Hario Kecik
Jie Kian Ju: Sebuah Novel

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Deskripsi
Cerita dalam novel ini berpusat pada seorang tokoh bernama Jie Kian Ju. Pria yang akrab disapa Ju memiliki pengalaman hidup yang sangat berat. Ju lahir di daerah Madiun Selatan dari sepasang suami istri etnis Tionghoa yang kabur dari China pada masa penjajahan Belanda. Ju tumbuh dan berkembang dalam kemiskinan dimana kedua orang tuanya bekerja sebagai pembantu bagi kepada seorang petani Jawa yang memiliki sebidang tanah. Ibunya adalah seorang yang terpelajar karena pernah mengenyam pendidikan mengenai ilmu perbintangan dan alam semesta. Atas dasar itulah, ibu Ju mengharapkan anaknya juga bisa belajar banyak hal. salah satunya mengajari Ju menulis dan membaca huruf China pada malam hari dan siang hari bila tidak ada pekerjaan lain yang mendesak. Selain belajar dari ibunya, Ju juga dapat bermain kartu dan sempoa yang ia pelajari dari ayahnya.
Sinopsis
Kisah Kian Ju ialah gambaran sejarah hidup etnis Cina yang tidak rusak mentalnya, baik oleh perlakuan adu domba penjajah Belanda maupun yang di kemudian hari dipertajam lewat diskriminasi Orde Baru. Orang seperti kian Ju tak bakal berwatak Belandis, juga mustahil mengidap personal mental disorder- berilusi diri sejenis dengan kulit putih. Tanpa ditokohkan, apa lagi dijadikan pahlawan , Kian Ju telah menjadi warga negara Indonesia teladan, menurut nilai-nilai yang kita pakai dalam perjuangan menegakkan kemerdekaan Indonesia.
Keterangan
Jumlah Halaman : 244
Penerbit : Abhiseka Dipantara
Tanggal Terbit : 21 Agt 2015
Berat : 0.2500 kg
ISBN : 9786021821558
Lebar : 14 cm
Bahasa : Indonesia
Baca Selengkapnya
Detail Buku