Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

Pilih Mana? Sederhana atau Kompleks?

Pilih Mana? Sederhana atau Kompleks?

Anda memilih hal yang sederhana atau kompleks?

Saya ingat sekali, ketika almarhum nenek saya memanggil saya untuk makan, beliau selalu mengingatkan untuk mencuci tangan sampai bersih. Selain itu, dia juga meminta saya untuk selalu menjaga kebersihan, baik mandi secara teratur dan tidur yang cukup.

Di tahun-tahun pandemi ini kita semua tiba-tiba kembali diingatkan untuk menjaga kesehatan, berolah raga, makan teratur, minum vitamin, dan mencuci tangan.

Apakah hal-hal tersebut adalah sesuatu yang kompleks atau sebenarnya kita kembali pada nilai-nilai yang sederhana?

Pada era kehidupan modern, kadang kita mencari cara-cara ekstra yang terbilang kompleks untuk sebuah kesuksesan, misalnya saja, banyak orang berusaha mencari obat agar menjadi sehat. Bukankah obat diminum ketika kita sakit?

Hal yang sama juga terjadi dalam perilaku keuangan dan berinvestasi, semua orang berbondong-bondong mencari “resep kaya dari investasi” yang kompleks. Apakah hal ini salah?

Tentu tidak, karena siapa pun boleh memilih metode apa pun untuk mendapatkan kesuksesan. Namun apakah cara yang kompleks selalu lebih baik dibandingkan cara sederhana?

Jawabannya adalah sekompleks apa pun sebuah cara investasi dan strateginya, termasuk pilihan instrumennya, tetap tidak menghindarkan diri kita dari kerugian.

Sesuatu yang kompleks yang jelas akan memakan effort kita untuk berupaya lebih dan berbiaya lebih. Bilamana cara kompleks dan sederhana sama-sama berpotensi menghasilkan, apakah sebenarnya kita tidak lebih baik mulai melakukan dari hal-hal yang sederhana?

Menurut Anda, apakah strategi paling sederhana dalam berinvestasi yang terbukti dalam satu abad terakhir? (Ini dapat dibuktikan dengan mempelajari pasar saham Amerika dari tahun 1890). Strategi apa yang bisa menyelamatkan seorang investor dari kerugian?

Ternyata jawabannya adalah, tetap memiliki uang di saat pasar turun dan tetap berinvestasi kembali dalam setiap penurunannya.

Apakah dalam berinvestasi hanya terdapat satu metode? Apakah instrumen investasi akan mempengaruhi? Apakah diversifikasi atau penyebaran investasi yang sederhana juga berpengaruh?

Oh jelas, tapi tetap saja ada hal dan cara-cara yang kompleks dan sederhana dalam berinvestasi. Investasi seharusnya memang sederhana, kalau kompleks seharusnya bukan investasi, melainkan Anda melakukan bisnis secara mandiri, karena semua kendali di tangan Anda.

Di pasar modal, Anda bisa berlaku sebagai investor, bisa juga berlaku sebagai pedagang. Apakah sebagai pedagang ada cara sederhananya?

Segala sesuatu yang berhubungan dengan online adalah sebuah kewajiban di era pandemi, dan tentunya trading online pada pasar saham dan instrumen lainnya juga menjadi sesuatu yang coba ingin dipelajari oleh banyak orang.

Jawabannya juga sama, selalu ada cara sederhana dalam trading dan ada cara yang komplek. Kalau Anda sampai membeli sebuah sistem trading yang begitu mahal, apakah ini bisa menghindari Anda dari kerugian?

Bisa jadi, tapi mesin yang canggih kalau dipadukan dengan pengguna yang tidak memiliki pemahaman dasar dan sederhana akan membuat mesinnya tidak berfungsi baik dan bahkan membuat mesinnya error.

Mari dalam kesempatan ini, kita kembali menyederhanakan pikiran kita, agar kita mampu menjaga diri kita dari pandemi ini, dan berhasil secara sederhana pada investasi dan keuangan Anda sehari-hari.

Salam investasi untuk Indonesia,

Ryan Filbert

Praktisi dan inspirator investasi No 1 di Indonesia

Tokoh inspiratif pasar modal oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo

Penulis Simple Trading, Simple Investing


Penasaran dengan penjelasan lengkap tentang tulisan ini? Cara bagaimana berinvestasi? Trading online yang bisa memberikan keuntungan? Segera cek dari buku berikut ini ya!

simpleBeli Sekarang!

Bisa juga baca versi e-book-nya di sini >>> Simple Trading Simple Investing

Oya, ada layanan Pesan Antar yang membuat kamu lebih mudah tanya stok hingga membeli produk di Gramedia.com. Tinggal chat lewat Whatsapp, pesananmu langsung segera sampai. Ada diskon ongkir juga lho. Yuk, pesan sekarang dengan klik gambar di bawah ini!

PesanKlik untuk Info Lebih Lanjut dan Pesan Via Whatsapp!

Dan selamat! Karena kamu sudah membaca artikel ini, kamu dapat voucher diskon 20% untuk beli buku untuk belajar investasi ini. Ambil vouchernya sekarang dengan klik gambar di bawah ini!

voucherKlik untuk Dapatkan Vouchernya!


Sumber foto header: instagram.com/deprianthony


Enter your email below to join our newsletter