Jurusan Manajemen Pemasaran

Jurusan Manajemen Pemasaran

Kategori Ekonomi dan Bisnis

Jurusan Manajemen Pemasaran

Kategori Ekonomi dan Bisnis

Daftar Isi

Apa Itu Jurusan Manajemen Pemasaran

Jurusan Manajemen Pemasaran merupakan salah satu jurusan yang fokus pada perancanaan, pengelolaan, pelaksanaan, dan juga pengawasan sampai ke tahap evaluasi terhadap semua proses pemasaran barang ataupun jasa oleh perusahaan. Disini mahasiswa akan belajar tentang bagaimana cara mengembangkan jangkauan pasar dan juga bagaimana jalannya pergerakan ataupun distribusi produk sampai ke tangan konsumen.

Ilmu Manajemen Pemasaran juga mencakup tentang bagaimana cara memahami perilaku dan dinamikan pada konsumen, melakukan analisa terhadap permintaan pasar, teori harga, mengenal segmentasi pasar, pemilihan metode, serta media promosi ataupun iklan beserta aspek-aspek di dalam kegiatan marketing lainnya.

Kuliah di Jurusan Manajemen Pemasaran mendukung kamu untuk bisa berpikir lebih kreatif, inovatif, dan selalu mengikuti perkembangan serta tren teknologi. Dengan demikian, maka perusahaan dimana kamu bekerja nantinya dapat selalu mengikuti tren yang ada di dalam masyarakat, sehingga tidak akan ditinggalkan oleh konsumen.

Kenapa Jurusan Manajemen Pemasaran?

Di dalam Jurusan Manajemen Pemasaran ini kamu akan dipandu untuk berpikir lebih kreatif dan inovatif, serta tetap up to date dengan segala perkembangan tren dan teknologi yang ada. Pemasaran merupakan salah satu faktor tertentu sebagai penentu suksesnya sebuah perusahaan ataupun produk untuk dikenal dan dipercaya oleh masyarakat yang nantinya akan menjadi konsumennya. Oleh karena itu, seorang profesional Manajemen Pemasaran atau yang bisa disebut dengan Marketer juga merupakan representasi dari perusahaan ataupun produk yang dipasarkannya. Sehingga, sangat penting untuk mempunyai kemampuan komunikasi yang baik. Di era yang serba digital ini, kemampuan kamu dalam menggunakan media sosial juga menjadi salah satu nilai tambah karena sekarang media sosial menjadi salah satu media pemasaran yang sangat efektif.

Keahlian Jurusan Manajemen Pemasaran

✓ Kemampuan komunikasi
✓ Kemampuan berpikir kreatif
✓ Kemampuan bekerja dalam tim
✓ Kemampuan observasi
✓ Kemampuan analisis
✓ Kemampuan problem solving
✓ Tekun, detail, dan rasional

Kebutuhan Lulusan Jurusan Manajemen Pemasaran

Setiap kegiatan bisnis ataupun usaha tentu akan membutuhkan kegiatan pemasaran supaya produk ataupun jasa yang dihasilkannya bisa dikenal secara luas, diterima, dan juga dikonsumsi atau digunakan oleh target marketnya. Oleh sebab itu, peranan seorang Marketer sangat dibutuhkan di berbagai perusahaan. Program Studi Manajemen Pemasaran berjenjang studi Diploma atau D3, Diploma IV, dan juga Strata S1.

Untuk para lulusan dari Jurusan Manajemen Pemasaran mempunyai prospek kerja yang cukup luas, tak hanya di perusahaan swasta saja. Namun, kamu juga bisa bekerja di berbagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Tak heran jika banyak lulusan Manajemen Pemasaran atau Marketing yang berkarir di divisi pemasaran sebagai sales executive, social media marketer, dan juga analisis pemasaran.

Perkuliahan & Mata Kuliah Jurusan Manajemen Pemasaran

Mata Kuliah Jurusan Manajemen Pemasaran

Berikut ini adalah mata kuliah yang akan kamu pelajari di Jurusan Manajemen Pemasaran:

1. Manajemen Pemasaran
2. Manajemen Bisnis
3. Perilaku Konsumen
4. Manajemen Sumber Daya Manusia
5. Akuntansi
6. Statistik Bisnis
7. Manajemen Produk
8. Matematika Bisnis
9. Pemasaran Digital
10. Managemen Operasi
11. Pemasaran Jasa
12. Periklanan dan Promosi Penjualan
13. Manajemen Hubungan Pelanggan
14. Manajemen Retail
15. Perencanaan Pemasaran
16. Riset Pemasaran
17. Komunikasi Bisnis
18. Etika dan Hukum Bisnis
19. Manajemen Pemasaran Wisata
20. Pemasaran Usaha Kecil dan Menengah
21. Pemasaran Informasi
22. Sistem Informasi Manajemen
23. Perpajakan
24. E-Commerce

Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Manajemen Pemasaran

✓ Tekun
✓ Kritis
✓ Observan
✓ Senang berhitung
✓ Berwawasan luas
✓ Senang menganalisis
✓ Senang melakukan riset
✓ Keterampilan komunikasi
✓ Keterampilan interpersonal
✓ Bisa bekarjasama dengan team

Universitas Terbaik Jurusan Manajemen Pemasaran

Berikut ini adalah universitas terbaik untuk Jurusan Manajemen Pemasaran di Indonesia:

  1. Telkom University
  2. Universitas Indonesia
  3. Universitas Diponegoro
  4. Universitas Padjajaran
  5. Universitas Gunadarma

Prospek Kerja Jurusan Manajemen Pemasaran

Asistem Pemasaran

Asisten Pemasaran ini biasanya merupakan lulusan dari jurusan Pemasaran yang baru saja ingin mendapatkan pengalaman kerja. Profesi yang satu ini biasanya akan dipekerjakan oleh profesional pemasaran senior dan ditugaskan dengan berbagai tugas pendukung dan juga tugas rutin.

Sales

Sales memiliki tanggung jawab untuk menjual barang ataupun jasa kepada para pelanggan yang potensial. Di dalam pekerjaannya, Sales akan menggunakan keterampilan pemasaran mereka untuk mengiklankan produk dan juga layanan yang ditawarkan oleh perusahaan, mengidentifikasi pelanggan yang potensial, dan membujuk mereka untuk membeli dengan menggunakan berbagai macam teknik penjualan.

Digital Marketing Specialist

Profesi ini biasanya akan bekerja di depan laptop atau komputer. Seorang Digital Marketing Specialist memiliki tanggung jawab untuk menjalankan aktivitas pemasaran dan penjualan melalui berbagai media online, mulai dari media sosial, email marketing, dan lainnya.

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Apa yang dipelajari di Jurusan Manajemen Pemasaran?

Mempelajari tentang perencanaan, pengelolaan, pelaksanaan, pengawasan, sampai evaluasi proses serta kegiatan pemasaran barang dan jasa, untuk memenuhi tujuan dari sebuah perusahaan.

Apa prospek kerja untuk para lulusannya?

Profesi di bidang Digital Marketing, Analisis Keuangan, Sales, Manajer Penjualan, dan lain sebagainya.

Apa saja Jurusan yang serupa dengan Jurusan Manajemen Pemasaran?

Jurusan Manajemen Keuangan, Agribisnis, Event, Ekonomi Bisnis, Manajemen Komunikasi, dan lainnya.