagi
  18. Aito = lautan
  19. Benjiro = Perdamaian.
  20. Bushimaru = Samurai
  21. Banri = Buah plum
  22. Banko = Abadi
  23. Chiko = Panah.
  24. Chio = Panjang umur.
  25. Cho = Kupu-kupu.
  26. Chizan = gunung
  27. Chizuru = pintar
  28. Chisen = pondasi yang kokoh
  29. Chisaki = lantai dasar
  30. Chako = anak-anak
  31. Chiko = sebuah janji
  32. Chimon = gerbang kebijaksanaan
  33. Chikyu = bumi
  34. Chikao = cerdik
  35. Chiaki = seribu musim gugur
  36. Chiasa = seribu pagi
  37. Dai = Besar, luas.
  38. Daichi = Tanah lapang atau kebijaksanaan yang agung.
  39. Daiki = Kemuliaan yang besar, mulia atau pohon yang kuat.
  40. Daisuke = Pembantu besar.
  41. Dosei = planet Saturnus

Nama Jepang Laki-Laki dari E-I

Nama Orang Jepang
pixabay.com
  1. Eito = orang yang makmur, baik hati
  2. Enmei = penopang kehidupan
  3. Eiji = nama untuk putra kedua yang memiliki arti kemakmuran, kedamaian, keabadian
  4. Eriko = seorang anak
  5. Enkai = laut terpencil
  6. Enyo = laut biru, samudra lepas
  7. Endo = sisi jalan
  8. Eiji = Keabadian, bagus, untuk anak kedua, kemakmuran.
  9. Edo = Sungai
  10. Eito = delapan
  11. Eizen = bermekaran
  12. Enju = umur panjang
  13. Eren = kasih sayang
  14. Emihiko = tertawa
  15. Fumio = Sastra atau ilmiah.
  16. Furio = angin
  17. Funihiro = tulisan, kalimat
  18. Ginnan = perak
  19. Goku = kebangkitan
  20. Goro = Variasi ejaan Gorou Jepang, yang berarti anak kelima.
  21. Gorou = Putra kelima.
  22. Genkei = orang yang pantas mendapat kehormatan dan integritas
  23. Giichi = satu arah, yang paling benarGin: perak
  24. Ginjiro = perak yang bagus
  25. Goku = menyadari akan kekosongan
  26. Gou = seseorang yang kuat seperti gunung
  27. Han = teman, pelaut
  28. Hakaku = bangau putih
  29. Hideyoshi = anak yang unggul
  30. Hachiro = Putra kedelapan.
  31. Hajime = Awal.
  32. Haruo = Musim semi manusia.
  33. Hideaki = Bersinar prima, kecerahan luar biasa.
  34. Hinoto = sangat cerah
  35. Hiro = kaya
  36. Hideo = Orang hebat.
  37. Hiroaki = Kecerahan luas.
  38. Hiroki = Sukacita berlimpah, kekuatan.
  39. Hiroshi = Murah hati, toleran, atau makmur.
  40. Hiroyuki = Kebahagiaan luas.
  41. Hisao = Pria berumur panjang.
  42. Hisashi = Panjang umur.
  43. Hitoshi = Berwatak tenang.
  44. Hotaka = Langkah demi langkah, berasal dari nama puncak tertinggi di Jepang.
  45. Ichiro = Variasi ejaan Jepang Ichirou, yang berarti anak pertama.
  46. Ichirou = Anak pertama.
  47. Isamu = Keberanian.
  48. Isao = Kehormatan.
  49. Iwao = Manusia batu.
  50. Izanagi = Mitologi Jepang: nama suami Izanami, yang berarti pria yang mengajak.

Nama Jepang Laki-Laki dari J-O

  1. Jiro = Variasi ejaan Jepang Jirou, berarti putra kedua.
  2. Jirou = Putra kedua.
  3. Junichi = Taat.
  4. Juro = Variasi ejaan Jepang Jurou, berarti putra kesepuluh.
  5. Jurou = Putra kesepuluh.
  6. Katashi = Ketegasan.
  7. Katsu = Kemenangan.
  8. Katsumi = Mengendalikan diri.
  9. Katsuro = Putra kemenangan.
  10. Kazuhiko = Pangeran yang harmonis.
  11. Kazuhiro = Makmur.
  12. Kazuki = Harapan yang harmonis atau bersinar.
  13. Kazuo = Pria atau laki-laki pertama yang harmonis.
  14. Kei = Diberkati, beruntung, bijaksana.
  15. Keiichi = Perhiasan persegi untuk putra pertama.
  16. Keiji = Putra kedua.
  17. Ken = Sehat, kuat, atau sederhana.
  18. Kenichi = Kesehatan.
  19. Kenji = Anak kedua yang sehat atau anak kedua yang memiliki ilmu tinggi.
  20. Kenshin = Kebenaran, sederhana.
  21. Kenta = Sehat, kuat, atau besar.
  22. Kichiro = Variasi ejaan Kichirou Jepang, yang berarti anak beruntung.
  23. Kichirou = Anak beruntung.
  24. Kiyoshi = Murni.
  25. Koichi = Cahaya, bersinar untuk anak pertama.
  26. Koji = Cahaya bersinar untuk anak yang kedua.
  27. Kunio = Sebangsa.
  28. Kenshin = rendah hati, percaya
  29. Kenzo = nomor dua, rendah hati, sederhana
  30. Kichiro = ucapan semoga beruntung untuk anak dari orang tua
  31. Kiyoshi = bersinar, terang, jernih
  32. Mamoru = Pelindung.
  33. Manabu = Berpendidikan.
  34. Masaaki = Kecerahan.
  35. Masahiko = Pangeran.
  36. Masahiro = Keadilan makmur.
  37. Masaki = Pohon berkembang.
  38. Masanori = Keadilan.
  39. Masao = Orang benar.
  40. Masashi = Elegan, indah.
  41. Masato = Orang benar.
  42. Masayoshi = Kebaikan.
  43. Masayuki = Kebahagiaan yang benar.
  44. Michio = Pria pada jalan yang benar.
  45. Mikio = Batang pohon.
  46. Minoru = Kebenaran.
  47. Mitsuo = Putra yang berseri-seri.
  48. Noboru = Mendaki.
  49. Nobuo = Lelaki setia.
  50. Nobuyuki = Penuh kebahagiaan.
  51. Norio = Orang hukum.
  52. Noboru = naik, menantang
  53. Noburu = meluas, atau membesar
  54. Noritaka = perintah dan kebajikan yang setia
  55. Nobu = meyakini sesuatu, memperpanjang hubungan
  56. Orochi = Ular besar.
  57. Osamu = Disiplin, logis, penguasa.
  58. Osamu = disiplin, studi, logika, pemerintahan, aturan
  59. Ohta = Tuhan yang Maha Esa, bebas dari kotoran
  60. Orochi = ular yang besar
  61. Oda = lapangan yang bagus
  62. Oki = laut biru
  63. Okuninushi = Tuhan adalah perancang
  64. Omoikane = Tuhan adalah wawasan dan kecerdasan
  65. Ono = ladang
  66. Okimi = cahaya yang sangat terang
  67. Ohsan = lautan

Nama Jepang Laki-Laki dari R-Y

  1. Rai = Kepercayaan, keyakinan.
  2. Raiden = Nama mitos Jepang tertuju kepada Dewa guntur dan kilat.
  3. Rei = Hukum.
  4. Ren = Hubungan.
  5. Ryota = Yang kuat.
  6. Ryuu = Naga.
  7. Ronin: pengembara
  8. Ryo = sejuk, menyegarkan, kenyataan
  9. Ryoichi = baik, jelas, satu
  10. Ryota = sejuk, menyegarkan, jernih, tebal, besar
  11. Ryu = naga
  12. Ryuji = naga, anak
  13. Rai = petir
  14. Raden = dewa petir
  15. Reiji = anak yang sopan atau berperilaku baik
  16. Reiko = anak yang bersyukur
  17. Rio = bunga putih yang wanginya seperti melati atau sakura
  18. Saburo = Anak ketiga.
  19. Sadao = Pria bijak.
  20. Satoru = Fajar, cepat belajar, pengetahuan, bijaksana.
  21. Satoshi = Cerdas, bijaksana.
  22. Seiichi = Anak pertama.
  23. Seiji = Anak kedua.
  24. Shichiro = Anak ketujuh.
  25. Shigeo = Pria penuh kemewahan.
  26. Shigeru = Maju, mewah.
  27. Shiro = Putra keempat.
  28. Sho = Terbang.
  29. Shoichi = Melonjak untuk putra pertama.
  30. Shoji = Melonjak untuk putra kedua.
  31. Shou = Variasi ejaan dari Jepang Sho, yang berarti terbang, melambung.
  32. Shuichi = Master untuk putra pertama.
  33. Shuji = Master untuk putra kedua.
  34. Shohei = melambung, terbang, setara, damai
  35. Shota = melambung, terbang, besar, tebal
  36. Sora = langit
  37. Soma = nyata, asli, suara angin yang tiba-tiba
  38. Sota = angin, tebal, besar
  39. Samuru = namanya Tuhan
  40. Sasuke = seorang yang membantu
  41. Tadao = Pria setia.
  42. Tadashi = Setia, benar.
  43. Takahiro = Mulia, sejahtera.
  44. Takao = Pahlawan terhormat.
  45. Takashi = Terpuji.
  46. Takayuki = Memiliki pangkat yang tinggi.
  47. Takehiko = Pangeran gunung.
  48. Takeo = Pria gagah berani, prajurit laki-laki.
  49. Takeshi = Prajurit.
  50. Takumi = Cekatan, terampil.
  51. Tamotsu = Pembela, pelindung.
  52. Tatsuo = Naga, kaisar.
  53. Tatsuya = Naga, tegas.
  54. Takai = dunia selanjutnya
  55. Tora = macam
  56. Takato = peninggalan yang sangat berharga
  57. Takaya = orang yang sangat menghormati orang lain
  58. Takeo = prajurit, pejuang untuk kerajaan
  59. Tatsuya = tanda naga
  60. Tomohiro = kebijaksanaan, pengetahuan yang luas
  61. Toshiro = orang yang berbakat atau pintar
  62. Takao = pahlawan yang makmur dan berhati mulia
  63. Teruo = Putra yang berseri-seri.
  64. Tetsuo = Pahlawan bijaksana.
  65. Tetsuya = Orang bijak.
  66. Tomio = Orang berharga.
  67. Toshio = Pria yang cerdas.
  68. Toshiyuki = Pintar dan bahagia.
  69. Tsuneo = Manusia kekal abadi.
  70. Tsutomu = Pekerja.
  71. Tsuyoshi = Gagah berani.
  72. Yasuhiro = Paling terhormat.
  73. Yasuo = Pria sehat.
  74. Yasushi = Tenang.
  75. Yoichi = Kebanggaan untuk putra pertama.
  76. Yoshiaki = Jelas.
  77. Yoshihiro = Kebenaran.
  78. Yoshikazu = Orang baik.
  79. Yoshinori = Penegak hukum.
  80. Yoshio = Prajurit yang mulia.
  81. Yoshiro = Anak baik.
  82. Yoshito = Pria yang baik.
  83. Yoshiyuki = Pengembara.
  84. Yuichi = Pemberani untuk anak pertama.
  85. Yuji = Pemberani untuk anak kedua.
  86. Yukio = Pahlawan, bahagia.
  87. Yutaka = Sejahtera, kaya.
  88. Yuu = Lebih tinggi, lebih unggul.
  89. Yuudai = Pahlawan besar.

Nama Orang Jepang Perempuan

Nama Orang Jepang
Haloyouth

Nama Jepang Perempuan dari A-G

  1. Akiane = Kalkun merah
  2. Akane = Kalkun merah
  3. Akasuki = Pandai; Penolong
  4. Akemi = Fajar Di Hari Yang Indah
  5. Aki = Lahir Di Musim Gugur
  6. Aiko = Anak Tercinta
  7. Akako = Nyata
  8. Aina = wanita bermata indah
  9. Amaya = Hujan di malam hari
  10. Asami = Keindahan pagi
  11. Anda = Ladang yang luas
  12. Aneko = Kakak perempuan
  13. Akiha = Daun-Daun Di Musim Gugur
  14. Akiho = Panen Musim Gugur
  15. Azusa = pohon catalpa
  16. Azami = Bunga thistle
  17. Azumi = Tempat tinggal aman
  18. Azari = Bunga
  19. Azuzi = Sebuah pohon yang rindang
  20. Bashira = riang
  21. Bulma = Wanita cantik
  22. Bunko = anak cendekia
  23. Chiya = Seribu malam
  24. Chiyo = seribu generasi
  25. Chiye = seribu; pengetahuan; diberkati; cabang
  26. Chiyoko = anak seribu generasi
  27. Cho = Kupu-kupu cantik
  28. Cika = Dekat
  29. Chizu = ribuan bangau
  30. Clarisha = Bersih dan cerdas (bentuk lain dari Klarissa)
  31. Chinatsu = ia yang seindah musim panas
  32. Chitose = seribu tahun
  33. Chiyako = ribuan anak lembah
  34. Chioko = anak
  35. Chiharu = Mata air
  36. Chikako = Anak kebijaksanaan
  37. Chinami = Gelombang
  38. Chou = Kupu-kupu
  39. Chisato = seribu; pengetahuan; desa
  40. Dai = yang dicintai
  41. Daii = Bagus
  42. Etsuko = anak yang periang
  43. Eiko = anak yang panjang umur, atau anak yang cantik
  44. Emiko = anak yang cantik atau anak yang tersenyum
  45. Emi = berkah yang indah atau gambaran yang indah
  46. Etsu = kesenangan
  47. Fuji = nama sebuah gunung
  48. Fujita = Ladang, tanah lapang
  49. Fumiko = intelektual
  50. Farayaka = Cantik, Harum, Ceria
  51. Gina = Keperakan
  52. Guni = Pulau

Nama Jepang Perempuan dari H-R

Nama Orang Jepang
pixabay.com
  1. Hana = Bunga, berkembang
  2. Haruka = Sangat jauh
  3. Harumi = keindahan musim semi
  4. Hanako = anak bunga
  5. Hanasita = Mawar yang mekar
  6. Hoshiko = bintang kecil
  7. Hinata = Tempat yang hangat, sinar matahari
  8. Hisa = Abadi
  9. Hoshi = Bintang
  10. Ima = Pemberian, sekarang ini
  11. Ishi = Batu
  12. Iku = Bergizi
  13. Iva = pemberian yang baik
  14. Izumi = air mancur
  15. Isshin = Satu hati
  16. Ine = Nasi
  17. Ito = Urut
  18. Jonka = Anak yang patuh atau anak yang murni
  19. Juro = Harapan Terbaik
  20. Junko = anak yang patuh atau anak yang murni
  21. Jakucho = Diam, mendengarkan dengan kesepian
  22. Kaneru = Perunggu
  23. Kairi = samudra
  24. Kiarra = Beruntung
  25. Kaiya = Pengampunan
  26. Kyoko = anak kota
  27. Kaya = tempat istirahat
  28. Kaiya = pengampunan
  29. Kayo = cantik/generasi yang bertambah
  30. Katsumi = Kemenangan indah
  31. Kimi: Berakal, bijaksana
  32. Kimiko = Sayang
  33. Kame = Kura-kura
  34. Machi = Sepuluh ribu
  35. Makaira = seseorang yang membawa kebahagian
  36. Mieko = anak yang cantik dan diberkati
  37. Mine = perlindungan
  38. Miho = Cantik, gelombang
  39. Misaki = Kecantikan, bersemi
  40. Mitsuru = penuh atau tumbuh
  41. Miu = Cantik, bulu
  42. Madoka = lingkaran, bunga
  43. Mai = Terang benderang
  44. Mihoko = Anak dari Mihoko
  45. Mika = Wangi, harum
  46. Narumi = Gelora samudra
  47. Nobuko = anak yang setia
  48. Nori = upacara, tanda kerajaan, kode, teladan, contoh, peraturan, standar, hukum, peraturan
  49. Nichi = Matahari
  50. Oki = Lautan lepas
  51. Oka = pohon ceri yang berbunga
  52. Ran = Lili air
  53. Rei = Berperilaku baik
  54. Rui = Penuh kasih sayang
  55. Ruka = Bunga

Nama Jepang Perempuan S-Y

Nama Orang Jepang
pixabay.com
  1. Sada = murni
  2. Shizuka = hening
  3. Shinjuku = Putih
  4. Sayuri = bunga lili
  5. Seika = Bunga berwarna-warni
  6. Sasda = Murni satu
  7. Sasmiko = Anak yang berpikiran bersih
  8. Seira = Suci dan baik
  9. Sora = langit
  10. Seica = Kebahagiaan (bentuk lain dari Sachie)
  11. Suzu = berumur panjang
  12. Sachie = kebahagiaan
  13. Saori = baik, mekar
  14. Shoera = langit
  15. Seika = musim panas
  16. Sanyu = orang yang bahagia
  17. Saki = sebuah harapan
  18. Takara = harta karun
  19. Tetsu = Kuat, besi
  20. Tori = burung
  21. Tomoko = Anak yang ramah dan bijaksana
  22. Teruko = anak yang bersinar
  23. Umeko = Sabar; bakal putik buah plum
  24. Ukara = Embun pagi
  25. Ukiyo = kelinci
  26. Umaru = unik
  27. Umi = lautan
  28. Una = puisi, gelombang
  29. Urano = pesisir
  30. Urumi = lembut
  31. Uta = melodi, lagu
  32. Wakana = Tanaman
  33. Wakumi = mata air yang indah
  34. Wattan = tanah air
  35. Yuka = Terhormat
  36. Yuki = Salju
  37. Yuko = Teman yang jujur dan cantik
  38. Yuna = Kecantikan
  39. Yuri = Bunga lili
  40. Yumi = Anak yang baik
  41. Yukari = Cantik seperti bunga

Jangan sampai salah dalam memilih nama untuk anak karena nama itu sendiri bisa dibilang harapan atau doa agar kelak nanti sang anak menjadi pribadi yang diharapkan oleh orang tua. Demikian pembahasan tentang nama orang Jepang. Semoga semua pembahasan di atas bisa menambah referensi kamu dalam memberikan nama pada si buah hati.

Jika Grameds masih bingung untuk mencari referensi nama bayi, maka bisa menemukannya di buku tentang nama bayi yang dapat dibeli di dengan membaca buku yang tersedia di gramedia.com.

Sebagai #SahabatTanpaBatas kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Yufi Cantika Sukma Ilahiah

BACA JUGA:

  1. Rekomendasi Buku Nama-Nama Anak Best Seller 
  2. 300+ Nama Anak Perempuan A-Z yang Bagus dan Tidak Pasaran 
  3. Nama Bayi Perempuan Unik dan Artinya 
  4. 99 Inspirasi Nama Anak Laki-Laki Modern dan Tips Memilihnya 
  5. 300+ Referensi Nama Anak Laki-Laki Keren Masa Kini 

Buku & Artikel Terkait

Buku Terkait Artikel Terkait


ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Cantika

Saya Yufi Cantika Sukma Ilahiah dan biasa dipanggil dengan nama Yufi. Saya senang menulis karena dengan menulis wawasan saya bertambah. Saya suka dengan tema agama Islam dan seputar nama anak.

Kontak media sosial Twitter saya Yufi Cantika