Seno Gumira Ajidarma
Obrolan Sukab

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Deskripsi
Buku Obrolan Sukab Ini merupakan obrolan Sukab dan konco-konconya sesama warga negara kelas bawah manusia-manusia merdeka yang merasa nyaman dalam keseharian mereka sebab bagi mereka lebih baik memiliki diri sendiri daripada memiliki semuanya, kecuali diri sendiri.
Buku Obrolan Sukab karya Seno Gumira Ajidarma merupakan buku yang menceritakan tentang nuansa orang-orang yang berada pada kalangan bawah kota Jakarta yang memiliki obrolan yang berkaitan dengan dunia politik, sosial dan berbagai permasalahan negara lainnya. Obrolan ini ditemani oleh Sukab dan orang-orang yang selalu mendengarkan dan memberikan pendapat mengenai isu-isu terbaru kepada mereka. Obrolan-obrolan yang ditampilkan di dalam buku ini juga seru dan menggunakan bahasa Betawi bercampur bahasa gaul sehari-hari yang akan membuat pembaca merasa akrab dengan tokoh-tokoh di buku ini dan membuat buku ini tidak bosan untuk dibaca.
Seno Gumira Ajidarma adalah seorang penulis, fotografer, dan juga kritikus film. Ia menulis cerita pendek, novel, bahkan komik. Dia telah memenangkan berbagai penghargaan nasional dan regional sebagai penulis cerita pendek. Juga seorang jurnalis, ia menjabat sebagai editor majalah bergambar mingguan populer Jakarta-Jakarta. Karyanya dalam edisi ini adalah kutipan dari novelnya "Jazz, Parfum dan Insiden", yang diterbitkan oleh Yayasan Bentang Budaya pada tahun 1996.
Buku ini dapat dibeli di Gramedia Store online maupun offline terdekat di kota anda.
Selamat membaca!
Baca Selengkapnya
Detail Buku