Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

5 Resep Praktis untuk Bekal Makan Siang di Kantor

5 Resep Praktis untuk Bekal Makan Siang di Kantor

Selain sarapan, makan siang adalah salah satu hal penting untuk menambah asupan energi ketika bekerja seharian di kantor. Apalagi dengan jumlah aktivitas yang makin bertambah dari siang hingga sore, bahkan malam hari.

Di antara banyak pekerja kantoran, tidak jarang yang lebih memilih untuk makan siang di luar atau menggunakan aplikasi online untuk memesan makanannya. Salah satu alasannya tidak lain dan tidak bukan adalah karena malas memasak di rumah.

Padahal, ada berbagai macam menu makanan yang mudah dan praktis untuk dimasak sendiri di rumah. Sudah begitu, kamu pun dapat berkreasi pada masakan sendiri.

Lalu, apa saja resep yang mudah dimasak untuk dijadikan bekal makan siang di kantor? Berikut adalah lima resep mudah untuk jadi bekal makan siang di kantor.

1. Nasi dan telur

kimchi-fried-rice-fried-rice-rice-korean-53121Sumber:Pexels.com

Menu pertama ini sepertinya adalah yang paling digemari dan mudah dibuat sebagai bekal makan siang di kantor.

Untuk nasinya, kamu dapat menggunakan nasi putih biasa atau nasi merah jika sedang ingin lebih sehat. Kalau bosan dengan keduanya, nasi goreng bisa jadi pengganti agar ada makin banyak rasa dalam menu bekal siang kamu.

Sedangkan untuk telurnya sendiri, kamu bisa menggoreng telur mata sapi, telur orak-arik, atau telur dadar.

2. Spageti bolognese

beef-cheese-cuisine-delicious-41320Sumber: Pexels.com

Salah satu makanan Italia ini memang terkenal memiliki cita rasa yang lezat. Ada banyak resep spageti dengan berbagai bumbu. Yang paling mudah dibuat adalah spageti bolognese karena kini sudah banyak dijual bumbu instannya.

Pertama-tama, rebus spageti selama kurang lebih 10-12 menit. Jangan lupa tambahkan garam agar rasanya lebih gurih. Tuangkan juga sedikit minyak sayur sehingga saat disaring, spageti tidak terlalu saling menempel.

Kemudian, tumis bawang putih dan bawang bombai. Jika sudah harum, tuangkan bumbu bolognese instan dan tambahkan saus tomat jika diinginkan. Terakhir, masukkan spageti yang sudah direbus, masak sekitar lima menit, lalu taburkan irisan keju.

3. Sandwich tiga warna

orig_three-color-sandwich-samsaek-sandwich-sa-201707271937458611373w251Sumber: Copymethat.com

Sebelumnya, bebas memilih apakah ingin menggunakan roti tawar biasa atau yang terbuat dari gandum.

Persiapkan campuran tuna kaleng dan saus tomat untuk memberi warna merah, campuran timun dan mayonaise sebagai warna hijau, dan telur orak-arik yang dicampur mayonaise atau keju lembaran untuk membuat warna kuning.

Selanjutnya, ambil sepotong roti dan olesi dengan campuran tuna kaleng dan saus tomat sebagai warna merah. Lalu, timpa dengan sepotong roti lagi dan olesi bagian atasnya dengan campuran timun dan mayonaise untuk memberi warna hijau.

Ulangi langkah kedua, tetapi kali ini olesi dengan campuran telur orak-arik dan mayonaise atau keju lembaran untuk membuat warna kuning pada sandwich. Terakhir, timpa lagi dengan sepotong roti dan tekan tumpukan roti isi tersebut secara perlahan.

4. Nasi ayam

Nasi-Lemak-Ayam-GorengSumber: Murnidiscovery.com

Bisa dikatakan bahwa hampir setiap orang menyukai menu nasi ayam. Dalam hal ini, ayam sebagai lauk teman makan nasi dapat dimasak dengan beragam bumbu dan berbagai cara pula.

Yang paling mudah dimasak adalah ayam goreng, baik itu ayam goreng tepung maupun ayam goreng kalasan. Tepung dan bumbu kalasan instannya sendiri banyak dan mudah ditemukan di pasar swalayan terdekat.

Selain digoreng, kamu juga bisa memasak ayam kecap, ayam rica-rica, dan lain sebagainya yang resep lengkapnya dapat ditemukan dalam buku Koleksi 120 Resep Masakan Ayam dari Yasa Boga.

5. Nasi campur ala Korea alias bibimbap

bibimbap-92850-1Sumber: Taste.com.au, luvne.com

Makanan Korea memang sedang terkenal tak hanya di Indonesia, tetapi juga di dunia. Salah satu makanan Korea yang banyak disukai adalah bibimbap atau nasi campur ala Korea.

Cara membuatnya pun sebenarnya cukup mudah. Persiapkan beberapa lauk yang umum ditemukan dalam bibimbap, seperti rebusan bayam dan tauge, irisan timun segar, wortel, dan jamur shiitake rebus.

Selain itu, siapkan juga daging sapi cincang yang sebelumnya telah ditumis dengan minyak wijen sampai matang. Tak lupa juga dengan telur mata sapi. Terakhir, tinggal tambahkan dengan gochujang.

Bagi yang belum tahu, gochujang adalah pasta cabai yang biasanya dijadikan saus pedas pada bibimbap dan sejumlah makanan Korea lainnya. Kini, kamu dapat mendapatkannya di supermarket.


Di antara lima resep di atas, apa menu yang kira-kira akan kamu masak untuk bekal makan siang di kantor?

Untuk menemukan berbagai resep mudah sebagai bekal makan siang lainnya, kamu dapat mencarinya di Gramedia.com atau Gramedia Digital.


Sumber header foto: Alien Mandarin


Junika Kasih

Junika Kasih

Content Writer for Gramedia.com

Enter your email below to join our newsletter