5 Tokoh dalam Buku yang Sukses Dihidupkan Reza Rahadian

5 Tokoh dalam Buku yang Sukses Dihidupkan Reza Rahadian

Siapa yang tidak kenal dengan Reza Rahadian. Aktor tampan yang satu ini, sudah malang melintang di dunia perfilman Tanah Air. Banyak tokoh sudah dilakoninya. Di antaranya masih terus terkenang, karena kemampuannya yang sukses berat membawakan tokoh tersebut.

Misalkan saja saat Reza berperan sebagai Oemar Said Tjokroaminoto dalam film Guru Bangsa: Tjokroaminoto. Aktor berusia 31 tahun itu dipuji mampu memerankan sosok Tjokro yang intelektual, pandai bersiasat, dan juga memiliki banyak keahlian.

Namun selain itu, tahukah kalian, banyak tokoh yang juga sukses diperankan oleh Reza Rahadian. Dan ternyata, beberapa di antaranya merupakan adaptasi dari karya sastra.

Mau tahu lebih lanjut tokoh adaptasi buku apa saja yang sukses diperankan oleh Reza Rahadian? Berikut daftarnya.

1. Abi Usman - Hafalan Shalat Delisa

TERE

Reza Rahadian berperan sebagai Abi Usman di film Hafalan Shalat Delisa, yang diadaptasi dari novel berjudul sama, karya Tere Liye. Di film itu, Reza Rahadian sukses membawakan peran sebagai suami, dan juga ayah dari empat orang anak.

Di akhir kisah tokoh Abi Usman ini harus ikhlas kehilangan istri dan juga tiga orang anaknya akibat tsunami yang menerjang kampung halamannya di Aceh. Sementara anak bungsunya, Delisa, berhasil selamat, meski harus kehilangan salah satu kakinya.

2. Habibie - Habibie & Ainun

BJHABIBIE


Kali ini Reza Rahadian berperan di film Habibie & Ainun hasil adaptasi buku berjudul sama yang ditulis oleh negarawan Bacharuddin Jusuf Habibie. Buku yang dirilis pada 2010 lalu itu berisikan kisah hidup antara Habibie dan juga istrinya, Ainun.

Di film ini, Reza berperan sebagai Habibie, dan dianggap bisa mewakili sosok Habibie. Di mana Habibie muda dikenal sebagai sosok yang punya ambisi besar membuat pesawat, untuk bisa menyatukan Indonesia.

Tampilan Reza secara fisik pun, diubah dan dibuat semirip mungkin dengan Habibie, meski untuk urusan tingga badan, banyak yang mengatakan, Reza  terlalu tinggi untuk menjadi seorang Habibie. Namun selebihnya, banyak yang sepakat Reza Rahadian sukses menjelma sebagai sosok Habibie.

3. Boss Man - My Stupid Boss

CHAOSWORK


Lagi-lagi Reza Rahadian hadir dengan susuatu yang berbeda. Yap, kali ini Reza Rahadian bermain di film berjudul My Stupid Boss yang diadaptasi dari novel berjudul sama, karya Chaos@work yang pertama kali dirilis pada 2009 lalu.

Di sini Reza berperan sebagai Boss Man, yang menyebalkan dan tidak disukai oleh seluruh anak buahnya. Yang menarik, di film adaptasi ini Reza  secara total mengubah penampilannya. Dia harus menggemukkan badan dan memanjangkan kumis dan janggut, serta menata rambut agar terlihat lebih tua.

4. Ale - Critical Eleven

IKA


Di sini, Reza Rahadian berperan sebagai Ale, beradu akting dengan Adinia Wirasti yang berperan sebagai Anya. Mereka berakting sebagai suami istri dalam film Critical Eleven yang merupakan film adaptasi dari novel berjudul sama karya Ika Natassa.

Tokoh Ale merupakan tokoh yang ikonik bagi para pecinta novelnya. Saat mengetahui Reza  yang memerankan tokoh Ale, banyak yang merasa setuju, karena penggambaran secara fisik memang banyak kemiripan.

Tak heran filmnya pun terbilang cukup sukses dengan perolehan jumlah mendekati satu juta penonton.

5. Beno - Twivortiare

ANTOLOGI


Yang terbaru, Reza Rahadian akan bermain dalam film Twivortiare, yang juga adaptasi novel dari karya Ika Natassa.

Kali ini Reza akan berperan sebagai seorang dokter bernama Beno. Ini kedua kalinya Reza berperan sebagai dokter di film layar lebar, setelah di film Surga yang Tak Dirindukan 2.

Film Twivortiare sendiri baru mulai syuting pada Januari 2019 ini, dan direncanakan rampung serta siap tayang pada pertengahan tahun mendatang.

Di film ini, nantinya Reza akan beradu akting bersama Raihaanun yang memerankan tokoh Alexandra, istri dari Beno.

***

Tidak hanya lima film di atas, Reza Rahadian juga beberapa kali bermain di film adaptasi novel, meski tak menjadi pemeran utama. Misalkan saja di film Perahu Kertas dan di film Tenggelamnya Kapal Van der Wijck.

Menurut Grameds, bener nggak sih Reza Rahadian sukses menghidupkan tokoh-tokoh di atas?

Atau jangan-jangan kamu belum baca bukunya? Langsung pesan di Gramedia.com ya, dan temukan jawaban apakah Reza Rahadian benar-benar sukses menaklukkan tokoh-tokoh di atas.

***

Sumber header foto: Instagram OfficialPilarez


Enter your email below to join our newsletter