Vita Agustina
Syiar Cinta: Tapak Langkah Abdul Halim

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Deskripsi
Untuk sebuah iman, perjuangan, pengabdian, dan belahan jiwanya, dia bersyair lewat Cinta! Sebuah cinta yang memberi semangat, cinta yang mendekatkan. Untuk cinta di atas segala cinta.
Abdul Halim atau K.H. Abdul Halim merupakan sosok tokoh kemerdekaan Indonesia sekaligus ulama yang berasal dari Kabupaten Majalengka. Beliau lahir di Cibolerang, 26 Juni 1887 dan wafat pada 7 Mei 1962. Abdul Halim merupakan sosok pencetus pendidikan di wilayahnya. Ia mencurahkan semua keringat dan mengerahkan semua fikiran demi untuk memajukan pendidikan serta keagamaan di wilayah Majalengka dan sekitarnya. Sejak dulu, Abdul Halim memang dikenal dengan sifatnya yang ulet dan tekun dalam mempelajari hal-hal baru dan membagikan ilmu yang sudah didapatkan kepada masyarakat sekitar agak semakin maju.
Syiar Cinta: Tapak Langkah Abdul Halim merupakan buku yang ditulis oleh Vita Agustina. Buku ini mendasari perjuangan dan pergerakan Abdul Halim sebagai seorang organisatoris, penggagas serta bapak bangsa. Upayanya mempersatukan umat Islam terealisasi dalam sebuah organisasi PUI yang apinya terus menyala hingga seabad lebih. Hingga saat ini, organisasi PUI adalah organisasi keagamaan kemasyarakatan yang sudah memberikan banyak sekali bantuan untuk masyarakat Indonesia. Buku ini akan membantu Anda untuk menjadi lebih dekat dengan sosok Abdul Halim. Melalui buku ini, diharapkan bagi pembaca agar dapat terus mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang seperti K.H. Abdul Halim.
Judul: Syiar Cinta: Tapak Langkah Abdul Halim
Halaman: 461 halaman
Penerbit: Bening Pustaka
Tanggal Terbit: 3 Agustus 2017
Berat: 0.375 kg
ISBN: 9786026109637
Dimensi: 19.5x13.5 cm
Bahasa: Indonesia
Baca Selengkapnya
Detail Buku