Abdul Hadi Hamka
Nambo Hamka: The Untold Story
Rp0

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Nambo Hamka: The Untold Story adalah sebuah persembahan cinta dari sang cucu (penulis) teruntuk sang kakek yang biasa dipanggil Nambo Hamka. Sebuah buku yang merangkum kisah tentang kilasan kenangan masa kecil, kebersamaan sang cucu dengan sang kakek, puluhan tahun silam hingga Hamka wafat. Buku ini juga menuntun kita untuk mengenal lebih dekat lagi sosok Hamka di balik jubah popularitasnya sebagai tokoh besar negeri ini, bahkan di mancanegara. Membaca buku ini membuat kita sekali lagi jatuh cinta pada sosok Hamka.
Bukan sekadar memotret kebersamaan yang akrab dan hangat antara cucu dan kakek, buku ini juga menyuguhkan beragam petuah berharga, pemikiran brilian, keteladanan perkataan dan perilaku, kesederhanaan dan kesahajaan, keteguhan dalam prinsip dan keyakinan, kelembutan dan kepekaan dalam bermuamalah, kedermawanan dan kelapangan hati, kesalehan dan kebaikan yang menawan, serta masih banyak lagi pelajaran berharga lainnya dari sosok Hamka, termasuk kearifan Hamka dalam membimbing dan mengenalkan sang cucu pada pemahaman dan pengamalan yang benar tentang syariat Islam serta pengetahuan umum lainnya.
Tentang Penulis
Abdul Hadi Hamka (Hadi) lahir di Jakarta pada tanggal 18 Mei 1972. Hadi merupakan anak kedua dari tiga bersaudara dari pasangan Prof. Dr. Sjofjan Saad, M.Pd. dan Prof. Dr. Hj. Aliyah Hamka, M.M.. Hadi dibesarkan dalam lingkungan keluarga pendidik serta menaruh minat mengamati masalah-masalah sosial, pendidikan, keagamaan, dan seni. Hadi menyelesaikan pendidikan formal SD hingga SMU serta menamatkan pendidikan S-1 dan S-2 di bidang ekonomi.
Baca Selengkapnya
Detail Buku