Gramedia Logo
Product image
A. Haris Watoni

Kimia SMA/MA Kelas 10 Peminatan Kurikulum 2013 (Edisi Revisi)

Format Buku
Deskripsi
Buku berjudulkan Kimia SMA/MA Kelas 10 Peminatan Kurikulum 2013 (Edisi Revisi) ini disusun sebagai sebuah pegangan bagi anak didik, khususnya yang berada di kelas sepuluh, yang sedang mempelajari ilmu kimia dan menerapkan konsep-konsep kimia di dalam kehidupan mereka sehari-harinya. Buku kimia untuk pada siswa SMA/MA di kelas sepuluh ini merupakan buku yang telah disesuaikan dengan kurikulum 2013 edisi revisi 2016, sehingga terdapat adanya perubahan dengan kurikulum sebelumnya. Adapun perubahan tersebut dapat terlihat pada kompetensi-kompetensi dasar yang harus dicapai oleh para siswa di masing-masing tingkatan kelas. Dengan adanya perubahan pada kompetensi dasar yang harus dicapai oleh para anak didik tersebut, maka materi-materi yang harus diajarkan oleh para pendidik kepada siswa-siswanya pun turut mengalami perubahan. Adapun cakupan materi utama yang akan dipelajari di dalam buku ini yaitu hakikat dan peran kimia dalam kehidupan sehari-hari, struktur atom dan sistem periodik, ikatan kimia dan bentuk molekul, larutan elektrolit dan nonelektrolit, konsep reaksi oksidasi reduksi dan bilangan oksidasi, tata nama senyawa organik dan anorganik, serta stoikiometri. Seluruh materi utama tersebut terbagi ke dalam sembilan bab seperti berikut. Bab satu: ruang lingkup kimia. Bab dua: struktur atom. Bab tiga: sistem periodik unsur. Bab empat: ikatan kimia. Bab lima: reaksi reduksi dan oksidasi. Bab enam: rumus kimia dan tata nama senyawa. Bab tujuh: materi hukum-hukum dasar kimia. Bab delapan: konsep mol dan perhitungan kimia. Bab terakhir: larutan elektrolit dan nonelektrolit.
Detail Buku