Akademi Perikanan Yogyakarta

Profile
  

Akademi Perikanan Yogyakarta

Akademi Perikanan Yogyakarta merupakan perguruan tinggi yang memilih untuk mendalami bidang budidaya perikanan. Awalnya, Akademi Perikanan Yogyakarta merupakan sebuah kursus praktis yang berdiri pada tahun 1985 yang bernama Kursus Praktis Usaha Perikanan atau yang disingkat menjadi KPUP. Kursus Praktis Usaha Perikanan tersebut berada di bawah pengelolaan Yayasan Dana Pendidikan Perkebunan, kursus tersebut diselenggarakan sebanyak delapan kali dengan kapasitas kurang lebih 20 peserta per angkatan.

Melihat potensi dari Kursus Praktis Usaha Perikanan, akhirnya Dinas Perikanan Daerah Istimewa Yogyakarta dan masyarakat sekitar mendukung penuh penyelenggaraan kursus yang berorientasi di bidang perikanan tersebut. Kemudian, dengan arahan dan evaluasi dari Ketua Umum Yayasan Dana Pendidikan Perkebunan, status Kursus Praktis Usaha Perikanan ditingkatkan menjadi insitusi pendidikan tinggi dengan cakupan yang lebih luas.

Pasalnya, dengan dinaikkannya status Kursus Praktis Usaha Perikanan maka dapat mencetak tenaga ahli yang terampil, terdidik, unggul, dan independen di bidang budidaya perikanan. Selain itu, berdasarkan pengamatan pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta, kota pelajar tersebut sangat potensial untuk menyelenggarakan pendidikan tinggi di bidang perikanan. Melalui kedua pertimbangan tersebut akhirnya status Kursus Praktis Usaha Perikanan ditingkatkan menjadi Akademi Perikanan Yogyakarta.

Akademi Perikanan Yogyakarta diresmikan pada agenda Rapat Pengurus Yayasan Dana Pendidikan Perkebunan yang dilaksanakan pada tanggal 20 Mei 1986. Rapat pengurus tersebut, dipimpin oleh Ketua I dan langsung mendapat pengarahan dari Ketua Umum. Setelah melalui proses perundingan, akhirnya forum memutuskan untuk mufakat mendirikan dan melaksanakan pendidikan di tingkat perguruan tinggi vokasi yang berorientasi dalam bidang budidaya perikanan dengan nama Akademi Perikanan Yogyakarta.

Sebagai perguruan tinggi vokasi yang berada di bawah naungan Yayasan Dana Pendidikan Perkebunan, Akademi Perikanan Yogyakarta mendapat sebutan monumen hidup nilai-nilai kejuangan eks Tentara Pelajar Brigade 17. Jika ditilik dari artinya, monumen hidup merupakan nilai-nilai kejuangan yang menjadi nilai-nilai dasar di Akademi Perikanan Yogyakarta. Nantinya, nilai-nilai dasar tersebut dikembangkan menjadi landasan dalam budaya organisasi di Akademi Perikanan Yogyakarta. Selain itu, nilai-nilai dasar Akademi Perikanan Yogyakarta harus terus hidup dan diimplementasikan oleh civitas akademika melalui sikap, tingkah laku, dan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Harapannya dengan mengimplementasikan melalui sikap, tingkah laku, dan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dapat mencetak lulusan Akademi Perikanan Yogyakarta yang dalam setiap karyanya selalu bernafaskan Pancasila dan nilai-nilai dasar seperti, budi bakti bumi dan kearifan lokal

Selain memiliki tujuan untuk menghasilkan tenaga ahli di bidang budidaya perikanan, Akademi Perikanan Yogyakarta juga ingin menyelenggarakan pendidikan yang mengarahkan peserta didiknya agar bermartabat dan mempunyai nilai-nilai yang luhur serta hormat terhadap keutuhan alam semesta, memperluas pengetahuan dan wawasan, menumbuhkan kemampuan berpikir logis dan kritis, meningkatkan keterampilan, menumbuhkan pribadi yang dewasa, serta meningkatkan kemampuan sosial dengan bekerja sama melalui kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat yang senantiasa mengintegrasikan ilmu, iman, dan moral.

Nilai-nilai dasar tersebut, juga diaplikasikan pada lambang Akademi Perikanan Yogyakarta, sebagai berikut:

  1. Bingkai sudut lima, mengandung arti bahwa perjuangan Akademi Perikanan Yogyakarta berdasarkan Pancasila
  2. Gambar ikan 2 (dua) ekor melambangkan bidang pendidikan ialah Ilmu Perikanan.
  3. Tanaman yang tumbuh di atas air melambangkan kemakmuran.
  4. Tulisan Akademi Perikanan Yogyakarta menunjukkan bahwa institusi ini merupakan lembaga Pendidikan.

Di balik lulusan Akademi Perikanan Yogyakarta yang dikenal dengan kualitasnya dalam bidang budidaya perikanan, terdapat tenaga pendidik serta jajaran pengurus yang telah menyusun dan merancang kurikulum akademik di Akademi Perikanan Yogyakarta. Berikut adalah jajaran pengurus dan tenaga pendidik yang telah terlibat aktif dalam meningkatkan kurikulum akademik di Akademi Perikanan Yogyakarta:

  1. Direktur : Ir. Harits Noordin, M.Sc
  2. Direktur I : Ita Apriani, S.Pi, M.Si
  3. Direktur II : Nuri Lesmono Hidayah, S.E., M.Si.
  4. Direktur III : Shima Bhaskara Ayuningrum, S.Pi., M.Sc.
  5. Dosen : Hari Palguna, M.P dan Yuniarti Aida, M.S.

Visi, Misi, dan Tujuan Akademi Perikanan Yogyakarta

Visi Akademi Perikanan Yogyakarta

Akademi Perikanan Yogyakarta tetap merupakan institusi yang dipercaya dan bekerja sama dengan masyarakat pada tahun 2040; menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan, keterampilan, dan aspek kritis bidang perikanan yang berkarya dengan dijiwai Pancasila dan nilai dasar institusi: Budi Bakti Bumi dan Kearifan Lokal.

Misi Akademi Perikanan Yogyakarta

  1. Menyelenggarakan kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi bidang perikanan sebagai perwujudan nilai dasar institusi: budi bakti bumi dan kearifan lokal:
  • Pendidikan yang berkualitas
  • Penelitian berbasis kearifan lokal
  • Penerapan ilmu dan teknologi guna pengembangan masyarakat
  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi dan kemandirian pada bidang perikanan.

Tujuan Akademi Perikanan Yogyakarta

  1. Menjadi Akademi mandiri dan bertata kelola baik (good corporate govemance).
  2. Menjadi Akademi yang mampu mengembangkan teori dan praktek di bidang perikanan.
  3. Mewujudkan Akademi yang lebih berperan di dalam penerapan teknologi dan pengembangan masyarakat dalam bidang perikanan.
  4. Mampu menghasilkan lulusan yang mandiri dan mempunyai kualitas unggul dalam penguasaan teori dan praktek di bidang perikanan.

Akreditasi Akademi Perikanan Yogyakarta: Baik

Akreditasi merupakan salah satu faktor yang harus dipertimbangkan dengan baik, pasalnya semakin baik akreditasinya maka sistem pendidikan dan fasilitas di perguruan tinggi tersebut semakin terjamin. Akademi Perikanan Yogyakarta telah mengantongi akreditasi “Baik” dari BAN-PT berdasarkan 185/SK/BAN-PT/Ak-PKP/PT/IV/2022. Hal tersebut, menunjukkan bahwa Akademi Perikanan Yogyakarta sebagai sebuah lembaga pendidikan tinggi dalam bidang budidaya perikanan dan memiliki sistem pendidikan serta fasilitas penunjang pendidikan yang sangat layak dan baik bagi peserta didik, serta memiliki daya saing yang unggul dalam bidang budidaya perikanan.

Video Profil Akademi Perikanan Yogyakarta

Video profil merupakan salah satu komponen penting yang dapat menjadi bahan pertimbangan saat memilih perguruan tinggi. Pasalnya, dalam video profil suatu perguruan tinggi akan dihadirkan informasi seputar sejarah pendirian, profil-profil pengajar, kegiatan mahasiswa, fasilitas, bahkan ada beberapa perguruan tinggi yang menyuguhkan sudut-sudut perguruan tinggi secara virtual, agar lebih mengenal perguruan tinggi yang akan menjadi tempat menuntut ilmu, seperti Akademi Perikanan Yogyakarta. Perguruan tinggi vokasi yang berkedudukan di kota Yogyakarta, Jawa Tengah ini, berhasil menuangkan seluruh kegiatan dan profil singkatnya ke dalam video profil yang dapat disaksikan melalui tautan Video Profil Akademi Perikanan Yogyakarta. 

Jurusan dan Program Studi di Akademi Perikanan Yogyakarta

Demi merealisasikan visi dan misi tersebut, Akademi Perikanan Yogyakarta menyelenggarakan program pendidikan yang terdiri dari jenjang Diploma III yang berbasis keilmuan budidaya perikanan. Berikut beberapa Jurusan dan Program Studi yang dibuka Akademi Perikanan Yogyakarta antara lain:

Biaya Kuliah di Akademi Perikanan Yogyakarta

Akademi Perikanan Yogyakarta menyelenggarakan tiga program jalur seleksi masuk yang terdiri dari jalur PMDK Rapor (tanpa tes), jalur Tes Tertulis, dan jalur KIP. Informasi lebih lengkap mengenai biaya dan tata cara pendaftaran dapat kamu akses di laman Penerimaan Mahasiswa Baru Akademi Perikanan Yogyakarta. 

Biaya kuliah yang harus dibayarkan di Akademi Perikanan Yogyakarta, meliputi biaya wisuda dan biaya pendidikan atau Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibayarkan per semester. Informasi lengkap mengenai biaya kuliah di Akademi Perikanan Yogyakarta  dapat diakses secara lengkap melalui laman resmi Akademi Perikanan Yogyakarta.

Fasilitas di Akademi Perikanan Yogyakarta

Demi menunjang kegiatan pembelajarannya, Akademi Perikanan Yogyakarta juga menyediakan berbagai fasilitas yang dapat diakses serta dimanfaatkan bagi peserta didik untuk mengembangkan kemampuan mereka. Berikut beberapa sarana dan prasarana yang dapat digunakan oleh mahasiswa Akademi Perikanan Yogyakarta:

  1. Aula
  2. Hall
  3. Auditorium
  4. Ruang Kelas
  5. Perpustakaan
  6. Halaman Parkir
  7. Lab Komputer
  8. Sarana Beribadah
  9. Kantin
  10. Kolam Kering
  11. Kolam Ikan
  12. Laboratorium pembenihan
  13. Laboratorium budidaya
  14. Laboratorium Pakan Hidup
  15. Laboratorium kewirausahaan dan agribisnis perikanan
  16. Raiser (kolam penampungan atau penjualan ikan hias)
  17. Area Wifi
  18. Toko Ikan Hias
  19. Buku Materi Online

Berlangganan Gramedia Digital

Baca majalah, buku, dan koran dengan mudah di perangkat Anda di mana saja dan kapan saja. Unduh sekarang di platform iOS dan Android

  • Tersedia 10000++ buku & majalah
  • Koran terbaru
  • Buku Best Seller
  • Buku Pelajaran SD, SMP, SMA
  • Buku SBMPTN
  • Buku Persiapan Ujian
  • Buku Uji Kompetensi
  • Buku Tes Masuk TNI & Polri
  • Berbagai macam kategori buku seperti buku novel, hobi, motivasi, dan lainnya
  • Baca tanpa koneksi internet

Rp. 89.000 / Bulan

Berlangganan Gramedia Digital

Baca majalah, buku, dan koran dengan mudah di perangkat Anda di mana saja dan kapan saja. Unduh sekarang di platform iOS dan Android

  • Tersedia 10000++ buku & majalah
  • Koran terbaru
  • Buku Best Seller
  • Buku Pelajaran SD, SMP, SMA
  • Buku SBMPTN
  • Buku Persiapan Ujian
  • Buku Uji Kompetensi
  • Buku Tes Masuk TNI & Polri
  • Berbagai macam kategori buku seperti buku novel, hobi, motivasi, dan lainnya
  • Baca tanpa koneksi internet

Rp. 89.000 / Bulan

Biaya Hidup di Yogyakarta

Biaya Hidup / Bulan

Terendah (Rp. 1.000.000)
Rata-rata (Rp. 1.300.000)
Tertinggi (Rp 2.500.000)

Biaya Kos / Bulan

Terendah (Rp. 600.000)
Rata-rata (Rp. 800.000)
Tertinggi (Rp 1.500.000)

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Apakah di APY disediakan asrama?

Belum ada fasilitas asrama.

Apakah Akademi Perikanan Yogyakarta memakai sistem ikatan dinas?

APY merupakan perguruan tinggi yang tidak memakai sistem kedinasan.

Spesialisasi
  • Teaching skills
Video

Event