Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

BCA BLIMs Membantu Karyawan dalam Meminjam Buku dari Jarak Jauh

BCA BLIMs Membantu Karyawan dalam Meminjam Buku dari Jarak Jauh

Tak bisa dipungkiri jika teknologi saat ini membuat banyak hal berubah. Semua dalam bentuk digital, yang memudahkan segala aktivitas sehari-hari tanpa ada batas ruang dan waktu. Kegiatan membaca tak kalah ikut andil dalam hal ini.

Bank BCA bersama E-Perpus Gramedia, bekerja sama dalam menunjang kegiatan membaca bagi para karyawan Bank BCA. Perpustakaan digital bernama BLIMs pun hadir untuk memenuhi kebutuhan para karyawan dalam meminjam buku.

Stanisia, PIC dari BCA BLIMs, menyatakan bahwa mereka memutuskan untuk menggunakan BLIMs agar memudahkan proses peminjaman buku yang lebih cepat dan praktis.

BCA
BCA BLIMs (Dok. Bank BCA)

Sebelum menggunakan BLIMs, para karyawan yang ingin meminjam buku harus terhalang dengan jarak yang jauh, sehingga memakan waktu yang banyak untuk proses pengiriman. Namun dengan BLIMs, para karyawan tidak perlu khawatir lagi, karena dengan buku digital mereka bisa langsung membaca buku yang tersedia, hanya dari gawai yang mereka gunakan.

Menurutnya, BLIMs memiliki kelebihan yang tak dimiliki oleh penyedia layanan perpustakaan digital lainnya, seperti kemudahan proses peminjaman dan pengembalian buku, jangkauannya yang lebih luas, serta koleksi bukunya yang berbahasa Indonesia. Hal itulah yang membuat BCA memutuskan untuk memilih E-Perpus Gramedia untuk bersama membangun BLIMs.

Kelebihan BLIMs lainnya adalah karyawan bisa membacanya di laptop, sehingga bisa membuat mata lebih nyaman ketika membaca. Ditambah lagi ada berbagai jenis bacaan di aplikasi ini, seperti koran, majalah, dan buku digital. Dengan segala kelebihan aplikasi BLIMs, Stanisia sangat merekomendasikan aplikasi ini baik ke teman-temannya di kantor, hingga ke seluruh karyawan BCA.

Untuk mempromosikan BLIMs kepada para karyawan BCA, Stanisia menjelaskan bahwa perusahaan mengirim e-mail kepada seluruh karyawan terkait buku rekomendasi, dan mempromosikan BLIMs melalui akun Instagram internal para karyawan. Tak hanya itu, ajakan dari mulut ke mulut untuk menggunakan aplikasi BLIMs juga menjadi cara untuk mengajak seluruh karyawan merasakan kelebihan dari aplikasi ini.

BCA
Publikasi BCA BLIMs (Dok. Bank BCA)

Stanisia juga mengungkapkan dampak yang dirasakan dengan adanya perpustakaan digital ini. Karena aplikasi BLIMs, para karyawan yang tadinya hanya membaca karena kebutuhan, kini menjadi lebih terbiasa dan mencari BLIMs untuk mencari konten atau bahan bacaan yang mereka inginkan. Kemudian, dengan menggunakan BLIMs para karyawan yang berada di tempat yang jauh, tidak perlu khawatir lagi harus menunggu waktu yang lama jika ingin meminjam buku dari perpustakaan BCA.

E-Perpus Gramedia, Berikan Layanan Pembuatan Perpustakaan Digital

E-Perpus Gramedia telah bekerjasama dengan ratusan klien dari berbagai instansi, mulai dari kementerian, perusahaan swasta, sekolah, universitas, hingga organisasi non profit lainnya. E-Perpus Gramedia memberikan jasa dalam pembuatan aplikasi perpustakaan digital, yang mampu menaruh lebih dari puluhan ribu koleksi buku, majalah, maupun koran digital, dari ratusan penerbit ternama.

Dengan perpustakaan digital, pemeliharaan dan kontrol koleksi perpustakaan jadi lebih mudah. E-Perpus Gramedia memiliki fitur Admin Dashboard yang memudahkan pustakawan dalam membuat laporan, mengelola, dan menganalisis pengguna serta konten di dalamnya.

Lewat Admin Dashboard, pustakawan bisa mengatur pengguna atau anggota perpustakaan dengan lebih mudah, dapat memantau aktivitas pengguna, mengatur konten dan peminjaman, hingga mengatur pembelian konten, yang semuanya bisa diakses secara 24 jam di mana saja, hanya melalui smartphone atau tablet. Dengan perpustakaan digital dari E-Perpus Gramedia, Anda bisa mendatangkan lebih banyak pengunjung dari mana pun, di luar pengunjung yang datang langsung ke tempat perpustakaan.

Selain Smart Library yang bisa dimiliki dengan cepat dan mudah, Anda juga bisa memilih ePerpus Premium untuk miliki perpustakaan eksklusif tersendiri pada instansi Anda. Aplikasi akan dibuat dengan menyesuaikan kebutuhan instansi dan bisa meng-upload e-books internal dalam perpustakaan digital.

Mulai dari Rp5.220.000, Anda sudah bisa mendapatkan perpustakaan digital sendiri, dan aplikasi tersedia di Google Play Store maupun App Store. Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan perpustakaan digital oleh E-Perpus Gramedia, Anda bisa mengakses pada eperpus.com dan klik Kontak Sales di pojok kanan atas.


Sumber foto header: Dok. Bank BCA


Enter your email below to join our newsletter