Daftar Jurusan Kuliah IPA dan IPS

Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Kategori Kesehatan

Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Kategori Kesehatan

Daftar Isi

Apa Itu Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan merupakan salah satu jurusan yang sangat dibutuhkan, khususnya di Indonesia. Terkait dengan permasalahan kesehatan yang sangat krisis di tahun terakhir 2020. Maka dari itu, disinilah kegiatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan diperlukan untuk memberikan pelayanan dan juga mengatasi berbagai permasalahan pada kasus dan program kesehatan, baik itu untuk masyarakat dan tenaga medis. Berbagai pelayanan tersebut harus dilakukan dengan cara yang terorganisir.

Di Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan, kamu akan mempelajari tentang pengelolaan administrasi di fasilitas kesehatan dengan baik dan juga efektif. Oleh karena itu, Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan sangat cocok untuk kamu yang tertarik dengan profesi administrator, Terutama di bidang kesehatan. Administrator kesehatan sendiri adalah profesi yang mempunyai wewenang untuk mengawasi jalannya operasi administrasi sehari-hari di rumah sakit atau fasilitas kesehatan lain seperti klinik dan puskesmas.

Kenapa Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Apabila kamu merupakan tipe orang yang mempunyai kepedulian besar terhadap perkembangan kesehatan yang ada di Indonesia, maka jurusan ini dapat menjadi pilihan terbaik. Secara tidak langsung, kamu akan berkontribusi dalam memajukan instansi terkiat tempat kamu bekerja dan mengembangkan ranah kesehatan secara nasional. Selain di fasilitas kesehatan, para lulusan dari Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan juga dapat bekerja di lembaga pemerintaha dan juga BUMN yang bergerak di bidang kesehatan.

Keahlian Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

✓ Kemampuan komunikasi
✓ Detail, tekun, teliti
✓ Kemampuan manajemen waktu
✓ Kemampuan analisis
✓ Kemampuan berpikir strategis

Kebutuhan Lulusan Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan di Dunia Kerja

Prospek kerja untuk para lulusan dari Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan tergolong luas. Job desk yang paling relevan dari para lulusannya yaitu lebih banyak mengatur dan juga bertanggung jawab atas operasional fasilitas rumah sakit. Adapun salah satu karir yang dapat kamu geluti yaitu bagian rekam medis. Pada bagian ini, lulusan dari Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan dapat mengambil peran sebagai admin untuk mengelola sistem rekam medis yang sudah berjalan di sebuah rumah sakit.

Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

✓ Teliti
✓ Tekun
✓ Detil
✓ Kritis
✓ Observan
✓ Terstruktur
✓ Independen
✓ Senang Berhitung
✓ Senang menganalisis
✓ Senang melakukan riset
✓ Keterampilan interpersonal
✓ Senang memecahkan masalah

Universitas Terbaik Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Berikut ini adalah list universitas terbaik untuk Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan di Indonesia:

  1. Universitas Airlangga
Career Profesi

Prospek Kerja Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

BAGIAN ADMINISTRASI RUMAH SAKIT

Bertugas untuk melayani pasien yang datang ke loket administrasi sesuai sub bagian atau divisi rumah sakit serta menjembatani komunikasi serta kebutuhan pasien terhadap dokter ataupun perawat.

AHLI INFORMASI MEDIS ATAU REKAM MEDIS

Bertanggung jawab dalam pemanfaatan data rekam medis sebagai penelitian atau publisitas. Basis data dan informasi tersebut diolah dengan menyediakan rangkuman statistik medis dan penyakit untuk publikasi penelitian ilmiah di bidang kesehatan.

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Apa yang dipelajari di Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan?

Mempelajari tentang pengelolaan administrasi di fasilitas kesehatan dengan baik dan efektif.

Apa prospek kerja untuk para lulusannya?

Profesi menjadi seorang Rekam Medis, Administrasi Rumah Sakit, dan lain sebagainya.

Apa saja Jurusan yang serupa dengan Jurusan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan?

Jurusan Administrasi Pendidikan, Administrasi Niaga, Administrasi Fiskal, dan lainnya.