UST. BOBBY HERWIBOWO, LC
Meraih 1001 Keajaiban Hidup Dengan Al-Qur`An

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Pembaca yang dirahmati Allah, bayangkanlah jika keluarga kita menjadi penghafal Al-Qur`an. Bayangkan jika anak-anak kita menjadi hobi menghafal dan melantunkan Al-Qur`an. Imajinasikan dengan jelas bahwa setiap pagi, sore, siang dan malam kita sekeluarga menjadi akrab dengan mushaf Al-Qur`an, hingga Allah meridhoi dan menurunkan banyak keberkahan pada keluarga kita. Bayangkan segala keindahan keluarga kita bersama Al-Quran! Adakah yang lebih nikmat daripada hal ini? Adakah yang lebih mulia dari hal ini? Adakah yang lebih berharga dari hal ini? Hidupkanlah bayangan mimpi itu sehingga diri kita, pasangan kita, dan semua anak-anak kita menjadi paham bahwa menjadi keluarga yang ahlul Quran adalah cita-cita mulia dan keluarga pilihan Allah Ta’ala.
Di buku ini penulis juga akan memaparkan dan mengisahkan betapa keajaiban dan kebahagiaan hidup dapat mudah kita raih jika kita menjadikan Al-Quran sebagai teman sejati kita, menjadikan Al-Quran pusat segala kegiatan kita, dan menjadikan Al-Quran sebagai kesibukan kita. Tidak hanya itu, dalam buku ini penulis juga, memaparkan dan menceritakan rahasia perkara-perkara penting lainnya yang akan membuat seorang hamba meraih kebahagiaan dan kemuliaan di dunia dan di akhirat, seperti berbakti kepada orang tua, rahasia doa, dahsyatnya memuliakan anak yatim, dan lain sebagainya. Keutamaan apa sajakah yang akan didapat dari keluarga pilihan Allah ini? Temukan jawabannya dalam buku ini!
Detail Produk
Penulis: Ust. Bobby Herwibowo
Penerbit: Zikrul Hakim
ISBN: 9786023422838
Terbit: 24 Juli 2020
Halaman: 167 hal
Lebar: 14 cm
Berat: 0.15 kg
Baca Selengkapnya
Detail Buku