in

Rekomendasi Buku UTBK agar Dapat Nilai Terbaik

Rekomendasi Buku UTBK – Apakah kamu adalah salah satu calon mahasiswa yang masih bingung dengan berbagai istilah ujian yang harus dilalui untuk bisa masuk ke universitas impian? Termasuk juga perbedaan UTBK dan SBMPTN yang seringkali kita dengar. Jadi, UTBK merupakan nama ujian dan singkatan dari Ujian Tertulis Berbasis Komputer.

Sementara SBMPTN merupakan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. UTBK dan SBMPTN merupakan istilah yang digunakan sebagai jalur masuk perguruan tinggi negeri atau PTN. Keduanya memiliki arti yang sama, yakni seleksi PTN jalur ujian.

Lalu, kalau memang artinya sama, kenapa harus ada istilah yang berbeda? Kenapa ada istilah UTBK dan juga SBMPTN? Nah, supaya kamu tidak bingung lagi, yuk kita bahas perbedaan keduanya.

Apa Itu UTBK?

Pengertian dari UTBK adalah ujian ataupun tes seleksi yang bisa kita ambil untuk bisa masuk ke PTN. Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa kepanjangan dari UTBK adalah Ujian Tertulis Berbasis Komputer. Itu artinya, kita akan memakai komputer saat ujian berlangsung, bukan menggunakan kertas dan pensil. Selain itu UTBK sendiri diresmikan pada tahun 2018, lalu mulai dilaksanakan di tahun 2019.

Sebagai sebuah gambaran agar kamu tidak bingung lagi. Cobalah analogikan UTBK dengan TOEFL. Apabila kamu ingin mengambil tes Bahasa Inggris ini, tentu kamu harus menghubungi institusi yang melaksanakan TOEFL tersebut bukan? Lalu hasil tes tersebut bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan, seperti misalnya untuk mengajukan beasiswa ataupun mengikuti wisuda.

Begitu juga dengan UTBK, sejak tahun 2019, UTBK dilaksanakan oleh LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi), yang mana lembaga tersebut juga mengelola pendaftaran, penjadwalan, dan juga pengumuman hasil ujian.

Terdapat tiga pilihan rumpun yang ada di UTBK, yakni Saintek, Soshum, dan Campuran. Untuk mata uji yang ada di UTBK terdiri dari Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA), kecuali pada UTBK di tahun 2020. Pelaksanaan UTBK juga harus menyesuaikan kondisi pandemi yang tengah berlangsung. Sehingga untuk mata uji TKA dan rumpun campuran ditiadakan.

Untuk skor yang didapatkan dari UTBK, akan kita pakai untuk mendaftar ke PTN ketika SNMPTN. Dari sini, tentu kita sudah bisa melihat perbedaan antara UTBK dan SBMPTN kan?

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

Update Rekomendasi Buku UTBK

1. Buku UTBK Wangsit

Rekomendasi Buku UTBK

Buku pertama yang mesti kamu pertimbangkan sebagai pilihan adalah buku Wangsit yang diterbitkan oleh penerbit Jeroanayam.

Sejak dulu buku ini tak pernah absen digunakan oleh siswa-siswi kelas 12 di Indonesia untuk dijadikan pegangan saat akan menghadapi UTBK.

Alasannya karena soal-soal dalam buku ini dinilai lebih akurat serta mempunyai kesulitan yang mirip dengan soal UTBK. Dengan begitu, saat kamu sudah terbiasa mengerjakan soal-soalnya, kamu bisa lebih percaya diri berjumpa dengan soal UTBK nanti.

Buku ini juga tersedia untuk kelompok studi Saintek dan Soshum. Jadi kamu bisa memilih yang sesuai dengan tujuan awalmu tadi.

Ditambah lagi, penjualan buku ini sudah mencapai angka 3,5 ribu eksemplar. Banyak pembeli yang memberikan review positif untuk buku ini.

2. The King

Rekomendasi Buku UTBK

Berikutnya ada buku The King yang tidak kalah akurat dengan Wangsit soal-soalnya. Di dalam buku ini, kamu juga bisa menemukan soal yang dilengkapi dengan bantuan materi ringkas untuk mendukung pembelajaranmu.

Ditambah lagi, materi yang ada juga sangat cocok jika kamu ingin lintas jurusan. Sebab materinya dijelaskan dengan konsep yang mudah dimengerti serta bisa diterapkan untuk berbagai macam soal.

Jadi, buku ini juga perlu kamu pertimbangkan, ya! Sampai artikel ini ditulis, buku The King sudah terjual lebih dari 8 ribu eksemplar, lho!

3. Mega Bank

Rekomendasi Buku UTBK

Rekomendasi buku UTBK berikutnya adalah Mega Bank. Buku ini mempunyai banyak sekali kisi-kisi soal yang bisa menjadi teman latihan kamu. Soal-soal tersebut berasal dari try out dan SBMPTN yang dilakukan di tahun-tahun sebelumnya.

Di Gramedia, buku ini dijual dengan harga sekitar Rp215.000. Mungkin kamu berpikir ini harga yang cukup mahal, namun perlu kamu ketahui dengan harga tersebut kamu sudah mendapatkan buku setebal 1016 halaman.

Jadi jika diperhitungkan lagi, uang yang kamu keluarkan akan mengantarkanmu pada berbagai macam soal UTBK, SIMAK UI, SBMPTN, dan masih banyak lagi.

4. Top One

Rekomendasi Buku UTBK

Rekomendasi berikutnya datang dari Top One. Buku ini cukup mirip dengan The King karena di dalamnya ada banyak sekali macam-macam soal yang dilengkapi dengan ringkasan materi.

Jadi, kamu bisa menggunakan buku ini untuk mengerjakan soal sekaligus mengulang materi yang berhubungan dengan soal tersebut.

Tak kalah dengan buku lainnya, Top One juga mempunyai kualitas yang baik. Terbukti masih banyak orang yang menggunakan buku ini dari tahun ke tahun.

Selain itu, kamu juga akan menemukan soal serta penjelasan yang mendasar sehingga kamu dapat memperkuat pemahamanmu. Jika kamu berencana untuk lintas jurusan, sebaiknya mempertimbangkan buku ini!

5. The Tentor

Lalu ada The Tentor yang merupakan buku kumpulan soal-soal UTBK. Dari segi ketebalan, buku ini cukup berbeda dengan buku yang lain. Namun banyak yang mengatakan bahwa soal-soal yang ada di sini cukup akurat. Ditambah lagi ada banyak variasi soal di dalamnya.

Dengan ketebalan yang relatif lebih sedikit dari buku lain, kamu jadi mudah membawa buku ini ke mana-mana.

Artinya kamu bisa mengerjakan soal di mana saja. Baik dalam perjalan pergi ke sekolah, di angkutan umum, atau mungkin saat melakukan ekstrakulikuler di sekolah.

6. Smart Book

Rekomendasi Buku UTBK

Rekomendasi yang berikutnya sedikit berbeda dari yang sebelumnya. Karena Smart Book ini berisi ringkasan materi sejak kelas 10 sampai dengan kelas 12.

Jadi kamu tidak akan menemukan kumpulan soal SBMPTN, SIMAK UI, atau Try Out di dalamnya.

Dengan bantuan buku ini, kamu bisa mengulang kembali pelajaran-pelajaran penting yang mungkin kamu lupakan. Utamanya di kelas 10 atau kelas 11.

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk memahami materi jurusan lain jika ingin lintas jurusan nantinya.

Menariknya, buku ini cukup mudah dibawa karena bentuknya yang lumayan kecil. Meski begitu, ada materi peminatan Soshum dan Saintek di dalamnya. Misalnya materi Sosiologi, Biologi, bahkan Fisika.

7. Sistem Kebut Semalam (SKS) Kuasai IPS

Berikutnya ada buku terbitan SKS atau Sistem Kebut Semalam yang fokus pada pembahasan materi jurusan IPS mulai dari kelas 10 sampai kelas 12.

Jadi, jika kamu berasal dari kelas IPS atau ingin lintas jurusan ke IPS, buku ini mesti kamu miliki.

Apalagi materi di dalamnya dibahas secara lengkap, jelas, dan mudah dipahami. Tak hanya itu, SKS juga tersedia versi Saintek bagi kamu yang berasal dari kelas IPA.

8. Soshum Pocket Rumus

Satu lagi buku khusus untuk kamu yang tertarik masuk ke jurusan Soshum, yaitu Soshum Pocket Rumus. Buku ini merupakan gabungan dari SKS IPS dengan Smart Book karena bentuknya yang kecil dan mudah dimasukan ke dalam tas, namun memiliki materi yang lengkap dan detail.

Dua kelebihan ini dapat membantu kamu untuk berlatih mengerjakan soal di mana saja tanpa harus repot-repot membawa buku super tebal dan berat. Cocok buat kamu yang ambis dan mengincar jurusan Soshum.

9. Grand Master TPS

Rekomendasi Buku UTBK

Sejak tahun 2021, kabar tentang hilangnya TPA dalam UTBK banyak dibincangkan oleh siswa-siswi kelas 12 se-Indonesia. Sejak saat itu, banyak orang fokus melatih kemampuan mengerjakan soal TPS agar bisa lolos dan masuk ke universitas negeri impiannya.

Nah, buku Grand Master TPS ini sangat bisa membantu kamu untuk mengasah kemampuan tersebut. Pasalnya di dalamnya ada banyak variasi soal di dalamnya, jadi kamu bisa lebih terbiasa dengan berbagai macam tipe soal.

10. The King TPS

Rekomendasi Buku UTBK

Buku terakhir adalah The King TPS yang juga bisa membantu kamu mengasah kemampuan mengerjakan soal TPS.

Di dalam buku ini kamu akan menemukan berbagai macam soal TPS lengkap dengan penjelasan yang mudah dimengerti.

Rekomendasi Buku UTBK

Apakah kamu sudah mempersiapkan secara matang materi-materi ataupun buku persiapan untuk mengikuti UTBK? Mulai dari pemilihan jurusan sesuai minat dan bakat, hingga universitas yang kamu impikan? Jika belum, yuk mulai persiapkan berbagai macam materi hingga pelajaran yang perlu dipersiapkan untuk mengikuti UTBK tahun depan. Jadi, ada beberapa hal yang harus kamu pahami. Mulai dari buku, try out, dan juga tips mengerjakan UTBK.

Di artikel kali ini, kita akan membahas mengenai berbagai macam buku UTBK yang cocok untuk mempersiapkan diri di universitas. Kira-kira apa saja ya buku-bukunya? Simak informasi lengkapnya di bawah ini ya.

1. Buku UTBK – Wangsit

Buku UTBK pertama yang wajib kamu punya sebagai persiapan diri menghadapi UTBK adalah Wangsit. Sudah dari lama, buku yang satu ini menjadi salah satu incaran pada siswa kelas 12 sebagai buku pegangan untuk menghadapi UTBK. Hal tersebut dikarenakan soal-soal yang ada di dalam buku ini dianggap lebih akurat dan cenderung sulit untuk dikerjakan. Sehingga, jika sudah terbiasa mengerjakan soal ujian dari buku Wangsit ini, maka dijamin kamu bisa mengerjakan UTBK dengan lancar.

Selain itu, buku Wangsit ini juga tersedia untuk peminatan Soshum ataupun Saintek ya. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi, khususnya untuk yang berminat masuk ke Saintek ataupun Soshum. Sebab, buku yang satu ini menyediakan buku untuk kedua peminatan tersebut. Untuk kamu yang tertarik untuk membelinya, klik link di atas ya.

2. The King

Buku selanjutnya adalah buku The King. Buku yang satu ini memang cukup akurat dalam menyajikan soal-soal untuk memprediksi UTBK nantinya. Selain itu, The King juga sangat cocok untuk kamu yang ingin mengerjakan soal dengan tambahan maupun bantuan materi ringkas yang ada di dalamnya.

Perlu kamu ketahui bahwa materi yang ada di The King ini sangat cocok untuk kamu yang ingin mengambil lintas jurusan. Hal tersebut karena materi yang diajarkan berupa konsep dan itu tergolong mudah untuk diterapkan ke dalam berbagai macam soal sekaligus. Jadi, The King ini sangat direkomendasikan sebagai pegangan untuk menghadapi UTBK.

3. Mega Bank

Rekomendasi buku UTBK berikutnya adalah Mega Bank. Jika dilihat dari judulnya, tentu saja kita sudah bisa membayangkan bahwa buku yang satu ini mempunyai banyak sekali soal ujian dari berbagai try out hingga SBMPTN tahun sebelumnya. Di dalam buku ini, memang ada banyak sekali soal ujian sesuai dengan tebal bukunya. Mega Bank sendiri umumnya dijual dengan harga berkisar antara 200.000 rupiah. Bergantung dimana kamu membelinya.

Dengan mengeluarkan uang sejumlah 200 ribu rupiah untuk membeli buku yang satu ini sama sekali tidak akan rugi. Karena kamu bisa mengerjakan berbagai macam soal SBMPTN, SIMAK, UI, hingga berbagai macam soal yang sudah dikeluarkan berdasarkan hasil analisis dari soal UTBK tahun lalu.

4. Top One

Selanjutnya, ada buku UTBK dengan judul Top One yang bisa menjadi salah satu pegangan dalam menghadapi UTBK. Buku yang satu ini isinya hampir mirip dengan buku The King. Yakni berisi mengenai berbagai macam soal dengan ringkasan materinya. Oleh karena itu, buku ini sangat cocok untuk kamu yang hendak mengerjakan soal sembari sesekali mengulang materi yang berhubungan dengan soal ujian yang kamu kerjakan.

Perlu dipahami bahwa buku ini juga termasuk sebagai salah satu buku UTBK yang paling diminati dari tahun ke tahun. Pastinya hal tersebut terjadi karena kualitas dari buku ini yang sangat baik. Kamu dapat memperoleh berbagai macam soal ujian dengan penjelasan yang sangat mendasar untuk lebih memperkuat pemahamanmu. Tak hanya itu saja, buku ini juga bagus dan sangat direkomendasikan untuk kamu yang ingin lintas jurusan.

5. The Tentor

Buku UTBK selanjutnya adalah The Tentor. Buku yang satu ini merupakan sebuah merek buku yang memuat mengenai kumpulan soal ujian untuk UTBK. Buku ini memang tidak setebal buku UTBK lain pada umumnya atau Mega Bank. Akan tetapi, soal ujian yang ada di buku ini memang cukup akurat dengan berbagai macam variasi yang berbeda-beda.

Sementara untuk soal ujian yang ada di buku The Tentor ini sangat cocok untuk kamu yang ingin mendalami pemahaman mengenai soal-soal UTBK. Selain itu, buku ini juga sangat mudah untuk dibawa kemana-mana. Mungkin saja saat kamu sedang di dalam perjalanan pergi ataupun berada di luar rumah dan ingin mengisi waktu dengan belajar mengenai soal UTBK, maka buku The Tentor ini bisa menjadi solusi.

6. Smart Book

Buku yang satu ini sedikit berbeda dengan buku-buku yang sudah kita bahas sebelumnya. Jika buku-buku di atas membahas mengenai berbagai macam soal ujian dari SBMPTN tahun lalu, SIMAK, hingga soal try out lain. Maka berbeda dengan Smart Book ini yang berisi mengenai materi dari kelas 10 sampai kelas 12.

Bentuk buku ini memang relatif lebih kecil dan mudah untuk dibawa kemana saja. Tak hanya itu, materi yang ada di dalam buku ini juga cukup singkat dan sangat direkomendasikan untuk kamu yang ingin lintas jurusan. Biasanya, buku ini tersedia dengan materi peminatan dari SAINTEK dan juga SOSHUM. Mulai dari biologi, fisika, hingga sosiologi, semua lengkap dibahas di buku ini.

7. Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022

Tidak semua buku SBMPTN dijual dengan harga yang mahal. Misalnya saja buku yang satu ini yang dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Untuk buku yang memiliki soft cover dibanderol dengan kisaran harga mulai dari Rp. 135.000 yang bisa kamu peroleh di website Gramedia.com.

Buku yang berjudul “Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022” ini mempunyai materi yang berupa bank soal yang dapat membantumu untuk mempersiapkan diri masuk ujian SBMPTN atau UTBK tipe Soshum.

Kumpulan soal yang ada di dalam buku ini berjumlah sekitar 500 lebih contoh soal yang sudah lengkap dengan jawabannya. Kumpulan soal di dalam buku ini tidak bisa dianggap remeh. Sebab, setiap soal yang ada di dalam buku ini merupakan soal ujian yang sering muncul di ujian SBMPTN ataupun UTBK tahun sebelumnya.

8. The Master Key UTBK SBMPTN TPS-TKA Saintek 2022

Buku yang berjudul “The Master Key UTBK SBMPTN TPS-TKA Saintek 2022” adalah salah satu buku yang bisa kami gunakan untuk persiapan SBMPTN dengan harga yang tergolong terjangkau. Untuk harga buku dengan soft cover, hanya berkisar Rp. 140.000 di website resmi gramedia.com.

Di dalam buku ini, sudah tersedia berbagai macam materi pendukung sebagai persiapan sebelum peserta mengikuti tes soal TPS dan juga TKA di ujian SBMPTN tipe Saintek. TPS atau yang lebih kita kenal dengan Tes Potensi Skolastik yang bertujuan untuk mengukur kemampuan kognitif yang ada di dalam diri seseorang.

Sementara untuk tes TKA atau Tes Kompetensi Akademik adalah sebuah soal ujian yang bertujuan untuk mengukur ilmu pengetahuan ataupun penguasaan materi yang diperoleh di sekolah sebelumnya. Pastinya soal tersebut akan berkaitan dengan perguruan tinggi.

Kedua jenis soal ini nantinya akan sangat mempengaruhi keberhasilan seseorang yang mengikuti ujian melalui jalur SBMPTN tipe Saintek. Oleh karena itu, dengan adanya buku yang satu ini, diharapkan dapat memberi bantuan yang cukup signifikan untuk kamu yang akan mengikuti SBMPTN.

9. Super Modul TPS UTBK SBMPTN 2022 (Plus CD)

Buku selanjutnya adalah buku yang berjudul “Super Modul TPS UTBK SBMPTN 2022”. Dimana buku yang satu ini dapat membantu kamu dalam menghadapi berbagai macam soal TPS di ujian SBMPTN. Selain itu, buku ini juga sudah dilengkapi dengan 12 paket soal dan juga pembahasannya yang dapat kamu pelajari secara mandiri. Untuk kamu yang memang tidak dapat belajar di dalam rumah, maka buku ini akan menyajikan fasilitas menarik lain.

Mulai dari CD dan juga ada beberapa aplikasi yang dapat kamu pakai di smartphone kamu. Dengan begitu, kamu akan tetap bisa belajar mengenai persiapan SBMPTN ataupun UTBK kapan saja dan dimana saja.

Buku “Super Modul TPS UTBK SBMPTN 2022” dirancang oleh Kawah Media Pustaka pada tahun 2021. Untuk total jumlah halaman yang ada di buku ini yaitu sebanyak 416 lembar. Walaupun mempunyai jumlah halaman yang relatif tebal, tapi harga yang ditawarkan tergolong cukup murah. Harga buku dengan soft cover hanya dibanderol dengan angka Rp. 150.000.

10. Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022

Buku yang berjudul “Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022” ini juga dapat kamu jadikan sebagai media pembelajaran sebelum mengikuti ujian tes SBMPTN ataupun UTBK tipe Soshum. Awal buku ini dirilis yakni pada tahun 2021 lali dengan penerbit Kompas Ilmu dan dirancang juga oleh tim Kompas Ilmu. Buku yang satu ini mempunyai total jumlah halaman yang relatif tebal, yakni 800 lembar. Walaupun demikian, harga yang ditawarkan tergolong cukup terjangkau.

Kamu dapat memperoleh buku yang satu ini dalam bentuk soft cover di website resmi Gramedia, mulai dengan harga Rp. 220.000. Dengan menggunakan buku “Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022” kamu bisa mendapatkan prediksi berbagai soal SBMPTN bidang Soshum, bedah soal yang sudah dilengkapi dengan pembahasannya, serta bank soal yang sering keluar di tahun-tahun sebelumnya.

Rekomendasi Buku & Artikel Terkait Buku UTBK



ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Nur Fauziyah

Saya adalah Fauziyah dan menulis adalah bagian dari aktivitas saya, karena menulis menjadi salah satu hal yang menarik. Sesuai dengan latar pendidikan saya, tema yang saya suka seputar ekonomi dan manajemen.