Tips dan Trik

Persiapan yang Harus Dilakukan Dalam Menghadapi New Normal

Written by Nandy

Pandemi Covid-19 sampai saat ini masih belum selesai. Namun, aktivitas bekerja harus kembali dilaksanakan untuk mengembalikan perekonomian yang selama ini tertahan karena kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), dan memajukan kembali perekonomian. Di tengah Pandemi Covid-19 ini, Indonesia tengah mempersiapkan kenormalan baru atau new normal. New normal merupakan perubahan perilaku untuk tetap menjalankan kegiatan aktivitas normal, namun dengan protokol kesehatan guna mencegah terjadinya penularan Covid-19. Penerapan new normal masih harus dilakukan dengan hati-hati dan boleh dilakukan di daerah yang menunjukkan kurva kasus Covid-19 yang menurun. Kebijakan pemerintah mengenai penanganan Covid-19 harus di sosialisasikan merata ke daerah-daerah agar penanganan Covid-19 dan ketersediaan fasilitas kesehatan dapat diakses seluruh masyarakat. Lalu, apa Grameds sudah tahu persiapan apa saja yang harus dilakukan untuk menghadapi new normal? Yuk, baca artikel ini!

1. Persiapkan Mental

Grameds, persiapan mental dalam menghadapi new normall sangatlah penting. Hal ini diperlukan untuk tetap fokus dalam memperhatikan kesehatan pribadi dan lingkungan sekitar. Selain itu, persiapan mental berguna untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru sesuai dengan protokol kesehatan. Persiapan mental juga penting dilakukan agar terhindar dari stress karena beradaptasi dengan gaya hidup baru. Dalam masa new normal, perubahan akan sering terjadi Grameds, dan respon kita yang baik yaitu dengan mengikuti perubahan tersebut agar terhindar dari stress. Cara untuk mempersiapkan mental di masa new normal yaitu terus berkomunikasi dengan teman, atau keluarga untuk saling menguatkan satu sama lain sehingga dapat menghadapinya dengan positif. New normal juga akan mengarah ke gaya hidup yang lebih digitalisasi. Oleh karena itu, setiap orang harus terbiasa dan beradaptasi lagi dengan dunia digital untuk bisa bertahan di era kenormalan baru.

2. Memakai Masker dan Membawa Cadangan Masker

Masa new normal ini, memakai masker menjadi sebuah keharusan guna menjaga diri dari lingkungan sekitar yang belum tentu kita ketahui kebersihannya. Kebiasaan sering memegang mulut dan hidung menjadi masalah penyebaran virus, maka dari itu memakai masker juga dapat mencegah agar hidung dan mulut tidak langsung tersentuh oleh tangan. Penggunaan masker  juga ada caranya, Grameds. Jangan menarik masker sampai ke dagu, karena masker harus menutupi area hidung dan mulut. Penggunaan masker yaitu maksimal 8 jam. Maka dari itu, membawa cadangan masker sangat penting jika sewaktu-waktu masker yang Grameds gunakan kotor dan agar bisa menggantinya secara berkala.

3. Selalu Membawa Hand Sanitizer atau Sabun Cuci Tangan

Selalu membawa hand sanitizer ataupun sabun cuci tangan merupakan salah satu tindakan efektif dalam menghadapi new normal ini, Grameds. Selalu sedia hand sanitizer di kantong dapat mempermudah Grameds saat bepergian atau jika Grameds mengalami kesulitan mencari toilet atau tempat cuci tangan. Maka dari itu, Grameds bisa menggunakan hand sanitizer untuk membersihkan tangan agar kuman dan kotoran tidak menempel di tangan. Selain dengan hand sanitizer, Grameds juga bisa langsung mencuci tangan dengan sabun. Sebab, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir dapat membantu dalam menghilangkan kuman, bakteri sampai virus yang bisa hinggap saat Grameds beraktifitas. Sabun mempunyai kemampuan amphipathic yaitu membawa molekul yang saling melarutkan seperti gula dalam air dan tidak saling melarutkan seperti minyak dan air. Mencuci tangan pun tidak bisa sembarangan Grameds, ada cara untuk mencuci tangan yang benar menurut Center for Disease Control and Prevention (CDC) yaitu sebagai berikut;

1) Basahi kedua tangan dengan air mengalir lalu tuangkan sabun pada telapak tangan. 

2) Gosok kedua tangan dan pastikan menggosok sela-sela jari, kedua punggung tangan, dan di bawah kuku.

3) Kaitkan seluruh jari dengan telapak saling menyentuh, dan gosok bagian dalam bergantian dua sisi tangan.

4) Lakukan semua dalam 20 detik selama menggosok tangan.

5) Setelah itu, bilas tangan dengan air mengalir dan keringkan dengan handuk bersih atau angin-anginkan.

Hand sanitizer dan sabun cuci tangan mempunyai kinerja yang sama dan tidak jauh berbeda dalam mencegah penyebaran virus melalui kontak tangan, Grameds. Maka dari itu, selalu bawa hand sanitizer atau sabun cuci tangan kemanapun Grameds pergi, supaya tetap terjaga dari virus.

4. Membawa Tisu Basah dan Tisu Kering.

Selain membawa hand sanitizer dan sabun cuci tangan, penting juga untuk Grameds membawa tisu basah dan tisu kering. Tisu dapat digunakan untuk membersihkan permukaan yang kotor dan dapat pula digunakan untuk membersihkan permukaan telapak tangan. Tisu basah diperlukan untuk membersihkan permukaan telapak tangan ataupun permukaan pada benda mati. Penggunaan tisu basah yang mengandung alkohol menjadi pilihan tepat untuk membersihkan benda-benda yang akan disentuh pada saat Grameds melakukan aktivitas saat new normal. Selain tisu basah, tisu kering digunakan saat Edufriend tidak sempat cuci tangan dan ingin menyentuh wajah. Grameds bisa menggunakan tisu wajah yang memiliki tekstur lembut dan halus. Tisu kering juga berguna untuk mengeringkan setelah cuci tangan.

5. Membawa Peralatan Pribadi

Di saat seperti sekarang ini penting untuk Grameds membawa peralatan pribadi kemanapun. Peralatan pribadi seperti tempat makan, tempat minum, alat makan, perlengkapan ibadah dan helm pribadi bagi Grameds pengguna ojek online penting dibawa secara pribadi karena dapat mengurangi penggunaan peralatan umum, dan dapat mencegah penularan virus. Selain itu, membawa peralatan pribadi juga lebih higienis dan ramah lingkungan. Ini penting untuk menjaga kita semua tetap merasa aman dan nyaman karena tidak harus menggunakan peralatan umum secara bersama dengan orang lain yang kita tidak tahu status kesehatannya.

6. Minum Vitamin

Minum vitamin di saat seperti ini sangat dianjurkan Grameds, agar daya tahan tubuh tetap kuat dan tidak mudah terpapar dari virus. Membawa multivitamin dalam tas juga penting dalam masa new normal ini ya, Grameds. Hindari makan-makanan tidak sehat dan perbanyak konsumsi buah untuk memberi asupan nutrisi agar tubuh menjadi lebih kuat.

7. Jaga Jarak

Dalam masa seperti ini, pastikan Grameds melakukan protokol menjaga jarak karena ini sangat penting. Hindari kerumunan dan untuk untuk sekarang ini jangan mengadakan kumpul dengan teman atau kerabat lainnya demi menjaga dari paparan virus. Ada baiknya Grameds tidak melakukan hal ini, kecuali memang benar-benar dalam keadaan mendesak. Sebab, kita tidak tahu bagaimana kondisi kesehatan orang yang kita temui di luar sana. 

Bagaimana Grameds, informasi yang diberikan Eduteam diatas membantu Grameds dalam persiapan untuk menghadapi new normal kan? Karena, hal yang paling penting dalam masa pandemi ini dan persiapan new normal yaitu tetap menjalani pola hidup sehat. Jangan melakukan aktivitas yang membuat tubuh terlalu lelah, karena dengan begitu tubuh menjadi lebih mudah terpapar penyakit dan tetap minum vitamin agar daya tahan tubuh tetap kuat. Grameds bisa lebih mempersiapkan nya lagi sebelum memulai aktivitas, karena cara terbaik untuk menangkal virus yaitu mencegahnya.

Erika

About the author

Nandy

Perkenalkan saya Nandy dan saya memiliki ketertarikan dalam dunia menulis. Saya juga suka membaca buku, sehingga beberapa buku yang pernah saya baca akan direview.

Kontak media sosial Linkedin saya