Triyanto Triwikromo
Nabi Baru

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Deskripsi
Triyanto Triwikromo (lahir 15 September 1964) adalah seorang sastrawan Indonesia. Pemimpin Redaksi Harian Umum Sastra Suara Merdeka dan Dosen Penulisan Kreatif Fakultas Sastra Universitas Diponegoro Semarang ini kerap mengikuti konferensi teater dan sastra, termasuk menjadi pembicara di Konferensi Teater Indonesia Yogyakarta (1988), dan Konferensi Cerpen Indonesia di Lampung (2003).
Ia juga pernah mengikuti Majelis Sastra Indonesia di Padang (1997), Festival Sastra Internasional di Solo, Festival Prosa Terbaru di Jakarta (2003) dan Wordstorm 2005: Northern Territory Festival di Darwin, Australia. Selain itu, pada 2012-2013, ia terlibat dalam pengembangan program Citybooks yang diproduksi oleh deBuren (perusahaan produksi Belgia). Proyek ini telah menerjemahkan 10 puisi panjangnya tentang Semarang ke dalam bahasa Belanda, Inggris, dan Prancis.
Sinopsis
Dunia baru butuh nabi baru. Namun tak seorang pun ingin dipilih menjadi nabi. Lalu bagaimana pencarian sang nabi terus dilakukan? Triyanto Triwikromo, pemeroleh anugerah Tokoh Seni 2015 Pilihan Majalah Tempo untuk kumpulan puisi Kematian Kecil Kartosoewirjo, menjawab pertanyaan itu dengan ungkapan-ungkapan sok serius, tak terduga, konyol, dan segar dalam buku ini.
“kadang-kadang wajah malaikat nun mirip dengan wajahmu. Pada saat wajah malaikat nun mirip denganmu, ia akan menyampaikan sabda-sabda tak terduga padamu.”
“sabda sesat?”
“sabda hebat.”
(“omong kosong”)
Detail
Format : Soft cover
Jumlah halaman : 196 halaman
Tanggal terbit : 23 Juli 2020
Penerbit : Diva Press
Penulis : Triyanto Triwikromo
Panjang : 21 cm
Lebar : 14 cm
Berat : 0.175 kg
ISBN : 9786023919178
Bahasa : Indonesia
Baca Selengkapnya
Detail Buku