Jurusan Administrasi Niaga

Jurusan Administrasi Niaga

Kategori Ekonomi dan Bisnis

Jurusan Administrasi Niaga_[626x626]

Jurusan Marketing Communication

Kategori Sosial dan Humaniora

Daftar Isi

Apa Itu Jurusan Administrasi Niaga

Jurusan Administrasi Niaga merupakan salah satu cabang ilmu yang sangat dibutuhkan dalam menghadapi ketatnya persaingan bisnis saat ini. Administrasi bisnis merupakan bidang studi khusus yang mempelajari segala hal terkait kegiatan operasional bisnis dan perusahaan. Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi pemasaran atau marketing, pengelolaan keuangan, pengelolaan personalia (SDM), hingga produksi. Selain operasional bisnis,

Administrasi Niaga juga meliputi ilmu tentang cara menciptakan produk baru. Berkuliah di Jurusan Administrasi Niaga, kamu akan mempelajari mata kuliah seperti ilmu keuangan, bisnis, sumber daya manusia, operasi bisnis, teori dan perilaku organisasi, manajemen kepemimpinan, kewirausahaan, ilmu pemasaran, perencanaan bisnis dan teori pengambilan keputusan.

[algolia_carousel]

Kenapa Jurusan Administrasi Niaga

Banyak industri, khususnya industri keuangan dan perbankan membutuhkan tenaga lulusan Administrasi Niaga. Selain itu, lulusan Jurusan ini juga memiliki keahlian merumuskan, menganalisa, hingga merancang solusi, terkait permasalahan di dunia bisnis. Tak heran jika prospek pekerjaannya  cukup luas, dan memungkinkan lulusannya untuk bergabung di berbagai instansi dan perusahaan milik pemerintah ataupun swasta. Seorang lulusan Administrasi Niaga juga dapat bekerja di bidang sumber daya manusia, pemasaran, dan pengembangan bisnis, Tugasnya mulai dari pengelolaan keuangan, pengelolaan personalia (SDM), produksi, hingga pemasaran atau marketing.

Selain itu Lulusan Administrasi Niaga juga dapat menjadi seorang enterpreneur, sebab tidak hanya belajar ilmu bisnis yang bisa diterapkan dalam pekerjaan bagian operasional saja tapi juga mempelajari ilmu tentang cara menciptakan produk baru. Berbagai ilmu lain yang telah dipelajari di perkuliahan seperti sumber daya manusia, komunikasi, manajemen, ketenagakerjaan, akuntansi, serta pemasaran sangat berpotensi untuk diaplikasikan seluruhnya dalam membangun dan mengelola bisnis sendiri. Sebagai seorang pengusaha, kamu harus memiliki kreativitas dalam membuat ide bisnis yang mampu bersaing dengan usaha-usaha lain. Selain itu, kamu harus memiliki kegigihan yang tinggi karena membangun bisnis pasti memiliki banyak tantangan.

Jurusan Administrasi Niaga_[626x626]

Keahlian Jurusan Administrasi Niaga

✓ Kemampuan manajerial

✓ Kemampuan melakukan analisis

✓ Kemampuan berpikir strategis

✓ Kemampuan komunikasi

✓ Kemampuan mengelola organisasi

✓ Pemahaman matematika

Jurusan Administrasi Niaga_[626x626]

Kebutuhan Lulusan Jurusan Administrasi Niaga di Dunia Kerja

  • Lulusannya dapat berkarir sebagai Staf Pemasaran, Salah satu mata kuliah yang dipelajari dalam jurusan Administrasi Niaga adalah kebijakan dan strategi pemasaran atau marketing. Maka dari itu, seorang lulusan administrasi bisnis sangat mungkin untuk bekerja sebagai staf pemasaran di suatu perusahaan.
  • Manajer, kamu bisa melamar di program management trainee yang biasanya diadakan perusahaan-perusahaan besar. Dalam program ini kamu akan mempelajari keseluruhan perusahaan sebelum diposisikan di bagian manajemen tertentu.
  • Staf Administrasi, bertanggung jawab filing atau rekapitulasi data, atau surat menyurat seperti surat domisili, surat bukti transaksi, surat perpanjang kontrak, surat pembelian, hingga surat berharga milik perusahaan.
  • Staf SDM, bertanggung jawab dalam pengelolaan sumber daya manusia di perusahaan. Kegiatan yang dilakukan seorang HRD di antaranya melakukan perekrutan, pelatihan, kontrak kerja, pemeraan SDM, hingga penyaringan SDM di suatu perusahaan.
  • Banker, Banyak, perusahaan perbankan mencari calon kandidat lulusan Administrasi Niaga sebagai frontliner bank, teller atau customer service atau bekerja di bagian back office.
  • Akademisi, Jika memiliki passion sebagai pengajar kamu dapat menjadi Dosen. Namun, untuk menjadi seorang dosen, setidaknya kamu harus memiliki bekal pendidikan minimal S2.

Perkuliahan & Mata Kuliah Jurusan Administrasi Niaga

Perkuliahan di Jurusan Administrasi Niaga akan mempelajari marketing, beberapa mata kuliah terkait bidang ini mulai dari Marketing Communication (Komunikasi Pemasaran), International Marketing (Pemasaran Internasional), Community Marketing hingga Sales Management (Manajemen Penjualan). Selain itu kamu juga akan mempelajari tentang enterpreneurship, mulai dari Leadership yang akan mengajakmu belajar bagaimana memimpin sebuah tim atau bahkan perusahaan, hingga Entrepreneurship & Innovation yang akan mempelajari cara untuk selalu kreatif dalam mengembangkan produk dan bisnis.

Kamu juga akan mempelajari berbagai mata kuliah terkait manajemen, diantaranya International Human Resources Management dan Organizational Behaviour yang berkaitan dengan manajemen SDM, Strategic Management. Mempelajari Operation & Supply Management dan Project Management. Mempelajari Keuangan melalui Akuntansi Finansial, Akuntansi Manajemen, Manajemen Keuangan, Ekonomi Mikro, Ekonomi Makro, Manajemen Investasi hingga Manajemen Risiko Keuangan, Pasar, dan Riset (Academic Writing dan Metodologi Penelitian).

Mata Kuliah Jurusan Administrasi Niaga

Berikut ini adalah mata kuliah yang akan kamu pelajari di Jurusan Administrasi Niaga edufriends:

  1. Azas-azas Manajemen
  2. Matematika Bisnis
  3. Dasar-dasar Organisasi
  4. Kebijakan & Strategi Pemasaran
  5. Kebijakan & Strategi SDM
  6. Komunikasi Keorganisasian
  7. Sistem Informasi Manajemen
  8. Manajemen Risiko dan Asuransi
  9. Psikologi Industri
  10. Ketenagakerjaan dan Hubungan industrial
  11. Akuntansi
  12. Psikologi Umum
  13. Perpajakan
  14. Hukum Bisnis
  15. Manajemen Pemasaran Strategis
  16. Strategi dan Manajemen Perusahaan Multinasional
  17. Teknik Penyusunan Rencana Bisnis
  18. Ketenagakerjaan dan Hubungan Industrial
  19. Hak Perlindungan Konsumen
  20. Pemasaran Teknologi Tinggi
  21. Manajemen Perusahaan Industrial
  22. Organisasi Multilateral
  23. Perilaku Konsumen

Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Administrasi Niaga

  • Teliti
  • Tekun
  • Detil
  • Rasional
  • Terstruktur
  • Senang berhitung
  • Senang menganalisis
  • Senang melakukan riset
  • Bisa bekarjasama dengan team

Universitas Terbaik Jurusan Administrasi Niaga

Berikut ini adalah list universitas terbaik untuk Jurusan Administrasi Niaga terakreditasi A oleh BAN-PT di Indonesia:

  1. Universitas Brawijaya (UB), Malang
  2. Universitas Diponegoro (UNDIP), Semarang
  3.  Universitas Lampung (UNILA), Lampung
  4. Universitas Katolik Atma Jaya, Jakarta
  5. Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Bandung
Career Profesi

Prospek Kerja Jurusan Administrasi Niaga

KONSULTAN BISNIS

Dengan berbagai ilmu yang dikuasai di bidang bisnis, seorang lulusan administrasi Niaga juga bisa menjadi konsultan bisnis. Konsultan adalah seorang yang dipercaya memberi nasihat mengenai berbagai aspek bisnis yang ada dalam perusahaan klien, namun tidak diberi kewenangan untuk melakukan implementasi dan kebijakan. Konsultan sendiri terbagi menjadi beberapa kategori, yaitu konsultan internal dan konsultan eksternal. Perbedaannya terletak pada di mana konsultan tersebut bekerja, apakah di dalam perusahaan yang meminta konsultasi atau suatu firma atau agensi konsultan tersendiri.

BAGIAN PEMASARAN

Divisi pemasaran dalam perusahaan berfungsi meningkatkan penjualan produk barang atau jasanya dengan berbagai cara promosi. Salah satu pekerjaan yang bisa dilakukan lulusan administrasi bisnis di divisi pemasaran adalah melaksanakan tugas sehari-hari dalam bidang administrasi dalam membantu manajer pemasaran memenuhi fungsi divisi pemasaran.

MANAJER

Kamu juga sangat berpotensi untuk menjadi manajer. Manajer pemasaran bertugas melakukan wawancara, merekrut, dan mengatur para staf pemasaran, membuat berbagai program dan proyek untuk mencapai tujuan pemasaran perusahaan. Manajer pemasaran dituntut mampu berpikir kreatif. Di tengah tren internet marketing saat ini, persaingan mendapatkan perhatian masyarakat pada produk semakin ketat. Oleh karenanya kreativitas sangat dibutuhkan untuk bisa menemukan formula yang tepat dalam meningkatkan brand awareness di mata masyarakat.

HRD

Posisi lain di perusahaan yang biasa ditempati oleh lulusan administrasi bisnis adalah staf sumber daya manusia atau biasa disebut human resource development (HRD) adalah bagian dari perusahaan yang bertanggung jawab mulai dari persiapan perekrutan pegawai baru hingga kontrak kerjanya. Selain itu, HRD berfungsi memetakan dan menyaring sumber daya manusia dalam perusahaan. Tertarik pada profesi ini? Kuasai kompetensi seperti teamwork, komunikasi, serta kemampuan untuk membantu  mengembangkan skill dan kemampuan orang lain.

MANAJEMEN PERUSAHAAN

Lulusan administrasi bisnis memiliki kompetensi di bidang manajemen. Manajemen perusahaan bertugas dalam proses memimpin, pengadministrasian, dan mengarahkan perusahaan. Seorang manajer harus bisa mengambil keputusan, berkomunikasi, memberi motivasi, melakukan delegasi, serta mengembangkan orang lain dengan penilaian, saran, dan training. Selain itu manajer harus bisa melakukan perencanaan matang mengenai berbagai aktivitas perusahaan serta mengawasi keberjalanannya.

STAFF ADMINISTRASI

Posisi staf administrasi dalam perusahaan sangat beragam, seperti staf administrasi umum, perpajakan, gudang, dan masih banyak lagi. Tugas utama Staf administrasi adalah filing atau rekapitulasi data seperti surat domisili, surat bukti transaksi, dan surat berharga aset perusahaan. Selain itu, staf administrasi bertanggung jawab membuat surat-surat resmi yang dibutuhkan perusahaan seperti surat domisili, surat perpanjangan kontrak, dan surat pembelian. Kamu juga bertugas melakukan penjadwalan perusahaan yang bersifat universal, seperti mengatur meeting dengan beberapa klien sekaligus untuk efisiensi waktu.

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Apakah yang dipelajari oleh Jurusan Administrasi Niaga?

Mempelajari berbagai macam bentuk administrasi seperti pencatatan dokumen, dan pengelolaan databisnis dalam lingkup niaga atau bisnis.

Apa kemampuan yang akan memudahkanmu berkuliah di Jurusan ini?

Kemampuan manajerial, Kemampuan melakukan analisis, Kemampuan berpikir strategis, Kemampuan komunikasi, Kemampuan mengelola organisasi dan Pemahaman matematika.

Apa saja prospek karir untuk para lulusannya?

Lulusannya dapat berkarir di Lembaga Pemerintahan, Staff Administrasi, Manajemen Perusahaan, SDM Perusahaan, Marketing, Konsultan Bisnis, Wirausahawan.