Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

Sunny Dahye Kolaborasi dengan Liffi Wongso untuk Buku Sunny Everywhere

Sunny Dahye Kolaborasi dengan Liffi Wongso untuk Buku Sunny Everywhere

YouTuber Sunny Dahye meluncurkan buku terbarunya berjudul Sunny Everywhere pada Minggu (15/12) di Gramedia Mall Centrak Park. Acara tersebut juga dihadiri oleh ilustrator Liffi Wongso yang berkolaborasi dalam buku perdana Sunny Dahye.

Sunny Dahye dikenal sebagai seorang influencer gaya hidup dan kecantikan Korea. Melalui video-video yang diunggah di akun YouTube-nya, Sunny dengan ceria berbagi kisah tentang kehidupannya di Korea Selatan. Namun, tidak ada yang tahu tentang sisi lain perempuan yang sempat kuliah di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta ini.

Sunny Everywhere berisi potongan-potongan kisah hidup Sunny Dahye yang dibentuk seperti buku diary. Dalam acara peluncuran bukunya, Sunny menceritakan tentang dirinya yang kerap diminta untuk membuat video Draw My Life. Draw My Life adalah tipe video narasi tentang kisah hidup si pembuat video—yang biasanya adalah para YouTuber.

“Banyak yang request ke aku untuk bikin Draw My Life. Nah, alasan kenapa aku nggak bikin Draw My Life adalah terlalu pendek untuk diceritakan dalam sebuah video. Yaudah akhirnya aku bikin buku aja karena makes more sense,” terang Sunny.

Tidak ada yang tahu masa lalu Sunny punya banyak rintangan. Sebagian kisahnya itu dituangkan dalam buku perdananya ini yang sejak awal sudah bikin sedih. Ilustrator Liffi Wongso pun kaget saat membaca draf tulisan Sunny.

“Benar-benar kaget karena di YouTube itu Kak Sunny ceria banget. Terus begitu dapat naskah pertama kali, aku inget banget, aku langsung baca di busway dan aku kelewatan tiga halte karena saking serunya. Jujur itu karena Kak Sunny berasa curhat ke aku,” kata Liffi.

Sunny Dahye menggaet Liffi Wongso untuk pengerjaan ilustrasi bukunya karena merasa cocok dengan gambar-gambarnya yang aestetik dan sangat detail. Sunny mengatakan bahwa yang bikin dirinya suka terhadap karya Liffi adalah ilustrasi-ilustrasinya sangat orisinal dan sangat Liffi.

Liffi yang sudah sejak 2017 menonton video-video YouTube-nya Sunny merasa tidak percaya karena mendapatkan kesempatan untuk mengisi ilustrasi di buku perdananya Sunny Dahye. Liffi kemudian menonton kembali video-video di kanal YouTube Sunny dan mengambil inspirasi dari karakter Sunny.

Sunny
Sunny Dahye berfoto bersama penggemar di peluncuran buku Sunny Everywhere (Dok: Gramedia.com)

Acara peluncuran buku ini juga dihadiri para penggemar Sunny Dahye. Mereka mengatakan bahwa Sunny adalah sosok yang inspiratif. Mereka juga merasa senang karena akhirnya bias ketemu langsung dengan seorang Sunny Dahye.

Salah seorang penggemar bertanya bagaimana Sunny keluar dari sifat introvernya. Sunny menjawabnya dengan pesan bahwa mulailah dari lingkaran pertemanan yang paling nyaman terlebih dahulu.

“Be yourself tapi jangan force yourself too much. Karena aku tahu teman-teman introver kalau dipaksa pasti bakalan langsung panik. Pelan-pelan,” ujar Sunny.

Acara peluncuran buku Sunny Everywhere karya Sunny Dahye pun diakhiri dengan foto bersama dan sesi tanda tangan buku. Buku ini memiliki tebal 120 halaman dan penuh warna dengan warna dominan pink dan kuning yang merupakan warna favorit Sunny Dahye.

Pada bagian awal, Sunny bercerita tentang masa kecilnya yang tidak begitu menyenangkan karena ditinggal oleh ayah kandungnya. Ibunya kemudian menghidupinya dengan usaha restoran Korea-nya di Bali.

Sunny Everywhere benar-benar mengupas sisi lain dari YouTuber Sunny Dahye.


Baca juga:


Abduraafi Andrian

Content Team

Enter your email below to join our newsletter