7 Serial TV Adaptasi Buku Best Seller Ini Akan Rilis di Tahun 2019

Banyak hal baru yang direncanakan hadir pada tahun 2019. Salah satunya adalah sejumlah TV series yang ceritanya diangkat dari buku-buku best seller.
Di tahun 2018 sendiri, ada beberapa judul TV series yang merupakan adaptasi dari buku. Mulai dari Outlander, Sweetbitter, Instinct, sampai The Child in Time. Nah, kalau di tahun 2019 ini, kira-kira TV series adaptasi buku apa saja yang bisa kamu nikmati?
Berikut sudah Gramedia.com rangkum 7 TV series adaptasi buku yang direncanakan rilis di tahun 2019. Ada apa saja ya?
1. Good Omens
Bagi pecinta kisah fantasi, mungkin sudah pernah tahu cerita dari novel Good Omens: The Nice and Accurate Prophecies of Agnes Nutter, Witch.
Novel fantasi hasil duet antara dua penulis Inggris, yaitu Neil Gaiman dan Terry Pratchett ini pun tengah diadaptasi menjadi TV series oleh Amazon Prime Video dan BBC. Kabarnya Good Omens akan rilis tahun 2019 ini, lho.
Dalam novelnya, diceritakan kisah tentang seorang malaikat (Michael Sheen) dan iblis (David Tennant) yang merasa nyaman tinggal di bumi. Namun, suatu saat keduanya harus bekerja sama menjaga bumi dari The Antichrist.
2. The Rook
Sumber: Blackfilm.com
The Rook adalah debut pertama Daniel O’Malley, penulis asal Australia. Novel yang terbit tahun 2012 ini dikabarkan akan diadaptasi ke dalam TV series dengan Stephenie Meyer sebagai produser eksekutif-nya.
The Rook sendiri bercerita tentang seorang wanita bernama Myfanwy Thomas (Emma Greenwell) yang terbangun tanpa satu ingatan apapun, bahkan tidak ingat siapa dirinya.
Meski begitu, Myfanwy Thomas harus mengungkap pengkhianat yang ada dalam sebuah organisasi rahasia di Inggris.
3. The Name of the Rose
Meskipun adalah novel pertama dari penulis Italia, Umberto Eco, The Name of the Rose menyita banyak perhatian dan berhasil menjadi novel best seller.
Dalam novel ini, diceritakan misteri pembunuhan yang terjadi di sebuah biara Italia pada tahun 1327. Melihat peristiwa ini, seorang biarawannya pun mulai melakukan investigasi untuk mengungkap fakta di balik kasus tersebut.
The Name of the Rose dikabarkan akan diadaptasi ke dalam TV series dan dibintangi oleh John Turturro, Rupert Everett, dan Michael Emerson.
4. Catch-22
Sumber: Consequenceofsound.net
Di tahun 2019 ini, Hulu akan menayangkan TV series terbarunya yang berjudul Catch-22. Judulnya mungkin sudah tidak asing lagi karena Catch-22 memang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Joseph Heller.
Catch-22 menceritakan kisah John Yossarian, seorang tentara Amerika dalam Perang Dunia 2 yang tak kunjung dipulangkan walaupun telah beberapa kali menyelesaikan misinya.
Kabarnya, Christopher Abbott, Kyle Chandler, Hugh Laurie, dan George Clooney akan membintangi serial TV ini.
5. The Expatriates
Sumber: Aceshowbiz.com
Seperti judulnya, The Expatriates bercerita tentang kehidupan pribadi, pertemanan, pernikahan dari sekelompok eskpatriat wanita di Hong Kong yang tak selalu menyenangkan, pun tak selamanya menyedihkan.
Usut punya usut, novel kedua dari penulis Amerika kelahiran Hong Kong, yaitu Janice Y. K. Lee ini akan diadaptasi ke dalam TV series dan ditayangkan oleh Amazon Studios.
Yang tambah menarik perhatian, kabarnya Nicole Kidman akan berkontribusi menjadi salah satu jajaran produser The Expatriates. Kira-kira, Nicole juga akan berakting dalam TV series-nya enggak ya?
6. Little Fires Everywhere
Sumber: Metdaan.com
Selain Catch-22, Hulu juga akan menayangkan TV series baru yang diadaptasi dari novel karya Celeste Ng berjudul sama, yaitu Little Fires Everywhere. Dikabarkan kalau Reese Witherspoon dan Kerry Washington yang akan membintangi serial TV ini.
Little Fires Everywhere sendiri bercerita tentang riwayat tersembunyi keluarga Richardson yang tinggal di Shaker Heights. Akan ditemukan banyak rahasia mengejutkan dari sejumlah karakter yang terbongkar.
7. Watchmen
Sumber: Tvweb.com
Watchmen adalah TV series yang akan dirilis tahun 2019 dan tayang di HBO. Perlu diketahui kalau ternyata Watchmen diangkat dari komik karya Alan Moore dan Dave Gibbons.
Dalam ceritanya, Watchmen mengisahkan sekelompok superhero dari masa lampau dan yang ada sekarang ini. “Sensasi” baru dari kisah superhero pun hadir dalam Watchmen di mana ada kasus terbunuhnya salah satu superhero.
Diinformasikan pula kalau beberapa artis Hollywood, seperti Yahya Abdul-Mateen II, Regina King, dan Jeremy Irons akan bermain dalam serial TV adaptasi komik ini.
Dari daftar di atas, TV series adaptasi buku mana yang paling kamu tunggu-tunggu untuk dinikmati?
Jika ingin membaca versi bukunya terlebih dahulu, kamu bisa mencarinya di Gramedia.com.
Sumber header foto: Geeks of Color