Gramedia Logo
Product image
Dyah Umi Purnama

Princess Cevita, Peneliti Vitamin C

Deskripsi
Di masa pertumbuhan anak usia pra-sekolah dan sekolah dasar, anak-anak juga rentang terhadap infeksi penyakit. Oleh karenanya, penting bagi orangtua untuk mencukupi kebutuhan nutrisi mereka, termasuk asupan vitamin C. Memenuhi kebutuhan nutrisi anak merupakan kewajiban bagi orang tua. Kebutuhan nutrisi yang terpenuhi setiap harinya memegang peran krusial dalam pertumbuhan dan perkembangan anak. Salah satu nutrisi penting yang tidak boleh dilewatkan bagi anak-anak adalah vitamin C. Kekurangan vitamin C mengakibatkan anak-anak semakin rentan terhadap infeksi, termasuk terhambatnya pembentukan kolagen yang menyebabkan gangguan pertumbuhan, penyembuhan luka yang lambat, hingga menimbulkan gejala penyakit skorbut seperti merasa lelah dan lemah sepanjang waktu, kehilangan nafsu makan, uring-uringan, dan mudah tersinggung. Anak-anak sebaiknya perlu mendapatkan asupan vitamin yang mencukupi, agar tubuh tetap sehat dan juga daya tahan tubuh yang lebih meningkat. Vitamin C juga memiliki kegunaan untuk membantu menyerap lebih banyak zat besi dalam darah, sehingga anak tidak mudah mengalami anemia. Lalu buah dan sayuran apa saja yang memiliki kandungan Vitamin C tinggi? Cari tahu di sini, dengan buku ini, bunda dapat memenuhi gizi sang buah hati. Sinopsis Princess Cevita ahli mengolah sumber vitamin C menjadi minuman lezat, tablet, atau kapsul. Suatu hari, Princess Cevita mendengar bahwa Lady Blackshine sakit. Dia harus mendapat asupan vitamin C. Padahal, Lady Blackshine membenci vitamin C. Apa yang akan dilakukan Princess Cevita? Detail Penulis Dyah Umi Purnama Jumlah Halaman 40 Penerbit Tiga Serangkai Tanggal Terbit 1 Feb 2018 Format Soft Cover Berat 0.10 kg ISBN 9786023664030 Lebar 17 cm Bahasa Indonesia Panjang 24cm
Detail Buku