Danik Isnaini Dkk
PR Interaktif Sejarah untuk SMA/MA/SMK/MAK Kelas 11A

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Apakah kamu tahu nama-nama ini: Bayard Rustin, Rosa Parks, Septima Poinsette Clark, atau James Meredith? Mereka adalah tokoh sejarah yang tercatat sebagai pejuang keadilan. Dari mereka kamu dapat belajar mengenai arti keadilan.
Keadilan merupakan salah satu nilai kebijaksanaan. Kamu menemukan catatan sejarah mengenai peristiwa masa lalu yang berhubungan dengan keadilan dan tentu saja ketidakadilan. Kamu tentu cukup cerdas untuk mengambil hikmah dari peristiwa tersebut.
Selain keadilan, belajar sejarah juga dapat membantumu memahami nilai kebijaksanaan lain, misalnya toleransi. Sejarah memberi contoh bahwa para pejuang kemerdekaan Indonesia menyingkirkan ego dan mengedepankan sikap toleransi untuk mencapai tujuan bersama.
Contoh nilai-nilai kebijaksanaan disajikan melimpah dari catatan sejarah dan kamu dapat mengambilnya sebagai pelajaran. Nilai-nilai tersebut masih sangat relevan hingga era digital seperti saat ini.
Era digital memberimu peluang untuk membuka wawasan, khususnya tentang sejarah. Perkembangan teknologi digital pada era ini memungkinkanmu untuk menggali jejak sejarah dengan cara cepat, mudah, dan praktis. Kamu dapat dengan mudah mengakses sumber-sumber sejarah dari seluruh dunia melalui internet. Nah, ketika teknologi sudan semaju ini, buku seperti apa yang masih relevan untuk belajar?
KO Buku PR Interaktif Sejarah untuk SMA/MA/SMK/MAK Kelas 11A inilah jawabannya. Buku ini dilengkapi dengan konten-konten digital dalam bentuk video pembelajaran dan konten interaktif. Kamu tinggal memindai QR Code yang ada di buku ini dan memperoleh wawasan tentang ilmu sejarah. Makin bertambahnya wawasan sejarahmu, makin bijaksanalah tindakanmu.
Baca Selengkapnya
Detail Buku