Tim Spirit
Renungan Harian Spirit Edisi Juni 2022

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Deskripsi
Sikap ramah dapat diartikan sebagai sikap dari diri seseorang yang baik hati, sopan dalam sikap dan tutur kata, suka bergaul dan menyenangkan. Hari ini melalui firmanNya, Tuhan ingin mengingatkan kepada kita bahwa setiap anak Tuhan sudah seharusnya memiliki sikap ramah di dalam kehidupan. Seorang anak Tuhan adalah seorang yang ramah terhadap orang lain, penuh kasih mesra, kelembutan dan pengampunan.
Ramah memang mengidentikkan sebuah sikap yang suka bergaul. Bergaul disini artinya adalah sebuah sikap yang sopan dalam tutur kata dan perbuatan. Seorang pelayan Tuhan juga memang harus memiliki sifat ini. Misalnya saja, sikap ramah dapat ditunjukkan dengan mengucapkan salam, tidak sungkan bertututr sapa terlebih dahulu dengan semua orang serta menunjukkan kasih dan kelembutan baik dalam tutur kata dan perbuatan.
Bersikap ramah sering kali hanya dianggap bagian dari etika pergaulan saja. Kadang orang bahkan menganggap keramahan itu sebagai basa-basi untuk menguntungkan diri sendiri saja. Padahal, keramahan adalah bagian dari nilai yang Tuhan ajarkan. Mengapa kita harus ramah dan bukan marah? Simak dalam Spirit Juni 2022!
Detail Buku
Judul: Renungan Harian Spirit Edisi Juni 2022
Penulis: Tim Spirit
Jumlah Halaman: 32 hlm
Tahun Terbit: Juni 2022
Penerbit: Spirit Bookfield
ISBN: 1264656165161
Bahasa: Indonesia
Berat Buku: 0.05 kg
Dimensi Buku: 14 cm x 20 cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku