Jurusan Pendidikan IPA

Jurusan Pendidikan IPA

Kategori Ilmu Pendidikan

Jurusan Pendidikan IPA

Kategori Ilmu Pendidikan

Daftar Isi

Apa Itu Jurusan Pendidikan IPA

Jurusan Pendidikan IPA atau Ilmu Pengetahuan Alam adalah program studi yang mempelajari tentang bagaimana menjadi seorang pendidik ataupun guru mata pelajaran IPA. Di beberapa perguruan tinggi, program studi yang satu ini dipecah ke dalam beberapa bagian ilmu pengetahuan alam, seperti misalnya Pendidikan Biologi, Pendidikan Fisika, dan juga Pendidikan Kimia. Di dalam program studi ini, selain akan diajarkan mengenai materi IPA, kamu juga akan belajar mengenai teknik pengajaran sesuai dengan ruang lingkupnya, baik itu ruang lingkup SD, SMP, sampai SMA.

Kenapa Jurusan Pendidikan IPA?

Jurusan yang satu ini ditujukan untuk siapa saja yang mempunyai jiwa edukator dan memiliki cita-cita sebagai pengajar atau guru, khususnya guru IPA. Apakah kamu suka dengan kegiatan lab dan praktikum? Di jurusan yang satu ini, tentunya kamu akan belajar lagi praktikum dasar IPA seperti misalnya praktikum rangkaian listrik, praktikum bedah, praktikum senyawa kimia, dan lainnya.

Keahlian Jurusan Pendidikan IPA

✓ Kemampuan komunikasi
✓ Kemampuan melakukan analisis
✓ Kemampuan berpikir kritis
✓ Kemampuan berpikir rasional
✓ Kemampuan meneliti
✓ Kemampuan melakukan observasi

Kebutuhan Lulusan Jurusan Pendidikan IPA

Lulusan dari Jurusan Pendidikan IPA ini sudah dipersiapkan untuk menjadi guru ataupun pendidik profesional IPA di tingkat SD, SMP, dan juga SMA. Lulusan dari  Jurusan Pendidikan IPA juga bisa melanjutkan studinya ke jenjang S2 untuk bisa menjadi seorang dosen program studi MIPA. Dimana para lulusannya akan dibekali dengan nilai-nilai entrepreneurship sehingga nantinya tidak hanya bisa menjadi guru saja, tapi juga membuka kursus atau lembaga bimbingan belajar.

Perkuliahan & Mata Kuliah Jurusan Pendidikan IPA

Mata Kuliah Jurusan Pendidikan IPA

Berikut ini adalah mata kuliah yang akan kamu pelajari di Jurusan Pendidikan IPA:

1. Filsafat Ilmu Pengetahuan
2. Psikologi Pendidikan
3. Metodologi Pembelajaran Sains
4. Pengembangan Kurikulum Pendidikan Sains
5. Asesmen dan Pengembangan Penilaian Pendidikan Sains
6. Sains Terintegrasi
7. Biologi Umum
8. Kimia Dasar
9. Fisika Dasar
10. Sejarah Sains
11. Perkembangan Peserta Didik
12. Keanekaragaman Makhluk Hidup
13. Ilmu Kebumian
14. Pembelajaran Terpadu
15. Belajar dan Pembelajaran
16. Strategi Belajar Mengajar IPA
17. Kimia Organik
18. Anatomi dan Fisiologi Mahkluk Hidup
19. Profesi Kependidikan
20. Media Pendidikan IPA
21. Evaluasi Pembelajaran IPA
22. Pendidikan Lingkungan Hidup
23. Desain Pembelajaran IPA
24. Pengelolaan Laboratorium IPA
25. Biokimia
26. Elektronika Dasar
27. Gizi dan Kesehatan
28. Bahasa Inggris Untuk Sains
29. Gerak dan Gaya
30. Pengajaran Mikro IPA
31. Kimia Terapan
32. Termodinamika

Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Pendidikan IPA

✓ Teliti
✓ Tekun
✓ Detil
✓ Rasional
✓ Terstruktur
✓ Senang berhitung
✓ Senang menganalisis
✓ Senang bekerja sendiri
✓ Senang melakukan riset

Universitas Terbaik Jurusan Pendidikan IPA

Berikut ini adalah universitas terbaik untuk Jurusan Pendidikan IPA di Indonesia:

  1. Universitas Pendidikan Indonesia
  2. Universitas Sultan Ageng Tritaysa
  3. Universitas Trunojoyo

Prospek Kerja Jurusan Pendidikan IPA

PENGAJAR KIMIA

Profesi ini bertugas untuk mengajarkan siswa sekolah maupun mahasiswa, tentang studi yang berkaitan dengan ilmu kimia, sifat-sifat bahan kimiawi, dan perubahan komposisi zat, dengan metode analisis kimia kualitatif maupun kuantitatif.

PENGAJAR FISIKA

Bertugas untuk mengajarkan studi tentang kehidupan dan organisme hidup, termasuk struktur, fungsi, pertumbuhan, evolusi, persebaran, dan taksonominya, kepada siswa sekolah atau mahasiswa.

GURU IPA

Ini adalah salah satu profesi utama yang paling banyak diminati oleh lulusan dari Jurusan Pendidikan IPA. Kamu dapat memilih profesi ini di tingkat SD, SMP, dan juga SMA.

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Apa yang dipelajari di Jurusan Pendidikan IPA?

Mempelajari tentang bagaimana menjadi seorang pendidik atau guru pada mata pelajaran IPA.

Apa prospek kerja untuk para lulusannya?

Profesi di bidang Guru IPA, Widyaiswara IPA, Instruktur IPA, peneliti pendidikan, dan lain sebagainya.

Apa saja Jurusan yang serupa dengan Jurusan Pendidikan IPA?

Jurusan Fisika, Biologi, Pendidikan Matematika, Kimia, dan lainnya.