Pikiran, cerita, dan gagasan tentang buku dengan cara yang berbeda.

Tokyo Revengers: Pertarungan Siswa Berandal Jadi Geng Terkuat di Jepang

Tokyo Revengers: Pertarungan Siswa Berandal Jadi Geng Terkuat di Jepang

Tokyo Revengers, seri anime yang pertama kali dirilis tahun 2021 ini langsung mendapatkan banyak prestasi, tetapi sebenarnya anime Tokyo Revengers ini merupakan adaptasi dari komik, lho. Tokyo Revengers merupakan karya terpopuler Ken Wakui yang bergenre shonen. Berisi tentang pertarungan antar geng siswa, Tokyo Revengers menjadi salah satu komik yang digemari oleh banyak orang. So, penasaran seperti cerita Tokyo Revengers? Yuk, simak artikel ini sampai selesai!

Tokyo Revengers: Antara Pertarungan, Kehormatan, dan Cinta

Tokyo Revengers bercerita tentang perjalanan Takemichi Hanagaki (26), seorang laki-laki payah yang hidupnya kurang beruntung, karena selalu ditindas dan tidak memiliki kepercayaan diri. Suatu hari ia mendapat kabar berita bahwa Hinata Tachibana (26), satu-satunya mantan pacar yang ia miliki seumur hidup tewas dibunuh oleh Geng Tokyo Manji. Geng Tokyo Manji pada saat ini merupakan geng terbesar yang bahkan polisi saja tidak bisa menyentuh mereka.

Anehnya lagi, saat Takemichi hampir mati tertabrak kereta, secara tiba-tiba ia kembali ke 12 tahun yang lalu, ketika masih duduk di bangku SMP dan menjadi siswa berandal. Mengetahui memiliki kesempatan untuk mengubah masa depan dan menyelamatkan Hina, Takemichi pun berusaha mencari Geng Tokyo Manji dan membalaskan dendamnya.

Memiliki tema dan alur cerita yang cukup unik, Tokyo Revengers mampu membuat kita merasakan nano-nano saat mengikuti ceritanya. Kita akan disuguhkan oleh tekad kuat Takemichi, pertarungan-pertarungan sengit Geng Tokyo Manji dan geng lainnya, persahabatan yang penuh dengan kehormatan, hingga keindahan kisah cinta Takemichi dan Hina.

Walau Tokyo Revengers tergolong sebagai genre shonen atau cerita untuk laki-laki remaja, namun Tokyo Revengers sangat bisa dinikmati oleh semua kalangan. Apalagi dengan tema time travel yang menarik, Tokyo Revengers bisa membuat kita greget dengan alurnya. Jadi, pastikan untuk menyiapkan diri kamu untuk alur Tokyo Revengers yang berliku-liku ini👀🙇.

Poster FIlm Tokyo Revengers Live Action

Best Seller di Jepang, Tokyo Revengers Jadi Salah Satu Karya Terpopuler

Sukses dengan komiknya yang terjual lebih dari 40 juta eksemplar di Jepang dan memenangkan Manga Award kategori komik remaja pria pada tahun 2020, Tokyo Revengers melebarkan sayapnya ke ranah anime dan live action. Dengan kepopulerannya, anime Tokyo Revengers season 3 dengan sukses menyelesaikan episode terakhirnya pada Desember 2023 lalu.

Tidak hanya anime saja, siapa sangka Tokyo Revengers juga sudah memiliki seri film live action-nya sendiri. Film live action pertamanya rilis pada tahun 2021 dengan judul yang sama. Mendapatkan respons yang baik dari publik, film keduanya pun dibagi menjadi 2 bagian, yaitu Tokyo Revengers 2: Bloody Halloween - Destiny dan Tokyo Revengers 2: Bloody Halloween - Decisive Battle. Keduanya sukses dirilis pada tahun 2023. Dengan aktor-aktor terkenal yang memerankannya, Tokyo Revengers Live Action bisa dikatakan sebagai salah satu live action adaptasi komik yang terbilang sukses.

Bagi teman-teman Grameds yang belum sempat menonton Tokyo Revengers, kamu bisa menontonnya secara online di platform favorit kamu. Eitss, jangan lupakan komiknya juga, ya! Kamu bisa membaca dan mengumpulkan koleksi komik original Tokyo Revengers di Gramedia. Pastikan untuk memiliki semua serinya, ya, Grameds.

Kumpulan Komik Tokyo Revengers di Gramedia

1. Tokyo Revengers 1

TokyoCek Komiknya di Sini!

Berawal dari berita kematian satu-satunya perempuan yang pernah Takemichi pacari seumur hidupnya, Hinata. Hinata dibunuh oleh Geng Tokyo Manji, geng berandalan yang bahkan tidak bisa disentuh oleh polisi. Dipicu oleh kematian sang mantan pacar, Takemichi—seorang mantan berandalan saat masih duduk di bangku sekolah, secara ajaib melintasi waktu ke masa SMP, masa kejayaannya. Dengan penuh tekad, Takemichi berusaha membalaskan dendamnya kepada Geng Tokyo Manji.

2. Tokyo Revengers 2

TokyoCek Komiknya di Sini!

Takemichi, pria payah yang memiliki kehidupan kelam dan selalu tertindas, melintasi waktu ke masa SMP dua belas tahun lalu demi menyelamatkan mantan pacar satu-satunya yang ia miliki, Hinata. Hinata terbunuh oleh Geng Tokyo Manji yang kejam! Takemichi yang menarik perhatian ketuanya, yaitu Mikey kemudian bergabung dengan Toman. Namun, kejutan menghampirinya ketika ia kembali ke masa kini, sahabat karibnya, Akkun, ternyata telah menjadi petinggi Toman!

3. Tokyo Revengers 3

TokyoCek Komiknya di Sini!

Setelah berhasil kembali melintasi waktu, Takemichi berusaha mencegah bentrokan dengan Moebius yang menjadi pemicu keretakan Toman. Takemichi berusaha membujuk Mikey, namun tanpa mereka sadari Moebius sudah mengepung mereka! Takemichi bingung dengan perubahan situasi yang drastis dan masa lalu yang berbeda dengan yang ia ketahui. Di lain sisi, nyawa Draken dalam bahaya!

4. Tokyo Revengers 4

TokyoCek Komiknya di Sini!

Takemichi ingin mencegah kematian Draken, namun pisau mematikan Kiyomasa tetap menghujam Draken! Di hadapan Draken yang tumbang, Takemichi pun putus asa. Apakah masa depan memang tidak bisa diubah?! Balas dendam Takemichi yang sesungguhnya pun dimulai!

5. Tokyo Revengers 5

TokyoCek Komiknya di Sini!

Takemichi berhasil mengubah masa lalu! Setelah kembali lagi ke masa kini, ia pun akhirnya bisa bertemu Hina. Namun, kebahagiaan itu ternyata hanya sekejap dan lagi-lagi ia kehilangan Hina. Tekad Takemichi pun berubah. Ia harus menjadi pemimpin Toman demi menyelamatkan Hina. Bisakah Takemichi menjadi pemimpin Toman dan menghadapi permainan takdir?

6. Tokyo Revengers 6

TokyoCek Komiknya di Sini!

Takemichi tetap menguatkan tekadnya untuk menjadi pemimpin Toman! Demi membawa pulang Baji ke Toman, menyingkirkan Kisaki—biang kerok semua kejahatan Toman, dan demi tujuan utamanya, yaitu menyelamatkan Hina. Misi tersulit Takemichi dan awal pertarungan terbesar Toman pun dimulai!

7. Tokyo Revengers 7

TokyoCek Komiknya di Sini!

Halloween Berdarah (Bloody Halloween). Pertarungan Toman vs. Valhalla dimulai! Bentrokan dua geng itu langsung dimulai dengan duel sengit sesama petinggi, Mikey vs. Kazutora dan Draken vs Hanma! Dengan kebenaran masa kini antara Mikey dan Kazutora, dapatkah kali ini Takemichi mengubah masa lalu?

8. Tokyo Revengers 8

TokyoCek Komiknya di Sini!

Pertarungan Toman vs. Valhalla semakin memanas! Kemurkaan Mikey pada Kazutora tidak bisa dibendung setelah ia menusuk Baji! Dengan penuh upaya, Baji berusaha mencegah pertarungan mereka berdua. Dapatkah Baji mencegah kejatuhan Mikey ke dalam kegelapan? Simak babak terakhir Halloween Berdarah di komik ke-8 seri Tokyo Revengers!

9. Tokyo Revengers 9

TokyoCek Komiknya di Sini!

Setelah bentrokan besar Toman vs Valhalla berakhir, Takemichi sekali lagi kembali ke masa kini dan menemukan fakta bahwa dia telah menjadi petinggi Toman! Dalam pertemuan para petinggi, orang-orang mantan geng Black Dragon yang tak dikenalnya berulah. Dan secara tiba-tiba Kisaki memunculkan batang hidungnya! Sebenarnya apa yang terjadi?! Lalu, kebenaran mengejutkan apa yang mau diungkapkan oleh Naoto?!

10. Tokyo Revengers 10

TokyoCek Komiknya di Sini!

Setelah kehilangan orang yang disayanginya karena dijebak oleh Kisaki, Takemichi memutuskan untuk merebut kembali Toman bersama Kazutora. Kunci pada perjalanan ke masa lalu kali ini adalah geng Black Dragon yang sudah membuat Toman menjadi jahat. Sekali lagi Takemichi balik ke masa lalu, berjumpa dengan seorang anggota geng Toman bernama Hakkai Shiba, dan Taiju Shiba, ketua utama Black Dragon. Hakkai yang tidak memiliki hubungan baik dengan abangnya, Taiju, pun memiliki niat untuk membunuh Taiju. Perseteruan Shiba bersaudara pun memojokkan Takemichi!

11. Tokyo Revengers 11

TokyoCek Komiknya di Sini!

Black Dragon ternyata merupakan geng brutal yang menjadi alasan dibalik kejahatan Toman! Untuk mencegah Hakkai yang berteka membunuh abangnya sekaligus pemimpin Black Dragon, Taiju, Takemichi pun bekerja sama dengan Kisaki meski tahu bahaya yang akan dia hadapi. Mampukah Takemichi mengalahkan Taiju dan menyelamatkan Hina pada perjalanan ke masa lalunya kali ini? Duel penentuan pada malam Natal yang menegangkan pun dimulai!

12. Tokyo Revengers 12

TokyoCek Komiknya di Sini!

Takemichi pun akhirnya duel untuk menghancurkan geng terjahat, Black Dragon. Hakkai dan Yuzuha berada dalam krisis besar! Untuk menolong mereka berdua, Mitsuya pun melawan Taiju, namun karena diserang oleh Inui—anggota Black Dragon yang lain, ia pun tumbang mendadak. Di tengah situasi yang tidak menguntungkan ini, Takemichi pun bertaruh nyawa dan menghadapi sang monster, Taiju.

13. Tokyo Revengers 13

TokyoCek Komiknya di Sini!

Duel penentuan pada hari Natal berakhir! Namun, tiba-tiba Hina hadir di depannya, padahal mereka seharusnya sudah putus. Apa tujuan Hina? Lalu, apa rencana Kisaki berikutnya? Apakah misi Takemichi kali ini mengubah takdir di masa depan dan menyelamatkan semua orang?

14. Tokyo Revengers 14

TokyoCek Komiknya di Sini!

Setelah misinya membubarkan Black Dragon selesai, Takemichi pun kembali ke masa kini, namun ternyata masa depan terburuk sudah menanti dihadapannya! Melalui usaha yang panjang, Takemichi pun bisa bertemu lagi dengan Mikey. Kebenaran yang kejam dan akhir yang mengejutkan pun menggetarkan Takemichi!

15. Tokyo Revengers 15

TokyoCek Komiknya di Sini!

Takemichi dengan penuh tekad kuat untuk menjadi pemimpin Toman, sekali lagi kembali ke masa lalu. Sementara itu, geng terbesar yang tidak pernah ada sebelumnya, yaitu Yokohama Tenjiku menyerang Toman! Pertarungan terakhir sekaligus terbesar sepanjang sejarah Toman, Insiden Kanto pun dimulai!

Nah itu dia Grameds, seri komik Tokyo Revengers yang bisa kamu dapatkan di Gramedia. Yuk, koleksi semua serinya dan ikuti terus perjalanan Takemichi dan Tokyo Manji untuk menjadi geng terkuat di Jepang! Temukan juga penawaran menarik lainnya di Gramedia.com atau klik banner di bawah ini ⤵️🛒.

kumpulanTemukan Semua Promo Spesial di Sini!


Penulis: Laila Wulanalfi

Header dan foto: Kompas.com


Enter your email below to join our newsletter