Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

5 Buku Baru Akan Terbit Januari 2020 yang Patut Ditunggu

5 Buku Baru Akan Terbit Januari 2020 yang Patut Ditunggu

Tahun baru waktunya menyambut harapan baru. Juga tentu saja, buku baru! Di awal tahun baru 2020 ini, ada beberapa buku karya pengarang terkenal yang akan terbit. Buku-buku ini patut ditunggu lho! Apa saja sih?

Ingkar karya Boy Candra

View this post on Instagram

Enam tahun yang lalu setelah menerbitkan novel pertama, kemudian mengisi sebuah acara kampus di Padang, saya berkenalan dengan seseorang yang mengaku pembaca buku saya dan akhirnya kami berteman. Kesukaan pada buku dan menulis barangkali yang membuat obrolan kami nyambung. Seingatku, dia datang cukup jauh dari Solok ke Padang —yang kemudian menjadi setting novel yang saya tulis— untuk hadir di acara itu. Singkat cerita, kami sempat bertemu beberapa kali. Saat pertemuan semacam itu, kami berbagi cerita selayaknya teman. Hingga pada satu momen dia membagi kisah pahitnya. Cerita tentang seseorang yang bertahun bersamanya dan mematahkan hatinya. Saya mendengarkan dan terdiam cukup lama. Kok bisa, perempuan seriang ini menyimpan luka sedalam itu? Pertemuan itu menyisakan sesuatu di kepala saya, saya memutuskan menulis kisah Livka dengan versi saya sendiri. Rasa pahit itu barangkali bahan dasarnya. Saya mengabarkan padanya soal proses itu dan tentu dia senang. Tapi naskah itu tidak berjalan sesuai rencana awal. Tidak terbit sesuai target. Setelah sempat mengalami penolakan dan diberiharapan palsu oleh salah satu penerbit besar, akhirnya saya memilih menyimpan naskah itu lagi. Cukup lama dan mencoba melupakan semuanya. Mungkin memang kisah ini cukup ditulis saja, batinku. Livka mungkin juga sudah lupa. Kini dia sudah hidup dengan keluarga kecilnya, dengan dua orang anaknya yang lucu. Mereka tampak bahagia. Kisah pahit itu tersimpan di laptop saya bertahun lamanya. Hingga, tahun lalu saat mengobrol dengan editor, beliau bertanya soal naskah. Dengan perasaan dan berusaha tidak membiarkan kepala menanggung beban apa pun, naskah Livka (judul awal) saya kirimkan. Setiap naskah punya jalan dan kisahnya masing-masing. Akhirnya, bulan depan kisah Livka akan bisa kita temui dalam novel berjudul: Ingkar jika aku bukan rumah, masihkah kita satu arah? Kamu sudah siap bertemu Livka? #novelingkar

A post shared by BOY CANDRA (@boycandra) on

Boy Candra akan menerbitkan karya terbaru berjudul Ingkar. Buku terbitan Penerbit Kata Depan itu adalah buku pertama Boy Candra yang diterbitkan pada 2020 dan rencananya akan beredar di toko buku pada pertengahan bulan Januari.

Melalui akun Instagram-nya, Boy Candra bercerita tentang Livka. Livka adalah kenalan Boy yang kemudian jadi teman. Suatu ketika Livka bercerita tentang seseorang yang mematahkan hatinya. Kisah pahit Livka itulah yang menjadi inspirasi terbitnya Ingkar.

Ganjil Genap karya Almira Bastari

Bagaimana jika setelah 13 tahun pacaran, kamu tiba-tiba diputusin di parkiran mobil? Kisah pahit itu terjadi pada Gala. Sialnya pada saat yang sama, sang adik sudah buru-buru mau nikah. Bersama ketiga sahabatnya, Gala mencari cara untuk temukan jodohnya.

Kisah Gala itu diceritakan oleh Almira Bastari dalam novel Ganjil Genap yang bakal rilis Januari 2020 ini. Konon, Gala bahkan membajak akun Instagram Almira Bastari dan mengganti akunnya dengan nama @ini.gala. Sebelumnya, Almira menerbitkan kisah romansa metropolitan dalam buku Resign! pada 2018 dan Melbourne (Wedding) Marathon pada 2017. Ikuti kisah Gala dalam Ganjil Genap!

Game Over karya Valerie Patkar

Bisa dibilang, Valerie Patkar adalah penulis produktif. Pada 2018, ia menerbitkan Claire. Pada 2019, ia merilis Nonversation. Tahun 2020 masih kuncup dan Valerie sudah akan menerbitkan karya ketiganya berjudul Game Over.

Usut punya usut, Game Over adalah bagian pertama dari seri Loversation. Buku ini bercerita tentang orang-orang yang sempat merasa putus asa dalam hidupnya. Salah satu kutipan yang diambil dari Instagram Valerie Patkar adalah sebagai berikut.

“Waktu liat orang lain jalannya lebih cepat dari lo tuh semacam… kenapa ya gue lambat banget?”

Buku-buku kumpulan puisi Adimas Immanuel

Buat kamu yang suka puisi, mungkin tidak asing dengan nama Adimas Immanuel. Dalam akun Twitter-nya, Adimas memberi kabar bahwa dirinya akan menerbitkan tiga karya dengan sampul baru. Rencananya, mereka akan terbit pada Januari 2020 ini.

Tiga karya barunya tersebut berjudul Suaramu Jalan Pulang yang Kukenali, Pelesir Mimpi, dan Di Hadapan Rahasia. Ketiganya itu memiliki tema sampul yang hampir mirip dengan karya Adimas yang terbit pada 2018, Karena Cinta kuat Seperti Maut. Kamu salah satu yang menantikan kehadiran karyanya?

Sewu Dino karya Simpleman

Sekarang, buat kamu pencinta cerita horor! Tahukah kamu bahwa pengarang KKN di Desa Penari akan menerbitkan buku terbarunya? Pada 10 Januari 2020, karya anyar Simpleman berjudul Sewu Dino akan rilis!

Sewu Dino berasal dari bahasa Jawa yang berarti 1.000 hari. Sewu Dino sudah dibagikan di akun Twitter @SimpleM81378523 sejak Agustus 2019 lalu dan sudah mendapatkan lebih dari 12.000 retweets dan 33.000 likes. Kisahnya tentang apa sih? Baca di bukunya yuk!


Temukan buku-buku baru tahun 2020 lainnya di Gramedia.com!


Sumber gambar header: Instagram @ini.gala


Abduraafi Andrian

Content Team

Enter your email below to join our newsletter