Arti Gocap, Cepek, Gopek, Seceng, Goceng, Ceban sampai Gotiao – Bilangan Mandarin tentunya sangat sering kita dengar di kehidupan kita sehari-hari. Hal tersebut bisa terdengar di rumah, di sekolah, di kantor, khususnya di tempat perdagangan. Bilangan mandarin ini tentunya ada karena beberapa suku Tionghoa yang tinggal di Indonesia. Sehingga terjadinya campur kode antara bahasa Indonesia dengan bahasa Mandarin, khususnya pada bagian bilangan.
Istilah-istilah bilang tersebut contohnya seperti Gocap, Cepek, Gopek, Seceng, Noceng, Goceng, Ceban, Goban, Cepek Ceng, Cetiao, Gotiao. Bilangan-bilangan dalam bahasa Mandarin tersebut biasanya digunakan oleh suku Tionghoa yang berdialek hokkian. Lalu, bagaimana bisa orang-orang Indonesia sangat mengenal bilangan Mandarin tersebut?
Hal tersebut karena mayoritas pendatang suku Tionghoa di Indonesia berasal dari Tiongkok terutama provinsi Fujian dan sekitarnya. Bahasa tersebut menyebar karena warga Tionghoa yang berdagang dan dekat dengan kelas menengah bawah, dengan demikian bahasa Mandarin ini melekat dengan rakyat Indonesia.
Awalnya bahasa ini berkembang di Jakarta, setelah itu tersebar lebih luas ke kota-kota besar lainnya yang banyak suku Tionghoa. Kota-kota tersebut antara lain, Medan, Riau, Kep. Bangka Belitung, Palembang, Pontianak, Tarakan, Surabaya, dan Makassar.
Ebook ini ditujukan bagi pembaca yang ingin menguasai bahasa Mandarin untuk kesekretariatan berisi percakapan-percakapan yang dapat digunakan dalam kesekretariatan.
Selain itu, terdapat daftar kosakata untuk membantu pembaca mengembangkan dan mempraktikkan percakapan yang disertai dengan fonetik, untuk membantu dan memudahkan pembaca menguasai bahasa Mandarin dengan cepat secara lisan, juga dilengkapi terjemahan bahasa Indonesia.
Ebook ini berisi topik-topik yang sering dijumpai dalam hal kesekretariatan seperti membuat janji, menerima tamu, menelepon, memo, fax, surat, email dan lain-lain. Segera miliki buku ini agar kamu dapat lancar berbahasa mandarin untuk kesekretariatan.
Lalu, apa saja arti dari bilangan-bilangan tersebut jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia? Yuk Grameds, simak ulasan berikut!
Table of Contents
Arti Gocap, Cepek, Gopek, Seceng, Goceng, Ceban sampai Gotiao
Berikut adalah arti dari bilangan-bilangan Mandarin jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Selain itu, ada pula terjemahan untuk bilangan dari satuan, puluhan, ratusan, ribuan, puluhan ribu, ratusan ribu, jutaan, dan rupiah tunggal.
Gocap = lima puluh (50)
Cepek = seratus (100)
Belajar Sains Sulit dan Membosankan? Kamu Bisa Belajar Sains dengan Seru dan Menyenangkan Disini!
Gopek = lima ratus (500)
Seceng = seribu (1.000)
Noceng = dua ribu (2.000)
Goceng = lima ribu (5.000)
Ceban = sepuluh ribu (10.000)
Goban = lima puluh ribu (50.000)
Cepek Ceng = seratus ribu (100.000)
Cetiao = satu juta (1.000.000)
Gotiao = lima juta (5.000.000)
Bilangan-bilangan Dalam Bahasa Mandarin
1. Satuan
Satu (1) = it
Dua (2) = ji
Tiga (3) = sa
Empat (4) = si
Lima (5) = go
Enam (6) = lak
Tujuh (7) = cit
Delapan (8) = pek
Sembilan (9) = kau
2. Puluhan
Sepuluh (10) = cap
Sebelas (11) = cap it
Dua belas (12) = cap ji
Tiga belas (13) = cap sa
Empat belas (14) = cap si
Lima belas (15) = cap go
Enam belas (16) = cap lak
Tujuh belas (17) = cap cit
Delapan belas (18) = cap pek
Sembilan belas (19) = cap kau
Dua puluh (20) = ji cap
Dua puluh satu (21) = ji cap it
Dua puluh dua (22) = ji cap ji
Dua puluh tiga (23) = ji cap sa
Dua puluh empat (24) = ji cap si
Dua puluh lima (25) = ji go
Lima puluh (50) = go cap
Enam puluh (60) = lak cap
Tujuh puluh (70) = cit cap
Delapan puluh (80) = pek cap
Sembilan puluh (90) = kau cap
3. Ratusan
Seratus (100) = cepek
Seratus lima puluh (150) = pek go
Dua ratus (200) = no pek
Dua ratus lima puluh (250) = no pek go
Tiga ratus (300) = sa pek
Empat ratus (400) = si pek
Lima ratus (500) = go pek
Enam ratus (600) = lak pek
Tujuh ratus (700) = cit pek
Delapan ratus (800) = pek pa tun
Sembilan ratus (900) = kau pek
4. Ribuan
Seribu (1.000) = seceng
Seribu lima ratus (1.500) = ceng go
Dua ribu (2000) = no ceng
Dua ribu lima ratus (2.500) = no ceng go
Tiga ribu (3.000) = sa ceng
Empat ribu (4.000) = si ceng
Lima ribu (5.000) = go ceng
Enam ribu ( 6.000) = lak ceng
Tujuh ribu (7.000) = cit ceng
Delapan ribu (8.000) = pek ceng
Sembilan ribu (9.000) = kau ceng
5. Puluhan Ribu
Sepuluh ribu (10.000) = ceban
Lima belas ribu (15.000) = ban go
Dua puluh ribu (20.000) = no ban go
Dua puluh lima ribu (25.000) = no ban go
Tiga puluh ribu (30.000) = sa ban
Tiga puluh lima ribu (35.000) = sa ban go
Empat puluh ribu (40.000) = si ban
Empat puluh lima ribu (45.000) = si ban go
Lima puluh ribu (50.000) = go ban
Enam puluh ribu (60.000) = lak ban
Tujuh puluh ribu (70.000) = cit ban
Delapan puluh ribu (80.000) = pek ban
Sembilan puluh ribu (90.000) = kau pan
6. Ratusan Ribu
Seratus ribu (100.000) = cepek ceng
Seratus sepuluh ribu (110.000) = pek it
Seratus dua puluh ribu (120.000) = pek ji
Seratus dua puluh lima ribu (125.000) = pek ji go
Seratus tiga puluh ribu (130.000) = pek sa
Seratus empat puluh ribu (140.000) = pek si
Seratus lima puluh ribu (150.000) = pek go
Seratus enam puluh ribu (160.000) = pek lak
Seratus tujuh puluh ribu (170.000) = pek cit
Seratus delapan puluh ribu (180.000) = pak cek
Seratus sembilan puluh ribu (190.000) = pek kau
Dua ratus ribu (200.000) = no pek ceng
Dua ratus lima ratus ribu (250.000) = no pek go
Tiga ratus ribu (300.000) = sa pek ceng
Tiga ratus lima puluh ribu (350.000) = sa pek go
Empat ratus ribu (400.000) = si pek ceng
Lima ratus ribu (500.000) = go pek ceng
Enam ratus ribu (600.000) = lak peng ceng
Tujuh ratus ribu (700.000) = cit pek ceng
Delapan ratus ribu (800.000) = pek pak ceng
Sembilan ratus ribu (900.000) = kau pak ceng
Ebook ini disusun untuk Anda agar dapat menguasai bahasa Mandarin untuk berbelanja. Di bawah tulisan Mandarin diberikan fonetiknya sehingga sangat membantu Anda dalam membaca tulisan Mandarin. Selain itu, diberikan pula terjemahan bahasa Indonesia sehingga Anda dapat memahami teks yang ada dengan cepat.
7. Jutaan
Satu juta (1.000.000) = cetiao
Satu juta seratus ribu (1.100.000) = tiao it
Satu juta lima ratus ribu (1.500.000) = tiao puah
Dua juta (2.000.000) = no tiao
Dua juta lima ratus ribu (2.500.000) = no tiao puah
Tiga juta (3.000.000) = sa tiao
Empat juta (4.000.000) = si tiao
Lima juta (5.000.000) = go tiao
Enam juta (6.000.000) = lak tiao
Tujuh juta (7.000.000) = cit tiao
Delapan juta (8.000.000) = pek tiao
Sembilan juta (9.000.000) = kau tiao
Sepuluh juta (10.000.000) = cap tiao
Lima puluh juta (50.000.000) = go cap tiao
Seratus juta (100.000.000) = cepek tiao
Lima ratus juta (500.000.000) = go pek tiao
8. Rupiah Tunggal
Lima rupiah (Rp5) = go tun
Sepuluh rupiah (Rp10) = cap tun
Dua puluh lima rupiah (Rp25) = jo go tun
Lima puluh rupiah (Rp50) = go cap tun
Seratus rupiah (Rp100) = cepek tun
Baca juga artikel terkait “Arti Gocap, Cepek, Gopek, Seceng, Goceng, Ceban sampai Gotiao”:
- Arti Kata Bucin
- Arti Kata Syafakillah dan Syafakallah
- Arti Kata Ukhti, Akhi, Akhwat, Ikhwan
- Arti Kata LOL
- Arti Ghosting
- Arti Sukses
- Arti Posesif
- Arti Baper
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien