Edi Herman
Akuntansi Manajerial: Suatu Orientasi Praktis

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Deskripsi
Akuntansi Manajemen berperan dalam menyediakan informasi akuntansi yang akan digunakan oleh manajemen dalam melakukan perencanaan, dan pengendalian organisasi serta membantu membuat keputusan organisasi. Informasi ini diolah dan disajikan dari satu sumber data yaitu sistem akuntansi perusahaan.
Perbedaan utama antara akuntansi manajerial dan akuntansi keuangan berkaitan dengan pengguna informasi yang dituju. Informasi akuntansi manajerial ditujukan untuk membantu para manajer dalam perusahaan membuat keputusan bisnis yang terinformasi dengan baik, sementara akuntansi keuangan ditujukan untuk memberikan informasi keuangan kepada pihak-pihak di luar perusahaan.
Akuntansi keuangan harus sesuai dengan standar tertentu, seperti prinsip akuntansi atau panduaan akuntansi. Semua perusahaan publik diharuskan untuk melengkapi laporan keuangan mereka sesuai dengan aturan sebagai syarat untuk mempertahankan status mereka yang diperdagangkan secara publik.
Sementara itu, dikarenakan akuntansi manajemen bukan untuk pengguna eksternal, maka dapat dimodifikasi sesuai kebutuhan pengguna. Contoh, manajer departemen produksi ingin melihat informasi keuangan yang ditampilkan dengan persentase unit yang diproduksi pada periode tertentu. Sementara, manajer departemen SDM ingin melihat grafik gaji karyawan selama periode tertentu. Akuntansi manajemen mampu memenuhi kebutuhan kedua departemen dengan menawarkan informasi dalam format apapun, serta bermanfaat bagi kebutuhan spesifik tersebut.
SINOPSIS
Akuntansi Manajerial: Suatu Orientasi Praktis membimbing pembacanya untuk menjadi penasehat pribadi dari manajer ketika dia mendapat masalah atau harus mengambil keputusan yang berdampak pada uud & raun = ujung-ujungnya duit & rugi atau untung. Kepakaran yang diperoleh akan lebih dari keahlian membukukan dan melaporkan data keuangan, juga untuk pemberi peringatan kepada pimpinan bahwa bisnis sedang pada puncak prestasi atau pada kondisi under attack oleh musuh-musuh. Berbeda dengan Akuntansi Keuangan, Akuntansi manajemen dealing dengan data masa lalu, masa sekarang, dan masa yang akan dating atau apa yang terjadi (secara keuangan) kalau keputusan ini saya (manajer) ambil.
Buku ini menjelaskan pokok-pokok pembahasan mengenai :
- Fundamental Akuntansi Manajemen
- Konsep Biaya
- Analisis Perilaku Biaya
- Perencanaan Laba
- Perencanaan Laba Lanjutan
- Analisis Diferensial : Keputusan Marketing
- Analisis Biaya Deferensial dan Profitabilitas Keputusan Produksi, dan
- Analisis Investasi Jangka Panjang : Keputusan Pengeluaran Modal
DETAIL
Jumlah Halaman : 284
Penerbit : Mitra Wacana Media
Tanggal Terbit : 6 Sep 2013
Berat : 0.425 kg
ISBN : 9786021521472
Lebar : 16.0 cm
Bahasa : Indonesia
Panjang : 23.0cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku