in

Review Buku Rahasia Keluarga

Setiap orang pastinya memiliki keluarga, bukan? Yap, tentunya. Keluarga itu bukan hanya sekedar sebuah status yang kamu miliki sejak dilahirkan ke dunia ini loh. Keluarga juga hanya tempat untuk kamu selalu berpulang atau siapa yang lebih dekat dengan kamu.

Tanpa kamu sadari, keluarga ini memiliki arti yang lebih besar dan lebih berharga di tengah kehidupan kita semua di dunia ini. Banyak pepatah yang mengatakan bahwa darah itu lebih kental dari pada air. Yap, ini adalah pepatah yang benar adanya. 

Ikatan darah adalah suatu yang memang tidak bisa dipisahkan dengan cara apapun. Ikatan emosi dan batin pastinya akan menjadi lebih kuat antar saudara sesama sedarah dibandingkan dengan orang lain. 

Kadang memang kita kurang menghargai kehadiran mereka dalam kehidupan kita saat ini, tetapi semakin kamu melihat kondisi dan keadaan, keluarga adalah sebuah makna sejati dan berharga yang kamu miliki loh.

4 Makna Keluarga

1. Tempat Bersandar Paling Nyaman

Ada saatnya sebagai manusia yang bekerja, kadang kita merasa lelah dan hilang arah. Kebisingan rutinitas yang biasa kamu lakukan juga bisa membuat kamu tersesat dari tujuan awalmu. Saat kondisi seperti inilah, peran keluarga menjadi sangat istimewa.

Mereka bisa menjadi tempat bersandar paling nyaman yang bisa kamu percayakan. Mereka tak akan menjudge kamu, tak akan membuat kamu merasa semakin tersesat. Kamu bisa bersandar dan percaya ke mereka kalau mereka akan selalu ada disampingmu.

Keluarga juga bisa menjadi tempat nomor satu yang bisa kamu tuju untuk beristirahat. Kapanpun, dimanapun, dalam situasi apapun. Percayakanlah bahumu yang sedang lelah pada keluargamu.

2. Menerima Kamu Apa Adanya

Keluarga tentunya akan menerima apapun kondisi yang sedang kamu alami. Mungkin mereka juga bisa marah dan kesal. Namun, mereka tetap akan disisi kamu sampai kamu bisa merasa lebih baik.

Mereka akan mendengarkan, memberikan saran, menjawab pertanyaan kamu, dan hal-hal lainnya. Keluarga akan menerima dan mendukung kamu bagaimanapun kondisi kamu. 

3. Tempat Belajar Pertama Kali

Sebagai seorang anak, tentunya tempat belajar kita pertama kali adalah dari keluarga. Keluarga sebagai tempat pertama untuk belajar berbicara, belajar berjalan, dan segala sesuatu tentang dunia ini.

Oh ya, selain sebagai tempat belajar, keluarga juga menjadi teman pertama kamu yang juga membentuk kepribadian dan tingkah laku.

Di Balik Pena: dr. Andreas Kurniawan Berbagi Tutorial Melalui Duka dan Mencuci Piring

4. Harta yang Begitu Berharga

Jika kamu pernah mendengar sebuah lagu yang mengatakan bahwa keluarga adalah harta yang paling berharga, maka benar adanya.

Seburuk apapun kamu menganggap keluargamu, mereka tentunya akan mengusahakan hal yang sebaik mungkin untuk dirimu. Apapun yang kamu hadapi, keluarga kamu adalah benteng pertama yang akan mendukung dan memahami kamu seutuhnya.

Yap, ini adalah beberapa makna keluarga yang bisa kamu simak dan maknai. Tak hanya itu, artikel kali ini juga akan membahas tentang buku yang mengisahkan dengan tema keluarga. Buku ini ditulis oleh Okky Madasari dan juga Alumni OM Institute.

Kira-kira, bagaimana isi dari bukunya? Yuk, simak review di bawah ini. Selamat membaca!

Tentang Buku

Judul Buku: Rahasia Keluarga

Penulis Buku: Okky Madasari & Alumni OM Institute

Penerbit Buku: Gramedia Pustaka Utama

Tanggal Terbit: 10 Juli 2022

Jumlah Halaman: 320 Halaman

ISBN: 9786020663227

Sinopsis

Setiap keluarga tentunya memiliki cerita masing-masing dengan keunikan yang spesial. Cerita tersebut bisa tentang kehidupan yang sedang dijalani saat ini, cerita tentang kejadian masa lalu, cerita tentang harapan dan kekecewaan yang dirasakan, bahkan cerita tentang luka dan juga cinta yang dialami individu dalam keluarga.

Keluarga adalah mata air cerita yang murni dan tak akan pernah habis. Selain itu, menuliskan cerita tentang keluarga juga menjadi salah satu cara untuk mengenang dan membuat ingatan dan kenangan yang membekas dalam benak.

Saat menulis cerita keluarga, beberapa orang juga mengatakan bahwa itu adalah bagian dari dirinya untuk menyembuhkan diri. Banyak sekali pengalaman dan pembelajaran yang bisa kamu ambil ketika membaca kisahnya.

Begitupun cerita yang ada dalam buku ini. Saat kamu membacanya, kamu akan diberikan rasa hangat dan bahagia dengan cerita jujur yang relate dengan kehidupan keseharian. Pada akhirnya, kisah dalam buku ini adalah cerita tentang manusia dengan segala hal yang terjadi dalam kehidupannya.

Pros & Cons

Pros Cons
  • Cerita dari setiap babnya memiliki nilai yang sungguh luar biasa.
  • Penulis dapat membuat pembaca merasakan kehangatan keluarga saat membaca buku ini.
  • Beberapa cerpen yang ada di dalam buku memiliki alur yang tidak jelas, sehingga para pembaca merasa cerita tersebut seperti terburu-buru.

Review Buku Rahasia Keluarga

Buku Rahasia Keluarga ini memiliki sekitar 29 cerita pendek di dalamnya. Sama seperti judul bukunya, semua cerita yang ada dalam buku ini memiliki mengangkat tema dan konflik yang berhubungan dengan keluarga.

Cerita tersebut bisa mengisahkan tentang anak dan orang tua, antara suami dan istri, ada cerita tentang sesama saudara, bahkan ada juga yang bercerita tentang kakek dan juga nenek.

Hal yang menarik ketika membaca buku Rahasia Keluarga karya Okky madasari adalah kisah yang berjudul Yangbeng. Yap, ini adalah sebuah cerpen yang memulai cikal bakal dari novel Okky yang berjudul Entrok.

Kamu sebagai pembaca tentunya memiliki kebebasan untuk memiliki cerpen mana yang ingin dibaca. Namun, pastinya Okky memiliki tujuan khusus untuk menempatkan berbagai cerita tersebut dalam sebuah urutan. Namun, hal ini belum dipastikan. Jadi, kamu dibebaskan untuk membaca ceritanya dari judul pertama atau melangkah langsung ke judul terakhir atau di tengah buku.

Beberapa cerpen disajikan dengan sangat bagus dan juga jelas. Namun, ternyata ada beberapa cerita yang seakan-akan memiliki akhir yang gantung dan belum selesai, tetapi faktanya kisah ini seperti diburu-buru untuk diakhiri.

Saat kamu membaca setiap dari kisahnya, tentunya kamu akan merasa bahwa cerita tersebut adalah cerita nyata. Mengapa bisa demikian? Kemungkinan, kamu merasa demikian karena ini adalah cerita yang mengangkat tema tentang keluarga, jadinya kamu bisa ralate dengan kisah dalam buku ini.

Oh ya, ini adalah buku pertama Okky Madasari dengan alumni OM Institute. Cerita dalam bukunya ditulis dengan berbagai sudut pandang yang membuat setiap kisah dalam buku Rahasia Keluarga ini semakin menarik. 

Sudut pandang tersebut bisa dilihat dari sudut pandang ayah, ibu, anak, saudara, dan orang-orang lain yang ada dalam keluarga. Selain itu, pesan yang ada dalam buku ini tentunya sangat menyentuh hati. 

Kamu bisa merasakan pesan kekeluargaan yang begitu mendalam. Selain itu, kamu akan menemukan kalau keluarga memang sangat berharga dan memiliki makna yang mendalam dalam hidup kita.

Kelebihan dan Kekurangan

Buku ini juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Selain adanya pesan yang sangat mengharukan dan sangat membekas dalam benak kamu sebagai pembaca. Ternyata buku ini memiliki alur yang sangat menarik. 

Sudut pandang yang berbeda yang diangkat membuat kamu akan mengerti point of view dari masing-masing tokoh. Tema keluarga yang dibawakan dalam buku ini tentunya selalu berhasil menguras ingatan pembaca akan keluarga yang sangat berharga.

Selain kelebihan, ternyata buku ini juga memiliki kekurangan. Salah satunya adalah tentang beberapa cerita yang terlihat seperti belum selesai dan terkesan terburu-buru. Sehingga, pembaca akan menganggap bahwa cerita yang disajikan kurang maksimal dan greget.

Namun, terlepas dari kelebihan dan kekurangannya, buku Rahasia Keluarga karya Okky Madasari adalah salah satu buku yang wajib kamu baca dan rekomendasikan kepada teman-teman dan juga keluarga kamu.

Pesan yang diberikan dalam buku ini sangat mendalam dan membuat kamu bisa belajar banyak hal tentang kehidupan. Oleh karena itu buku ini mendapatkan rating sekitar:

Rating: 3,89

Kesimpulan

Tanpa kamu sadari, keluarga adalah fondasi dari kehidupan kamu. Awal belajar berbicara, menjalani kehidupan, pertumbuhan sikap, dan juga pertumbuhan kepribadian. Keluarga adalah harta yang paling terbaik yang kamu miliki di dunia ini. 

Untuk mendapatkan buku dengan tema keluarga ini, khususnya buku Rahasia keluarga, kamu bisa mendapatkannya di Gramedia.com ya. Semoga artikel kali ini bisa membantu kamu. Selamat membaca, ya Grameds!

Written by Nandy

Perkenalkan saya Nandy dan saya memiliki ketertarikan dalam dunia menulis. Saya juga suka membaca buku, sehingga beberapa buku yang pernah saya baca akan direview.

Kontak media sosial Linkedin saya Nandy