Sartono, S.pd. Si, Dkk
Master RPUL : SD,SMP,SMA,Umum A-Z Pengetahuan Super Komplet

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Siapa yang tak mengenal RPUL (Rangkuman Pengetahuan Umum Lengkap)?
Buku yang mempunyai ukuran setebal kamus itu berisi kumpulan tentang informasi, data dan fakta mengenai pengetahuan tentang Indonesia maupun Dunia yang berasal dari sumber-sumber terpercaya dan disajikan secara padat, ringkas, jelas, dan sistematis guna memberi kemudahan membaca bagi siapapun yang membacanya.
Seperti namanya, RPUL berisikan pengetahuan umum mengenai banyak hal yang mungkin jarang disampaikan oleh guru di kelas. Lewat RPUL, siswa - siswi bisa mendapatkan berbagai macam wawasan dan pengetahuan yang bersifat umum. Misalnya saja nama ibukota dari berbagai negara di dunia. Atau siapa saja sosok yang pernah menjadi Presiden Republik Indonesia. Itu hanya beberapa contoh kecil dari beragam informasi lain yang ada di RPUL.
Buku Master RPUL: SD,SMP,SMA,Umum A-Z Pengetahuan Super Komplet karya Sartono, S.pd.Si, dkk ini berisi tentang kumpulan berbagai data, fakta, dan informasi popular yang ada dalam lingkup Negara Indonesia dan dunia. Selain itu, buku ini juga berisi tentang pengetahuan umum yang menjadi bagian dari pelajaran sekolah sehingga diharapkan dapat menunjang para pelajar dan kalangan umum yang memang mencari sebuah referensi.
Disajikan secara ringkas, terupdate, dan paling lengkap, buku RPUL ini tentu akan memudahkan siapapun yang ingin menggali dan mengetahui ragam informasi di Indonesia dan dunia.
Baca Selengkapnya
Detail Buku