B. Wiwoho
Mengapa Kita Harus Kembali Ke UUD 1945?

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 adalah konstitusi dan sumber hukum tertinggi yang berlaku di Republik Indonesia. UUD 1945 menjadi perwujudan dari dasar negara Indonesia, yaitu Pancasila, yang disebutkan secara gamblang dalam Pembukaan UUD 1945. UUD selama ini merupakan dasar dari bergeraknya bangsa Indonesia, namun sejak mengalami amandemen hingga saat ini , banyak tokoh menilai bahwa terdapat perbedaan yang signifikan. Oleh karena itu bagi anda yang tertarik mengenai dunia politik atau sedang mendalami UUD, maka buku yang satu ini merupakan referensi yang dapat anda baca.
Sinopsis
Undang-Undang Dasar (UUD) Negara Indonesia saat ini dianggap bukan UUD 1945 lagi. Sebab UUD tersebut telah mengalami amandemen hingga 300 % dari isi UUD 1945, yakni dari sejak masa Reformasi hingga tahun 2012. Banyak pihak yang beranggapan UUD tersebut sebaiknya disebut UUD 2012. Sebab perubahannya sangat signifikan.
Lalu mengapa harus kembali ke UUD 1945? Menurut sejumlah tokoh, perubahan itu telah banyak mengubah arah dan masa depan bangsa bahkan disinyalir terlalu jauh dari tujuan dasar bangsa.
Para tokoh yang membuat anggapan tersebut bukanlah orang biasa, tetapi sejumlah mantan pejabat dan personil tentara yang begitu mencintai negeri ini. Mereka sangat mengkhawatirkan perubahan itu akan membuat ideologi bangsa amburadul.
Seperti apa pandangan mereka? Simak selengkapnya dalam buku ini.
Buku persembahan Republika Penerbit
Keterangan
Jumlah Halaman : 385
Penerbit : Buku Republika
Tanggal Terbit : 7 Okt 2019
Berat : 0.35 kg
ISBN : 9786027595545
Lebar : 22 cm
Panjang : 27 cm
Bahasa : Indonesia
Baca Selengkapnya
Detail Buku