Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

5 Alat Canggih Doraemon yang Paling Memorable

5 Alat Canggih Doraemon yang Paling Memorable

Aku ingin begini
Aku ingin begitu
Ingin ini ingin itu banyak sekali

Semua semua semua
Dapat dikabulkan
Dapat dikabulkan dengan kantong ajaib..

Siapa sih yang tidak kenal lirik lagu di atas? Lirik lagu tersebut menjadi jingle ikonik saat serial Doraemon ditayangkan.

Doraemon merupakan tokoh fiksi rekaan Fujiko F. Fujio yang populer di era '90-an. Konon, tokoh kucing ajaib ini berasal dari abad ke-22 yang dikirim ke abad 21 melalui mesin waktu. Doraemon mengemban misi khusus untuk menemani dan menjaga seorang bocah laki-laki bernama Nobita.

Bak seorang peri, Doraemon selalu sigap menolong Nobita dengan kantong ajaibnya. Yap! Kantong ajaib Doraemon memang dikenal menyimpan alat-alat canggih dari masa depan dengan sejuta fungsi. Mulai dari terbang, merubah wujud, menghilang, hingga berpindah tempat dalam sekejap.

Buat kamu yang kangen dengan masa kecilmu, kami akan mengajakmu bernostalgia dengan mengenang alat-alat canggih dari kantong Doraemon yang paling ikonik di masanya.

Berikut 5 alat ajaib Doraemon yang paling memorable versi Gramedia.com.

1. Konyaku penerjemah

Alat-Doraemon-1-Gramedia-1Sumber: Kotakgame.com

Masih ingat kan dengan alat ini? Konyaku penerjemah adalah alat yang digunakan Doraemon dan kawan-kawan untuk menerjemahkan bahasa. Berbentuk seperti agar-agar, alat ini mampu menerjemahkan segala macam bahasa di dunia.

Biasanya Nobita cs menggunakan alat ini ketika berbicara dengan hewan atau makhluk asing yang mereka jumpai. Ajaib banget ya!

2. Pintu ke mana saja

Alat-Doraemon-6-GramediaSumber: Doraemonhellokitty

Pintu ke mana saja merupakan salah satu alat Doraemon yang paling ikonik. Hanya dengan mengeluarkan alat ini, kita bisa menuju ke tempat mana pun yang dituju.

Alat ajaib ini sangat sering dikeluarkan Doraemon untuk membantu Nobita dan kawan-kawan pergi ke mana saja.

3. Kamera Pengubah Penampilan

Alat-Doraemon-3-Gramedia-1Sumber: Selowae.net

Dengan alat ini kamu tidak perlu repot-repot ganti baju di depan kamera. Konon, alat ini mampu mengubah penampilan seseorang secara instan.

Caranya cukup mudah, hanya dengan memasukkan gambar baju yang diinginkan ke dalam kamera, kemudian arahkan kamera pada orang yang ingin diubah penampilannya.

Voila! Orang itu pun akan tampil layaknya gambar yang diinginkan. Hebat ya!

4. Mesin waktu

Alat-Doraemon-4-GramediaSumber: Yattatachi.com

Nah, kecanggihan alat yang satu ini pasti bikin kita mupeng! Alat ini mampu membawa Nobita dan kawan-kawan bertualang ke masa lalu dan masa depan.

Kebayang nggak sih kalau kita punya alat ini? Hmm, mau pergi ke masa lalu atau masa depan ya?

5. Baling-baling bambu

Alat-Doraemon-7-GramediaSumber: TV Asahi

Dari sekian banyak alat Doraemon, baling-baling bambu adalah alat canggih yang paling memorable. Alat ini sangat sering digunakan oleh Nobita dan kawan-kawan.

Memiliki fungsi sebagai alat transportasi udara, tak mengherankan jika Nobita dan kawan-kawan sering sekali menggunakan baling-baling bambu untuk bepergian.

Saking ikoniknya, baling-baling bambu kerap dijadikan merchandise khas Doraemon yang paling sering diperjual-belikan, lho!


Dari 5 alat ajaib Doraemon di atas, menurut kamu alat canggih dari kantong ajaib Doraemon mana ya yang paling memorable?

Buat kamu yang rindu dengan masa-masa indah di masa kecil, saatnya bernostalgia dengan membaca komik ensiklopedia Doraemon.

Bukan sembarang komik, komik ini adalah special edition dari Elex Media Komputindo yang mengulik lebih dalam seputar alat-alat ajaib Doraemon.

Siapkan dirimu, karena untuk 30 pembeli pertama akan mendapatkan special merchandise dari Doraemon. Kesempatan terbatas ini hanya berlaku pada tanggal 30 Januari - 3 Februari 2019.

Yuk, segera hunting komiknya di Gramedia.com.

PROMO


Nana Rohanawati

Nana Rohanawati

Content Lead

Enter your email below to join our newsletter