U Saefudin Noer
Fenomena Sovereign Wealth Funds (SWF)
Format Buku
Deskripsi
Fenomena Sovereign Wealth Funds (SWF) menjadi perhatian berbagai negara dan fora internasional. Namun, variasi dan narasi tentang SWF kerap menimbulkan salah pengertian. SWF dimaknai, antara lain, sebagai lembaga keuangan dan investasi kekayaan negara atau state investment funds, yang dibentuk, dimiliki dan dikelola negara, sebagai vehicle untuk mengelola dana publik dari berbagai sumber dan investasi kekayaan negara ke dalam variasi aset yang lebih luas dan beragam dengan manfaat yang lebih besar, di pasar domestik maupun internasional. Variasi SWF, antara lain dipengaruhi beragam sumber dananya, model dan proses bisnis, negara dan institusi, sistem hukum dan institusinya. Buku ini mengulas sebagian dinamika dan fenomena SWF di berbagai zona, kekuatan, dan potensinya untuk masa depan.
In vino veritas, bukan hanya anggur yang kian matang diperam waktu, melainkan begitu juga pemikiran. Tampaknya itulah hikmah terbesar yang saya dapat seiring penulisan buku ini. Buku ini ditulis saat saya melakukan banyak hal pada saat bersamaan. Hingga proses penulisan buku ini memakan waktu panjang di tengah dinamika perubahan. Buku ini merangkum jarak waktu lebih dari 15 tahun. Dimulai ketika ide penulisan Sovereign Wealth Fund (SWF) terlintas di benak, seiring dengan tugas-tugas dan sejumlah perkerjaan, pendidikan, dan pelatihan yang saya jalani. Tak semuanya ditulis di meja kerja, dengan sesekali sapa anak-istri di rumah. Sebagian justru ditulis di tengah perjalanan. Tentu saja dengan segala
keterbatasannya.
Baca Selengkapnya
Detail Buku