Ms Ardison
Jejak Sukses Jack Ma
Deskripsi
Jack Ma merupakan sosok inspiratif pada dunia bisnis start up. Ia merupakan pendiri perusahaan belanja online terbesar di dunia, yaitu alibaba.com. Buku ini memberikan pelajaran bagi para pembaca untuk belajar dari sosok Jack Ma.
Jack Ma berasal dari keluarga miskin. Ia bukanlah juara kelas di sekolah. Namun, ia tak pernah berhenti berusaha dan selalu belajar serta memiliki sikap pantang menyerah. Perjalanan Jack Ma tak mulus, ia juga pernah gagal. Akan tetapi kegagalan tak membuatnya mudah putus asa. Buku ini menyajikan kisah Jack Ma yang melompati dunia, memasuki dunia usaha, kemudian mencapai puncak kejayaan dan keberhasilan yang diinginkannya.
Jack Ma telah membuktikan bahwa semua pelaku bisnis akan sukses jika mereka yakin akan keberhasilan. Keberhasilan bisa tercapai jika seseorang terus menjaga mimpi besarnya.
Manusia bisa bertahan satu minggu tanpa makanan, tiga hari tanpa minuman, tetapi manusia akan mati jika kehilangan harapan dalam satu menit saja. Ini adalah buku Inspiratif yang bisa melecut semangat siapa saja yang ingin maju dan meraih mimpi-mimpinya.
Buku ini tak hanya bisa menjadi panduan bagi usaha rintisan (start up) berbasis Internet, tetapi juga buat para pemberani yang ingin mengubah hidupnya dan meninggalkan jejak pada dunia.
Sebagai pelengkap, buku ini juga dilengkapi dengan penjelasan mengenai filosofi bisnis Buaya Yangtze.
Baca Selengkapnya
Detail Buku