Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

Good News! Angga Dwimas Sasongko Usung NKCTHI ke Layar Lebar

Good News! Angga Dwimas Sasongko Usung NKCTHI ke Layar Lebar

Siapa yang suka banget baca buku Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI)? Kabar baik bagi kalian penggemar buku NKCTHI, karena buku karya Marchella FP ini akan diangkat ke layar lebar.

Marchella akan bekerja sama dengan rumah produksi Visinema. Nantinya film NKCTHI akan diproduseri oleh Anggia Kharisma dan disutradarai oleh, Angga Dwimas Sasongko, sutradara yang telah sukses membesut film-film Indonesia berkualitas.

Sutradara dan produser yang kebetulan adalah pasangan suami-istri tersebut, menceritakan kisah awal mula jatuh cinta dengan NKCTHI hingga akhirnya tertarik mengangkatnya ke film layar lebar.

"Kalo gue memang udah ngefans dari pertama kali muncul di Instagram. Gue pas malem-malem, baca instagram NKCTHI. Waktu itu belum buku, baru Instagram. Kalau teman-teman baca di Instagram, itu menenangkan sekali," ujar Anggia Kharisma dalam jumpa pers yang diadakan Senin, 11 Februari 2019 di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

NKCTHI

Karena merasa dekat dengan kisah-kisah di akun instagram NKCTHI, Anggia Kharisma sampai meneteskan air mata hingga membuat sang suami kebingungan.

"Ngelihat Anggia, kok tiba-tiba nangis, kenapa nih? Dia bilang, lagi baca, terus akhirnya dikasih lihat. Waktu itu masih Insta Story, belum jadi buku. Terus habis itu jadi follow, dan mulai kenal sama konsepnya, sama kisahnya di balik proyek NKCTHI ini," ujar Angga.

Berangkat dari sanalah pasangan suami istri, Angga dan Anggia ini sepakat mengangkat kisah NKCTHI ke layar lebar. Sementara itu Marchella FP sempat tak menyangka jika bukunya itu langsung dilirik untuk diadaptasi ke layar lebar.

Tadinya, Marchella hanya ingin membuat web series atau short movie dari buku NKCTHI. Namun tak disangka, dirinya justru berjodoh dengan Visinema dan segera menggarap NKCTHI menjadi sebuah film yang rencananya akan tayang pada 2020 mendatang.

"Aku mau bikin karya sebaiknya, semaksimalnya dan saat karya udah dilempar ke industri interpretasi udah milik banyak orang. Sekarang aku kerja sama dengan Visinema, pengen kerja semenyenangkan mungkin, kita akan buat semaksimalnya, sepenuh hati kita akan menyampaikan pesannya dan semoga juga pesannya sampai ke yang nantinya nonton," ungkap Marchella FP.

Pihak Visinema mengungkapkan baru akan mengadakan obrolan lebih lanjut mengenai adaptasi kisah NKCTHI ini. Mereka pun belum mengetahui konsep seperti apa yang akan diangkat ke layar lebar.

Namun yang pasti, filmnya masih akan tetap sejalan seperti isi bukunya, tentang tokoh Awan yang menuliskan pesan-pesannya yang ditujukan untuk masa depannya kelak.

Penasaran dengan kisah bukunya? Cari dan segera dapatkan di Gramedia.com.

NKCTHI


Enter your email below to join our newsletter